ISI

DANDIM 0418/PALEMBANG HADIRI DZIKIR DAN TABLIGH AKBAR


29-April-2018, 22:54


Palembang (Penrem 044/Gapo) – Dalam rangka harmonisasi hubungan antara TNI-Polri, aparatur pemerintah dan ratusan warga masyarakat Kota Palembang kembali dibuktikan dalam dzikir dan tabligh akbar bersama dalam rangka memuliakan bulan Sya’ban dan merindukan kehadiran bulan Suci Ramadhan 1439 H pada Minggu malam (29/4/2018) bertempat di Mesjid Darul Fallah Talang Jambi Kota Palembang.

Kegiatan menampilkan penceramah dari Ustadz Syahroni Masnian S.Ag. Ketua Mesjid Darul Falah Talang Jambi, dan turut dihadiri Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Zulkarnain Adinegara, Staf Ahli Gubernur Sumsel H. Ahmad Nasuhi, Dansat Brimob Polda Sumsel Kombes Pol Arif Budiman, SIK., M.H., Kapolresta Palembang Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono, Dandim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana, M.MDS., Danlanud SMH Palembang, Danramil 418-07/Sukarami Kapten Czi Armunandi, para FKPD Kota Palembang, Ketua Mesjid Darul Falah Ust Syahroni Masnian S.Ag., dan para Ketua Ormas Islam/Ulama/Pimpinan Pondok Pesantren di Kota Palembang serta 300-an warga.

Dalam sambutannya, Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Zulkarnain Adinegara menyampaikan ucapan terimah kasih kepada seluruh peserta yang hadir dan sangat mengapresisasi kegiatan tersebut, mudah-mudahan acara tersebut bisa bermamfaat bagi kehidupan beragama dan berbangsa dan mudah-mudahan masyarakat kota Palembang dapat menjaga keutuhan NKRI. “Kita jangan sampai terpengaruh berita-berita bohong yang akan menghancurkan NKRI,” ujar Kapolda.

Lebih lanjut Kapolda juga menyampaikan, bahwa dalam waktu dekat di Kota Palembang akan ada kegiatan Pilkada dan Asian Games untuk itu harus sama-sama menjaga ketertiban dan keamanan agar acara tersebut dapat berjalan dengan aman dan lancar. “Tugas keamanan bukan hanya tugas TNI-Polri tetapi tugas semua masyarakat Kota Palembang dan Santri,” terang Zulkarnain.

Sementara itu, Komandan Kodim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana, M.MDS. dalam sambutannya menyampaikan, bahwa Kodim 0418/Palembang sangat mengapresiasi acara dzikir dan tabligh akbar bersama ini, yang mana telah memberikan arti yang sangat penting dan positip bagi kehidupan berbangsa dan bernegara. “Dengan kegiatan seperti ini kita semua bisa menjalankan perinta-Nya dan menjauhkan semua larangan-Nya,” ungkap Dandim.

Ketua Mesjid Darul Falah Talang Jambi Ustadz Syahroni Masnian, S.Ag. dalam tausiahnya menyampaikan acara Zhikir bersama dalam menyambut bulan Syaban dan menyambut bulan Suci Ramadhan 1439 H ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi antara ulama, TNI-Polri dan masyarakat serta untuk memberikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa dan sekaligus dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan yang mana acara ini dilakukan setiap tahunnya. “Islam adalah persatuan, Islam adalah pencipta kedamaian yang cinta NKRI dan agama, untuk itulah mari kita bersama sama selalu berdoa dan selalu menjaga NKRI,” terang Syahroni.

Dikatakannya juga, dalam tahun ini ada 2 kegiatan yang akan dilakukan di Sumatera Selatan yaitu Asian Games dan Pilkada. “Mari kita bersama-sama berdoa demi kelancaran dan kesuksesan acara tersebut,” pungkasnya. (BSD)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

JAKARTA - 25-November-2024, 08:46

Di Electricity Connect 2024, Komut PLN Jabarkan Strategi Jitu Tarik Investasi Hijau untuk Transisi Energi

OKU - 24-November-2024, 19:56

Himbauan Kamtibmas Kapolres Oku Jelang Pilkada 2024

JAKARTA - 24-November-2024, 16:06

PLN Gelar Bazar UMKM di Sarinah, Suguhkan Pesona Timur Indonesia

BANYU ASIN 23-November-2024, 23:59

MUHAMMAD FARID DAN KETUA KPU BANYUASIN LEPAS PENDISTRIBUSIAN LOGISTIK PILKADA

MUBA - 23-November-2024, 19:15

Pelepasan Simbolis Distribusi Logistik Pemilihan 2024 KPUD Muba 

OKU SELATAN - 23-November-2024, 18:28

Respon Cepat Keluhan Warga, PLN Ganti Tiang Kabel Yang Melintas Sungai Komering

PALEMBANG - 23-November-2024, 18:24

Kapolda Sumsel Apelkan 1471 Personel Persiapan Pengamanan Pengawalan Tahan Pungut dan Hitung Suara

PAGAR ALAM - 23-November-2024, 17:43

WASPADA, GUNUNG DEMPO ALAMI ERUPSI 

OKU TIMUR 22-November-2024, 23:59

Buka Grand Final Pemilihan Mouli Meranai 2024, Berlangsung Meriah 

BANYU ASIN 22-November-2024, 21:34

KPU BANYUASIN SOSIALISASIKAN TOLAK POLITIK UANG 

MUBA - 22-November-2024, 18:11

Peringati HUT RSUD Sekayu ke-87 dan HKN ke-60 Gelar Senam Bersama dan Berbagi Doorprize 

PALEMBANG - 22-November-2024, 12:38

Program Electric Vehicle Support PLN UID S2JB Raih Penghargaan Dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan

BANYU ASIN 22-November-2024, 11:56

POLSEK AIR KUMBANG AMANKAN JALAN SEHAT BERDAMA KPU BANYUASIN JELANG PIL KADA 2024 

JAKARTA - 21-November-2024, 21:45

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

OKU TIMUR 21-November-2024, 20:07

Polres OKUT Polda Sumsel Musnahkan Barang Bukti 35,7 KG Narkotika jenis Ganja. 

LAHAT - 21-November-2024, 20:05

Polres Lahat Berikan Apresiasi Setinggi-Tingginya Kepada 3 Paslon, Pendukung dan Masyarakat 

LAHAT - 21-November-2024, 20:04

Kapolres Bersama Pj Bupati Lahat Hadiri Tanam Padi Perdana di Desa Tanjung Sirih 

MUBA - 21-November-2024, 20:03

Kumpulkan Para Kades, Satpol-PP Muba Sosialisasi Perda dan Perbup 

BANYU ASIN 21-November-2024, 20:02

APEL SIAGA MUHAMMAD FARID PERTAHANKAN BANYUASIN ZERO KONFLIK 

EMPAT LAWANG - 21-November-2024, 18:10

Jasa Raharja Lahat Bersama Instansi Terkait Lakukan Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) di Kab. Empat Lawang 

JAKARTA - 20-November-2024, 22:50

PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

PALEMBANG - 20-November-2024, 22:46

PLN UID S2JB Siaga Pilkada 2024: Pastikan Pasokan Listrik Andal untuk Pesta Demokrasi

OKU - 20-November-2024, 22:29

PLTU Baturaja Berikan Bantuan Pelebaran Jalan di RT.01 Sampai RT.06, Kades Terusan Mewakili Warga Ucapkan Terima Kasih

LAHAT - 20-November-2024, 18:58

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lahat Tanam Jagung di Desa Bunga Mas dan Ikuti Launching Bersama Kapolri 

MUBA - 20-November-2024, 16:05

Pastikan Muba Tetap Kondusif, Satpol PP Gelar Rakor Linmas dan Kewaspadaan Dini 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE