ISI

Kapolda Sumsel Lantik 167 Bintara Polri Lulusan Pendidikan di SPN Betung


11-July-2024, 23:43


BETUNG, SRIWIJAYA ONLINE——Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo memimpin upacara pelantikan dan pengambilan sumpah kepada 167 Bintara Diktuba Polri gelombang I TA 2024.

Upacara pelantikan tersebut, dipusatkan di SPN Betung Polda Sumsel Jalan Taja Jaya Raya I Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan pada Kamis (11/7/2024).

Pelantikan Bintara Diktuba Polri menandai berakhirnya seluruh rangkaian pendidikan pembentukan Bintara Polri gelombang I tahun anggaran 2024, yang selanjutnya secara resmi siap untuk diterjunkan ke masyarakat dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota kepolisian.

“Dengan mengucapkan ‘Alhamdulillahi robbil aalamiin, pada hari ini Kamis tanggal 11 Juli 2024 pukul 09.45 WIB Pendidikan Pembentukan Bintara Polri gelombang pertama tahun anggaran 2024 secara resmi saya nyatakan ditutup,” tegas Kapolda Rachmad Wibowo.

Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo yang membacakan amanat Kalemdiklat Polri Komjen Pol Drs Purwadi Arianto Msi mengucapkan selamat kepada ratusan Bintara Polri yang telah lulus pendidikan dengan menyandang pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda), agar menjadi sosok Polri yang Presisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

“Pada diri saudara telah melekat berbagai tugas, kewajiban dan tanggung jawab sebagai Bhayangkara negara. Berikan dedikasi terbaik kepada institusi Polri, masyarakat, bangsa dan negara. Syukuri, ini merupakan jawaban
Dari doa yang tulus para orang tua dan keluarga,” ujarnya.

Mengusung tema ‘Pendidikan Dan Pelatihan Yang Melayani Untuk
Polri Presisi’ dimaksudkan untuk menciptakan sumber daya manusia Polri dari awal mulai pendidikan pembentukan dan pelatihan.

“Standar kompetensi
Lulusan dan penjabaran kurikulumnya mempunyai muatan agar mampu memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat. Sejatinya yang menjadikan tugas dan fungsi saudara sebagai Bhayangkara yaitu memelihara Kamtibmas, memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat serta menegakkan hukum untuk menciptakan rasa aman dan keadilan,” lanjutnya.

Kapolda mengingatkan bahwa waktu 5 bulan pendidikan merupakan waktu yang singkat, oleh karenanya dirinya meminta agar para Bintara terus belajar dan beradaptasi dengan perkembangan situasi, tantangan tugas yang akan dihadapi.

“Implementasikan ilmu pengetahuan dan keterampilan yang telah saudara peroleh selama mengikuti pendidikan, terus kembangkan pengetahuan dan keterampilan dalam mendukung pelaksanaan tugas. Jangan pernah berhenti belajar, berlatih, mengembangkan ilmu dengan memperbanyak referensi dan literasi. Tanamkan semangat kejuangan dan stamina fisik yang prima, bangun jaga karakter sebagai Bhayangkara. Selalu dekatkan diri ke masyarakat melalui pelayanan empati dan tidak menyakiti hati masyarakat tanpa meninggalkan nilai disiplin, loyalitas dan integritas,” pesannya.

Jenderal bintang dua dipundak itupun berpesan, agar para Bintara ini tidak mencederai kehormatan orang tua dan keluarga, serta menjaga nama baik institusi Kepolisian, bertindak sesuai dengan pedoman kepolisian agar terhindar dari tindakan yang merugikan.

“Jangan sia-siakan kesempatan emas ini, buat bangga orang tua kalian, jaga nama baik Institusi Polri dengan memberikan pelayanan terbaik, lindungilah masyarakat dengan sepenuh jiwa raga saudara. Kehormatan para bintara adalah bagaimana saudara mampu menjaga keamanan ketertiban masyarakat, membuat masyarakat taat hukum saat bertugas nantinya. Era sudah berubah, teknologi dan informasi sudah berkembang pesat. Oleh karena itu, tingkatkan kemampuan dan wawasan kalian semua. Kemampuan akademik, taktis, strategi kepolisian harus dipunyai agar masyarakat semakin mencintai institusi Polri,” tutupnya.

Lulusan terbaik umum dan rangking pertama bidang Akademik diraih Bripda Muhammad Takwin pengiriman Polrestabes Palembang, nilai umum 76,94 dan nilai akademik 78.17. Bripda M Takwim merupakan anak dari pasangan Iwandra dan Nova Sintia Dewi.

Sedangkan rangking pertama bidang Mental Kepribadian diraih Bripda I Made Swastika, nilai 76,02 asal pengiriman Polres Prabumulih, anak dari pasangan I Wayan Mustika dengan Ni Nengah Budiarini.

Rangking pertama bidang Kesamaptaan Jasmani diraih Bripda Theo Evan Junior Sirait, asal pengiriman Polrestabes Palembang dengan nilai 76,72 merupakan anak dari alm Sahat Sirait dengan Rokkim Sigalingging.

Pelantikan siswa Diktuba Polri gelombang I TA 2024 turut dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Daerah Sumsel dan Staff, para Pejabat Utama (PJU) Polda Sumsel, para Kapolres/Tabes jajaran, para orang tua dan wali siswa, serta tamu undangan lainnya. (SYAH)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OKU - 18-November-2024, 19:15

Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya

OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31

Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur 

OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59

Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan 

BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41

KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI 

MUBA - 16-November-2024, 22:23

Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi 

MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22

Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung 

LAHAT - 16-November-2024, 15:52

 Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU

LAHAT - 16-November-2024, 14:30

Cabup Nomor Urut 1, Yulius Maulana ST Bantah Isu Akan Menutup Tambang Batubara 

LAHAT - 16-November-2024, 14:29

Kapolres Lahat Himbau Kepada Seluruh Masyarakat Jelang Debat Publik ke-2 Dapat Patuhi Aturan 

BANYU ASIN 15-November-2024, 23:42

KPU BANYUASIN GELAR SENAM SEHAT DAN SOSIALISASI MENSUKSESKAN PEMILIHAN 

LAHAT - 15-November-2024, 20:03

Posko Relawan Perubahan BZ-WIN Gelar Nobar, Jepang VS Indonesia

LAHAT - 15-November-2024, 19:38

BREDAR ISU, ADA ‘TIM BUNUH CULIK’ PENYELENGGARA PILKADA LAHAT APABILA CURANG

MUBA - 15-November-2024, 17:41

Panen Raya Jagung di Kecamatan Lalan: Mewujudkan Swasembada Pangan Muba 

EMPAT LAWANG - 15-November-2024, 13:06

Kabupaten Empat Lawang Terima Penghargaan dari Kementrian HAM RI

BANYU ASIN 15-November-2024, 13:04

POLISI GERBAK KAMPUNG NARKOBA DIDESA TAJA MULYA DAN TAJARAYA ll 

PALEMBANG - 14-November-2024, 20:57

Pj Bupati Sandi Fahlepi Laporkan Progres Pembangunan Jembatan Lalan ke Pj Gubernur Sumsel 

BANYU ASIN 14-November-2024, 19:44

TAK SEJALAN LAGI DENGAN SELFI PARTAI BERKARYA PUTUSKAN DUKUNGAN ASTA 

EMPAT LAWANG - 14-November-2024, 16:51

Giat Home Visit JM-Kes Sasar Warga Desa Rantau Dodor Kecamatan Pobar 

OKU - 13-November-2024, 22:41

Semen Baturaja Santuni 50 Anak Yatim Dalam Rangka Jelang HUT Ke-50

OKU TIMUR 13-November-2024, 19:03

HUT ke-25, DWP Kabupaten OKU Timur Gelar Lomba Paduan Suara Antar DWP OPD 

LAHAT - 13-November-2024, 14:30

Aksi Protes FPL Berakhir Dengan Duduk Bersama Pj Bupati Lahat 

OKU - 13-November-2024, 13:54

Ini Penyebab Padam Listrik Di Sosoh Buay Rayap dan Gunung Meraksa, PLN ULP Baturaja Lakukan Upaya Perbaikan

LAHAT - 13-November-2024, 06:13

KPU Sukses Gelar Debat Publik Perdana 

MUBA - 12-November-2024, 23:59

Pj Bupati H Sandi Sampaikan Tanggapan Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Muba 

MUBA - 12-November-2024, 20:18

 Fraksi-fraksi DPRD Muba Sampaikan Pendapat Terkait Raperda Inisiatif Pj Bupati Muba

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE