ISI

Sukseskan Pilkada Serentak, Pemkab Siapkan Desk Pilkada dan Video Conference


27-June-2018, 05:05


BANYUASIN — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin melakukan persiapan suksesi penyelenggaraan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) Bupati Banyuasin dan Gubernur Sumatera Selatan periode 2018-2023. Salah satunya adalah dengan menyiapkan desk pilkada. Hal ini dikatakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Erwin Ibrahim, ST., MM., MBA ketika ditemui di ruang kerjanya, Selasa (26/06).

Dikatakan Erwin, layanan video conference dapat memperpendek jarak, dan mempercepat waktu penyampaian informasi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. “Video conference dilakukan di ruang command center Kantor Bupati Banyuasin. Tadi sudah kita cek, sudah siap digunakan” kata Erwin

“Nantinya, setiap tahapan pemilu maupun pilkada akan mengunakan dan memanfaatkan video conference dalam rangka memantau dan berbagi informasi terkait situasi kondisi politik. bentuk layanan video conference ini akan mempermudah pemerintah pusat untuk memantau situasi politik dan kondisi di daerah, ” tegas Erwin

Selain menyiapkan video conference, Pemkab juga menyiapkan desk pilkada. Asisten Pemerintahan dan Sosial Dr. HM Senen Har, S.IP., M.Si mengatakan Desk Pilkada merupakan perwakilan pemerintah dalam penyelengaraan Pilkada, yang bertugas menjadi penyeimbang. “Secara teknis tidak, hanha saja memberikan dukungan bagi KPU dan Panswaslu sebagai penyelenggara pilkada” katanya

Tugas Tim Desk Pilkada ini, antara lain memberikan fasilitas, monitoring, evaluasi, dan menghimpun segala permasalahan yang terjadi dalam setiap tahapan pelaksanaan Pilkada di lapangan. “Yang menjadi fokus, Tim Desk ingin memastikan Pilkada berjalan secara Langsung Umum Bebas Rahasia (Luber) dan Jujur Adil (Jurdil)” lanjut Senen Har

Menurut Senen Har, desk pilkada juga mendata perolehan suara baik pilkada Bupati Banyuasin ataupun Pilkada Gubernur Sumsel. Data ini menjadi data internal Pemkab yang nanti diteruskan ke tingkat provinsi dan pemerintah pusat, sedangkan hasil perhitungan secara resmi tetap menunggu hasil keputusan dari KPU Banyuasin. Pemkab Banyuasin berharap pelaksanaan pilkada dapat berjalan sukses dan lancar.

Berdasarkan Permendagri No. 9 Tahun 2005, Pemerintah Daerah wajib membentuk Desk Pilkada. Desk pilkada bertugas melakukan pemantauan pelaksanaan pilkada, menginventarisir dan mengantisipasi, memberikan saran, serta memberikan informaau mengenai permasalahan pilkada. “Untuk hasil realcount desk pilkada hanya bersifat internal dan tidak dipublikasikan. Karena hasil resmi adalah hasil keputusan KPU” tegas Senen

Sementara, untuk melihat kesiapan Pilkada, Bupati Banyuasin menyempatkan melihat kesiapan di Kecamatan Muara Telang. Menurut hasil pantauan, logistik berupa surat suara dan kotak suara sudah diterima di seluruh kecamatan dalam Kabupaten Banyuasin. (Adam/Rell)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PALEMBANG - 16-May-2024, 18:52

Rakor Bersama SKK Migas, Kapolda Sumsel Komitmen Tindak Tegas Illegal Drilling dan Illegal Refinery 

MUBA - 16-May-2024, 18:15

Datangi Muba, Kapolda Sumsel Komitmen Penegakan Hukum Penyalahgunaan Minyak Ilegal 

MUBA - 16-May-2024, 15:18

Agus Fatoni : Expo HUT ke-44 Dekranas, Momen Majukan Produk Kerajinan UMKM 

BANYU ASIN 16-May-2024, 14:19

SATU DATA INDONESIA KABUPATEN BANYUASIN EVALUASI PELAKSANAAN DESA CANTIK 

OKU - 15-May-2024, 22:49

Komando Mahar Kabupaten OKU Siap Perjuangkan Mawardi Yahya menjadi Gubernur Sumsel

MUBA - 15-May-2024, 18:04

Cuaca Ekstrem Pemkab Muba Ingatkan Warga Waspada Banjir, Petir dan Longsor 

BANYU ASIN 15-May-2024, 16:57

SMA DI BANYUASIN IKUTI SELEKSI PASKIBRAKA TINGKAT PROVINSI 

BANYU ASIN 15-May-2024, 16:37

PEMDES PURWOSARI BANGUN JALAN USAHA TANI 

JAWA TENGAH - 15-May-2024, 16:36

PJ BUPATI BANYUASIN KUNJUNGI KANTOR DINAS DUKCAPIL SURAKARTA 

MUBA - 15-May-2024, 13:14

Dinkominfo Kolab Dengan BPS Segera Luncurkan Aplikasi MUBA SURVEY 

PALEMBANG - 15-May-2024, 13:13

Asisten III Setda Muba Hadiri Rapat Paripurna DPRD Peringatan Hari Jadi Provinsi Sumsel ke 78 

PALEMBANG - 15-May-2024, 10:32

Bantu Pengamanan dan Pengelolaan Aset, KAI Apresiasi Polda Sumsel dan Jajaran BPN Sumsel 

Lampung 14-May-2024, 22:58

Pemdes Pekon Muara Baru Kecamatan Kebun Tebu Salurkan BLT DD Tahap Dua TA 2024

PALEMBANG - 14-May-2024, 21:29

YM dan Arry Ikuti Fit And Proper Test ke DPW NasDem

MUBA - 14-May-2024, 21:12

Sambut Pesta Demokrasi, HMI Serasan Sekate Bakal Gelar Seminar Pilkada Damai 

LAHAT - 14-May-2024, 20:32

Kaloborasi PLN, Pj Bupati Pimpin Apel Gabungan Pemeliharaan Listrik 

PALEMBANG - 14-May-2024, 20:15

Bidhumas Polda Sumsel Terus Tingkatkan Hubungan Dengan Media 

LAHAT - 14-May-2024, 20:14

Baru Yulius Maulana Dipastikan Maju di Pilkada Lahat 2024 

LAHAT - 14-May-2024, 18:38

Kodim 0405/Lahat Lakukan Garjas Periodik 

BANYU ASIN 14-May-2024, 13:14

PJ BUPATI BANYUASIN KENDALIKAN INFLASI SERAHKAN BIBIT KE CAMAT SEBANYUASIN 

JOGYAKARTA 14-May-2024, 11:04

Kunjungi TP PKK Jatimulyo, Triana Sebut Studi Tiru Kegiatan B2SA 

JAKARTA - 14-May-2024, 11:02

Rakor Lintas Sektor, Pj Bupati Muba H Sandi Paparkan RDTR Kawasan Perkotaan Sungai Lilin 

PALEMBANG - 13-May-2024, 20:39

Kapolda Sumsel Buka Lapra Ops Sikat Musi 2024 

LAHAT - 13-May-2024, 19:59

Kejari Lahat MOU Bersama PDAM Tirta Lematang 

BANYU ASIN 13-May-2024, 18:40

CAPAI TARGET EVALUASI TRIWULAN III TAHUN 2024 PJ BUPATI BANYUASIN BERIKAN ARAHAN 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE