ISI

Vaksin Kolaborasi Pemkab Muba dan BIN Sasar Pelajar Berkebutuhan Khusus


16-December-2021, 14:25


MUBA, SO – Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) berkolaborasi dengan Badan Intelejen Negara (BIN) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) kembali menggelar vaksinasi massal, kali ini menyasar pelajar dan Disabilitas. Upaya tersebut dilakukan guna memperluas cakupan vaksinasi di Kabupaten Muba. Kegiatan terpusat di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Sekayu, Kamis (16/12/2021).

Para personil TNI, Polri turut andil bersama-sama menjemput langsung (door to door) para anak Berkebutuhan Khusus (Disabilitas) yang berusia di atas 12 tahun menuju lokasi pelaksanaan vaksinasi massal.

Plt Bupati Muba Beni Hernedi mengucap syukur karena tingkat vaksinasi di Kabupaten Muba sudah mencapai 75 persen lebih. Sesuai dengan arahan Presiden RI Joko Widodo bahwa setiap kepala daerah harus memberi perhatian khusus terhadap pelaksanaan vaksin ini, dan akhir tahun 2021 ini setiap daerah harus mencapai 80 persen, artinya Kabupaten Muba yakin bisa mencapai target tersebut.

“Pelaksanaan vaksinasi ini tidak hanya dilakukan oleh Pemkab Muba tapi secara bergotong royong bersama TNI, Polri, organisasi, lembaga dan BIN yang hari ini ikut gotong-rotong pelaksanaan vaksinasi massal tentu kami sangat apresiasi. Hari ini vaksinasi menyasar para kaum disabilitas yang berusia di atas 12 tahun, kita perlakukan secara khusus dengan jemput door too door, kalau tidak demikian tentu mereka alan kesulitan untuk mendatangi lokasi suntik vaksin COVID-19 ini,”ucapnya.

Ketua PMI Kabupaten Muba ini juga mengatakan, pemberian vaksin merupakan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mengatasi pandemi COVID-19 yang masih terus berlangsung, vaksin COVID-19 dapat memicu sistem imunitas tubuh untuk melawan virus corona.

“Dengan begitu, risiko anda untuk terinfeksi virus ini akan jauh lebih kecil kalaupun seseorang yang sudah divaksin tertular COVID – 19, vaksin bisa mencegah terjadinya gejala yang berat dan komplikasi,”ucapnya.

Beni menyebutkan, Pemkab Muba menyambut baik dan mengapresiasi setinggi – tingginya atas pelaksanaan vaksinasisi untuk difabel di wilayah Kabupaten Muba, yang terlaksana berkat kolaborasi bersama Binda Provinsi Sumsel.

“Diharapkan dengan dilakukannya vaksinasi ini akan mempercepat vaksinasi di Indonesia untuk mencapai kekebalan komunal (herd immunity) khususnya di Kabupaten Muba agar bisa segera terbebas dari pandemi COVID-19,”pungkas Beni.

Usai suntik vaksin COVID-10 para anak disabilitas diberi uang saku, diserahkan langsung oleh Kepala Binda Sumatera Selatan Brigjen TNI Armansyah SH. Dirinya mengatakan, pelaksanan vaksinasi di Kabupaten Muba sudah berulang kali dilaksanakan oleh pihak Binda Sumsel berkolaborasi bersama Pemkab Muba melalui Dinas Kesehatan.

“Penyandang disabilitas termasuk salah satau komponen yang rentan terhadap virus COVID-19, oleh karena itu perlu perhatian khusus bagi penyandang disabilitas supaya mereka dapat kesetaraan dalam hal pelayanan publik,”ucapnya.

Turut mendampingi peninjauan vaksinasi massal pelajar dan Disabilitas yaitu, Kapolres Muba AKBP Alamsyah Pelupessy SIk MSi, Ketua Pengadilan Agama Waluyo SH, Dandim 0401 Muba diwakili Danramil Sekayu Kapten Arm Afriyanto, Kajari Muba diwakili Kasi Datun, Lydia Desrika SH. Kemudian beberapa kepala OPD terkait, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba Musni Wijaya Sos MSi, Kepala BPDD Jhoni Martohonan AP, Kasat Pol PP Muba Haryadi SE MSi, Kadinkes Muba diwakili Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Ucu Arunsang SKM MKes.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PALEMBANG - 16-May-2024, 18:52

Rakor Bersama SKK Migas, Kapolda Sumsel Komitmen Tindak Tegas Illegal Drilling dan Illegal Refinery 

MUBA - 16-May-2024, 18:15

Datangi Muba, Kapolda Sumsel Komitmen Penegakan Hukum Penyalahgunaan Minyak Ilegal 

MUBA - 16-May-2024, 15:18

Agus Fatoni : Expo HUT ke-44 Dekranas, Momen Majukan Produk Kerajinan UMKM 

BANYU ASIN 16-May-2024, 14:19

SATU DATA INDONESIA KABUPATEN BANYUASIN EVALUASI PELAKSANAAN DESA CANTIK 

OKU - 15-May-2024, 22:49

Komando Mahar Kabupaten OKU Siap Perjuangkan Mawardi Yahya menjadi Gubernur Sumsel

MUBA - 15-May-2024, 18:04

Cuaca Ekstrem Pemkab Muba Ingatkan Warga Waspada Banjir, Petir dan Longsor 

BANYU ASIN 15-May-2024, 16:57

SMA DI BANYUASIN IKUTI SELEKSI PASKIBRAKA TINGKAT PROVINSI 

BANYU ASIN 15-May-2024, 16:37

PEMDES PURWOSARI BANGUN JALAN USAHA TANI 

JAWA TENGAH - 15-May-2024, 16:36

PJ BUPATI BANYUASIN KUNJUNGI KANTOR DINAS DUKCAPIL SURAKARTA 

MUBA - 15-May-2024, 13:14

Dinkominfo Kolab Dengan BPS Segera Luncurkan Aplikasi MUBA SURVEY 

PALEMBANG - 15-May-2024, 13:13

Asisten III Setda Muba Hadiri Rapat Paripurna DPRD Peringatan Hari Jadi Provinsi Sumsel ke 78 

PALEMBANG - 15-May-2024, 10:32

Bantu Pengamanan dan Pengelolaan Aset, KAI Apresiasi Polda Sumsel dan Jajaran BPN Sumsel 

Lampung 14-May-2024, 22:58

Pemdes Pekon Muara Baru Kecamatan Kebun Tebu Salurkan BLT DD Tahap Dua TA 2024

PALEMBANG - 14-May-2024, 21:29

YM dan Arry Ikuti Fit And Proper Test ke DPW NasDem

MUBA - 14-May-2024, 21:12

Sambut Pesta Demokrasi, HMI Serasan Sekate Bakal Gelar Seminar Pilkada Damai 

LAHAT - 14-May-2024, 20:32

Kaloborasi PLN, Pj Bupati Pimpin Apel Gabungan Pemeliharaan Listrik 

PALEMBANG - 14-May-2024, 20:15

Bidhumas Polda Sumsel Terus Tingkatkan Hubungan Dengan Media 

LAHAT - 14-May-2024, 20:14

Baru Yulius Maulana Dipastikan Maju di Pilkada Lahat 2024 

LAHAT - 14-May-2024, 18:38

Kodim 0405/Lahat Lakukan Garjas Periodik 

BANYU ASIN 14-May-2024, 13:14

PJ BUPATI BANYUASIN KENDALIKAN INFLASI SERAHKAN BIBIT KE CAMAT SEBANYUASIN 

JOGYAKARTA 14-May-2024, 11:04

Kunjungi TP PKK Jatimulyo, Triana Sebut Studi Tiru Kegiatan B2SA 

JAKARTA - 14-May-2024, 11:02

Rakor Lintas Sektor, Pj Bupati Muba H Sandi Paparkan RDTR Kawasan Perkotaan Sungai Lilin 

PALEMBANG - 13-May-2024, 20:39

Kapolda Sumsel Buka Lapra Ops Sikat Musi 2024 

LAHAT - 13-May-2024, 19:59

Kejari Lahat MOU Bersama PDAM Tirta Lematang 

BANYU ASIN 13-May-2024, 18:40

CAPAI TARGET EVALUASI TRIWULAN III TAHUN 2024 PJ BUPATI BANYUASIN BERIKAN ARAHAN 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE