ISI

Sertijab Kapolsek Pengandonan dan Kapolsek Semidang Aji.


12-January-2021, 22:21


OKU – Polres Ogan Komering Ulu melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan, hari Selasa tanggal 12 Januari 2021, pukul 08.00 WIB, bertempat di Gedung Wirasatya Polres OKU.

Sertijab tersebut kepada Kapolsek Pengandonan dari AKP Mardin, SH kepada IPTU Aston Lasman Sinaga, SH, Kapolsek Semidang Aji dari IPTU A. Bastari kepada IPDA Wahyudin, SH.

Hadir dalam kegiatan Upacara Sertijab diantaranya Kapolres OKU AKBP Arief Hidayat Ritonga, S.ik, MH, Kabag Ops Polres OKU, Kabag Sumda Polres OKU, Kabag Ren Polres OKU, Anjak Bag Ren Polres OKU, Kasat Intel Polres OKU, Kasat Reskrim Polres OKU, Kasat Res Narkoba Polres OKU, Kasat Binmas Polres OKU, Para Kapolsek Jajaran Polres OKU, Para jajaran Perwira Polres OKU.

Serah Terima Jabatan ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Sumsel Nomor : ST/1666/VII/KEP/2020., Yaitu AKP MARDIN, S.H., Kapolsek Pengandonan Polres OKU dipindah tugaskan ditempat yang baru sebagai Kasubagdalops Bagops Polres OKU Timur. Sebagai gantinya Iptu Aston Lasman Sinaga, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Pama Polres Oku Timur. Kemudian AKP A. BASTARI Kapolsek Semidang Aji Polres OKU dipindah tugaskan ditempat yang baru sebagai PS. Kapolsek Muara Dua Polres OKU Selatan, sebagai gantinya Ipda Wahyudin, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit Turjawali Sat Lantas Polres Oku Timur.

Dalam upacara Sertijab ini, Kapolres OKU berikan arahan, “Serah Terima Jabatan ini merupakan rangkaian dari mutasi beberapa pejabat dilingkungan Polda Sumsel sebagai realisasi dari kebijakan Kapolda Sumsel. Pergantian jabatan dalam jajaran Kepolisian merupakan hal yang biasa terjadi, pada hakekatnya merupakan salah satu wujud pembinaan organisasi Polri dalam rangka menjamin dinamika organisasi untuk terus menerus berupaya meningkatkan dan mengembangkan kemampuan kesatuan di dalam mengemban dan mensukseskan pelaksanaan tugas Polri”, ucap Kapolres OKU.

Kapolres OKU mengatakan, Serah Terima Jabatan ini diharapkan dapat menumbuhkan, memberikan semangat dan menyegarkan kembali pengabdian dalam pelaksanaan tugas Polri khususnya Polres OKU untuk menciptakan kondisi yang kondusif bagi keberhasilan dalam rangka penegakkan hukum, sehingga terciptannya situasi Kamtibmas yang mantap dan daya tangkal terhadap segala bentuk gangguan Kamtibmas.

“Kepada AKP Mardin, S.H DAN IPTU A. Bastari saudara telah berbuat banyak untuk kesatuan ini, secara umum saudara telah menunjukkan prestasi yang baik dan mampu menciptakan stabilitas Kamtibmas tanpa gejolak yang berarti, namun harus diakui pula masih banyak hal-hal yang memerlukan perhatian, khususnya untuk langkah antisipasi yang lebih baik. Untuk itu saya sampaikan penghargaan dan terima kasih yang setulus-tulusnya atas segala pengabdian yang saudara berikan serta selamat bertugas ditempat yang baru. Begitu juga pejabat yang baru IPTU Aston Lasman Sinaga, S.H DAN IPDA Wahyudin, S.H saya ucapkan selamat datang dan selamat menjalankan tugas dengan jabatan yang baru. Melihat perkembangan karier saudara, saya yakin saudara dapat menguasai dan mampu melaksanakan tugas pokok sesuai jabatannya masing-masing. Tugas-tugas kedepan telah menunggu kesiapan saudara untuk bereaksi, berinovasi menghadapi berbagai tantangan tugas dilapangan”, ucap Kapolres OKU.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres OKU menyampaikan beberapa pesan, “seperti akhir-akhir ini, kita semua tau bahwa semakin merebahnya Virus Corona Covid-19. Oleh sebab itu saya berharap kepada pejabat Kapolsek yang baru, segera menyesuaikan dengan pelaksanaan tugas pencegahan penyebaran Covid 19 yang sementara berjalan, turun ke tengah warga bersama personil, himbau dan ingatkan terus warga kita untuk mematuhi himbauan pemerintah dan maklumat Kapolri, dan sosialisasikan dengan baik himbauan jaga jarak aman, hindari kerumunan dan tetaplah dirumah”.

“Demikian amanat saya semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita dalam melanjutkan pengabdian kepada Negara dan Bangsa. Terima kasih dan selamat bertugas”, tutup Kapolres OKU.

(Asmara Nian)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 23-July-2024, 11:38

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Ajak Masyarakat Sukseskan Pekan Imunisasi Nasional 

OKU - 23-July-2024, 08:10

Gelar Bakti PDKB di Baturaja, PLN UP3 Lahat Perbaiki Konstruksi Tanpa Padam

PALEMBANG - 22-July-2024, 23:44

Pemkab Muba Komitmen Tingkatkan Pelayanan Birokrasi yang Semakin Baik, Terbuka dan Akuntabel

PALEMBANG - 22-July-2024, 23:42

Audiensi Bersama SKK Migas Sumbagsel, Kapolda Irjen Rachmad Wibowo : Kita Ingin Ada Solusi

PALEMBANG - 22-July-2024, 23:37

Pemprov Sumsel Dukung Program Managemen Talenta

LAHAT - 22-July-2024, 21:38

Hari Bhakti Adhiyaksa Ke-64, Kapolres Lahat Berikan Kejutan

PALEMBANG - 22-July-2024, 20:27

Pj Gubernur Sumsel Lantik Pj Bupati Lahat Imam Pasli Gantikan M.Farid 

PALEMBANG - 22-July-2024, 20:20

Selamat Datang Pj. Bupati Banyuasin Muhammad Farid, S. STP., M. Si Di Bumi Sedulang Setudung 

LAHAT - 22-July-2024, 20:19

Hari Bhakti Adhyaksa ke-64, Kejari Lahat Tetapkan Mantan Kepala Inspektorat Tersangka Korupsi 

LAHAT - 22-July-2024, 20:18

Kapolres Didampingi Wakapolres Lahat Berikan Arahan Kepada PJU dan Polsek Jajaran 

PALEMBANG - 22-July-2024, 20:17

Sebut Sebagai Tragedi Kemanusiaan, Kapolda Sumsel Berharap Komitmen Pemerintah Daerah. 

PAGAR ALAM - 22-July-2024, 18:23

ALFIAN – SAFRUDIN MAJU PILKADA PAGARALAM, PERPADUAN POLITISI BIROKRAT

JAMBI 22-July-2024, 16:29

PLN Dorong Ekosistem Kelistrikan Penuhi Kebutuhan Pelanggan Pengguna EV, SPKLU ke-5 di Provinsi Jambi Resmi dibuka

LAHAT - 22-July-2024, 14:45

Jelang Pilkada, Ketua Mappilu PWI Lahat Pj Bupati Lahat Bisa Bersifat Netral

MUBA - 22-July-2024, 14:41

Kajari Muba Gelar Upacara Peringatan HBA ke 64

JAKARTA - 22-July-2024, 12:54

Berkat Sukses Tingkatkan Layanan, CC PLN 123 Borong 14 Penghargaan GCC WA 2024 Asia Pasifik

BANYU ASIN 22-July-2024, 10:47

Kapolres Banyuasin Pimpin Langsung Kegiatan KRYD Patroli dan Razia Stasioner 

JAKARTA - 21-July-2024, 23:58

PWI Sumsel Tolak Keputusan DK PWI Pusat Pemberhentian Hendry Ch Bangun

MUARA ENIM - 21-July-2024, 23:29

Berikut Kabar Rangkaian HUT IAD Ke 24 Dan Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 Di Kejari Muara Enim

LAHAT - 21-July-2024, 22:19

Kebakaran Kembali Terjadi, Kapolda Sumsel Minta SKK Migas Tutup Sumur Secara Permanen

MUSI BANYUASIN 21-July-2024, 20:32

KEBAKARAN SUMUR MINYAK ILEGAL TERJADI LAGI 

JAKARTA - 21-July-2024, 10:25

Gelombang Kedua Penerimaan Calon Mahasiswa ITPLN Tahun 2024

PALEMBANG - 21-July-2024, 09:20

Pimpin Apel dan Sumulasi Karhutla Provinsi Sumsel, Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto Tekankan Sinergi Semua Elemen 

LAHAT - 20-July-2024, 23:59

Polsek Merapi Barat Jemput Dua Orang Terduga Pelaku Pencurian 

LAHAT - 20-July-2024, 23:58

Amukan Sijago Merah Lalap Rumah Ruzali dan Jumadi Merugi Ratusan Juta 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE