ISI

PNS POL PP DAN PETANI ‘DIBEKUK’ JUAL SABU


2-February-2016, 16:27


Jpeg

Sungguh tak patut ditiru apa yang dilakukan oleh salah satu pegawai negeri sipil (PNS) dilingkup kerja Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ini, HS, warga Desa Ulak Lebar, serta seorang petani, Ferry Novriadi, warga Desa Tanjung Menang, Kecamatan Tanjung Tebat. Dimana dengan alasan himpitan keuangan keluarga, 2 tersangka diatas rela ‘nyambi’ berjualan barang haram jenis sabu-sabu, sampai akhirnya ditangkap oleh jajaran Satuan Reserse anti Narkoba Polres Lahat dan mesti meringkuk didalam jeruji penjara.

Penangkapan keduanya dilakukan di lokasi, jam dan kondisi berbeda. Dimana TSK HS sendiri diamankan dan diringkus petugas saat tengah berada di sebuah rumah kontrakan di kawasan Desa Tanjung Payang, pada hari Senin (1/1) sekira pukul 17.30 wib. Dalam modus operandinya, pelaku HS sendiri memang sengaja mengontrak sebuah kamar kostan, jauh dari kediamannya, demi mengelabuhi keluarganya.

Tersangka sendiri tak bisa lagi berkutik, setelah petugas melakukan penggrebekan, didalam kamarnya didapati barang bukti (BB) berupa paketan sabu-sabu seberat 0,2 gram, siap jual dengan harga Rp.800 ribu, beberapa sisa plastik pembungkus sabu, serta 1 unit timbangan digital, dan akibatnya TSK tak bisa lagi mengelak dan akhirnya mengakui semua BB adalah miliknya.

Sementara, TSK Ferry sendiri diamankan petugas di kediamannya, di Desa Tanjung Menang, Kecamatan Tanjung Tebat saat tengah menyuci motor di teras, sekira pukul 10.00 wib. Dirinya sempat menolak tuduhan petugas, namun setelah dilakukan penggeledahan didalam kamar tidurnya, BB akhirnya didapati disimpan didalam sebuah tas jinjing warna hitam, yaitu berupa 5 paketan seharga Rp.800 ribu, 5 paket seharga Rp.200 ribu, 12 paket Rp.350 ribu, 4 paket seharga Rp.300 ribu dan 1 paketan seharga Rp.1,6 juta, berikut perlengkapan lainnya.

Kapolres Lahat, AKBP Yayat Popon Ruhiyat Sik, melalui Kasat Narkoba, AKP Janari Saleh membenarkan perihal penangkapan serta pengamanan terhadap keduanya. Dimana keduanya berhasil dibekuk setelah sebelumnya ada laporan masyarakat sekitar, yang resah atas aktifitas mencurigakan keduanya dimasing-masing wilayah, dan setelah didalami serta dilakukan penyelidikan mendalam, sampai akhirnya terbukti, keduanya tak bisa lagi mengelak atas aktifitas terlarangnya dilapangan.

“Terhadap keduanya, tim yang terbagi dua ini sudah mempelajarinya sekitar 2 minggu belakangan. Untuk HS, kita ada juga kerjasama dengan petugas di jajaran Polsekta Lahat, nah setelah dirasakan cukup bukti, akhirnya keduanya pula ditangkap serta diamankan, guna nanti mempertanggung jawabkan perbuatannya dilapangan,” tegas Janari.

Ditanya kedua TSK mendapatkan BB sabunya, Janari mengatakan saat ini sudah mengantongi identitas sang bandar, dimana TSK HS mengatakan, dirinya mendapatkan BB sabu dari seorang bandar di kawasan Lahat Tengah, Kecamatan Kota Lahat, sementara TSK Ferry mengaku mendapatkan BB sabu dari bandarnya yang berada di Linggau.

“Kasus ini jelas akan terus kita kembangkan, khususnya mengenai asal dan keberadaan sang pemasok lain atau bandar ke masing-masing tersangka yang ada, yang sejauh ini semuanya sudah diketahui, namun masih dalam pengejaran. Keduanya saat ini ditahan, dan dijerat dengan pasal berlapis, dengan ancaman minimal 4 tahun kurungan,” beber Janari lagi. (BOIM-LAHAT)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PAGAR ALAM - 4-February-2025, 12:12

GUGATAN KANTOR HUKUM POEYANK KE-PENGADILAN NEGERI PAGARALAM BAHAYAKAN SALAH SATU CALON WALIKOTA YANG DAPAT BERUJUNG PADA PIDANA PEMILU

OKU - 4-February-2025, 09:22

UPACARA BULAN K3 NASIONAL 2025 DI PLTU BATURAJA

OKU - 4-February-2025, 07:57

Pembunuhan di Jembatan Air Kisam Bermotif Dendam

OKU - 3-February-2025, 22:50

Secara Virtual Kapolres OKU Pimpin Apel Pagi Dan Pemberian Penghargaan Kapolda Sumsel Kepada Personel Yang Berprestasi

BANYU ASIN 3-February-2025, 20:29

KETUA TP PKK OPTIMALKAN HASIL PANEN SAYUR HIDROPONIK

JAKARTA - 3-February-2025, 19:38

Hashim Apresiasi Peran Aktif Perdagangan Karbon Indonesia, Terbesar dari PLN

LAHAT - 3-February-2025, 19:06

Kapolda Sumsel Berikan Penghargaan Kepada Personil Polres Lahat dan Anggota Babinsa Koramil Kikim Timur

MUSI BANYUASIN 3-February-2025, 17:24

DPRD Kabupaten Muba Gelar Rapat BANMUS, Bahas Jadwal Paripurna Pidato Bupati Muba dan LKPJ Tahun Anggaran 2024

MUSI BANYUASIN 3-February-2025, 14:20

Bupati dan Wakil Bupati Muba Terpilih Siap Dilantik Februari 2025

MUARA ENIM - 2-February-2025, 13:28

Babinsa Muara Meo Lakukan Komsos Bersama Warga Dan Kelompok Tani

MUSI RAWAS - 1-February-2025, 13:11

Ini Sasaran Operasi Keselamatan Musi 2025 Sat Lantas Polres Musi Rawas

MUSI RAWAS - 1-February-2025, 11:06

Penandatanganan MoU Kejaksaan Negeri Musi Rawas dengan DPRD Musi Rawas

OKU - 31-January-2025, 22:03

Satnarkoba Polres OKU Gencar Sosialisasi Tentang Bahaya Narkoba, Salah Satunya Melalui Radio

LAHAT - 31-January-2025, 21:55

Banyak Ungkap Kasus, IPDA Zulkarnain SH Jabat Kapolsek Pseksu

LAHAT - 31-January-2025, 21:54

Kapolres Lahat Pimpin Sertijab Beberapa PJU Penting Polres Lahat

MUSI BANYUASIN 31-January-2025, 21:46

Rapat keberlanjutan Kepemimpinan Muba bersama Bupati dan Wakil Bupati Muba Terpilih Periode 2025-2030

MUSI BANYUASIN 31-January-2025, 15:28

Pemkab Muba Bakal Gelar Ramah Tamah dan Pisah Sambut Bupati Muba di Stabel Berkuda Sekayu

BANYU ASIN 30-January-2025, 20:36

SEKDA BANYUASIN DPW JADI ORGANISASI SELARAS DENGAN PROGRAM KABUPATEN BANYUASIN 

EMPAT LAWANG - 30-January-2025, 19:47

Ketua Koni Empat Lawang Pimpin Langsung Raker Pengurus dan ketua Cabor

LAHAT - 30-January-2025, 17:56

PN Lahat Bersama Para Hakim Ikuti Webinar Sosialisasi KUHP Baru 

LAHAT - 29-January-2025, 23:46

Pemdes Ulak Lebar Hadirkan Alat Berat, Bersihkan Aliran Sungai Penyebab Banjir Di Perum Rakha

OKU - 29-January-2025, 23:01

“Mavia Angkringan” Wadah Silaturahmi dan Nongkrong Dengan Sajian Menu Pas Di Kantong.

PAGAR ALAM - 29-January-2025, 21:15

Objek Wisata Kebun Teh Gunung Dempo Jadi Primadona Pelancong saat Liburan ke Pagar Alam

LAHAT - 29-January-2025, 18:08

Jalan Lintas Lahat – Pagaralam Mengalami Retak dan Menurun 

LAHAT - 29-January-2025, 13:22

ANTISIPASI LAKA LANTAS DI JALAN RUSAK, INI LANGKAH POLSEK PULAU PINANG 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE