ISI
“Mavia Angkringan” Wadah Silaturahmi dan Nongkrong Dengan Sajian Menu Pas Di Kantong.
29-January-2025, 23:01

Baturaja – Nama angkringan berasal dari Jawa yang berarti tempat berjualan. Angkringan telah ada sejak zaman kolonial Belanda angkringan adalah warung kecil yang menjual makanan dan minuman yang mempunyai ciri khas gerobak atau warung kecil dan biasanya dibuka pada malam hari. Angkringan biasa menjual jajanan pasar yang murah dan terjangkau oleh masyarakat disertai dengan minuman yang khas di Indonesia.
Angkringan adalah tempat berkumpulnya masyarakat dari semua kalangan dan sering menjadi tempat diskusi silaturahmi dan berbagi cerita sembari nongkrong atau bersantai.
Selain itu di angkringan juga biasanya menyediakan musik dan hiburan untuk menemani pengunjung yang bersantai sembari menikmati jajanan makanan dan minuman yang ada di angkringan tersebut.
Keberadaan angkringan di Indonesia hadir layaknya jamur, begitupun angkringan yang berada di Baturaja kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Provinsi Sumatera Selatan.

Dari sekian banyak angkringan yang ada di kota Baturaja, Kabupaten OKU, kami mencoba salah satu angkringan yang saat ini sedang viral dan ramai dikunjungi masyarakat terutama kalangan muda yaitu “Mavia Angkringan” yang berada di halaman parkir Ramayana Baturaja Plaza.
Untuk lebih mendapatkan informasi yang akurat kami mencoba bertemu langsung dan ngobrol santai bersama owner dari “Mavia Angkringan” Baturaja.
Nanda, pemilik “Mavia Angkringan” Baturaja saat ngobrol santai bersama portal media ini menceritakan bagaimana awal mula dirinya membuka usaha angkringan yang diberi nama *Mavia Angkringan”.
Nanda menceritakan ketika akan membuka angkringan yang saat ini berada di halaman Ramayana Baturaja Plaza, banyak sekali tahapan yang ia perjuangkan, langkah demi langkah dilakukan sesuai dengan prosedur dan standar, mulai dari beberapa tempat yang pernah di survey namun akhirnya pilihan terbaik ada di halaman Ramayana, lalu bagaimana ia berusaha untuk mendapatkan izin membuka angkringan.
“Sebelum saya membuka Mavia Angkringan ini, banyak pihak saya hubungi terutama teman-teman saya yang ada di Kota Baturaja ini, berbagai saran – petunjuk dan support saya dapatkan dari mereka sehingga membuat keputusan saya semakin mantap untuk membuka angkringan di depan Ramayana ini”, ungkapnya saat menceritakan bagaimana perjalanannya dalam membuka usaha angkringan yang kini ramai dikunjungi masyarakat Kota Baturaja terutama dari kalangan anak muda.
Saat ditanya tentang bagaimana dengan izin-izin atas usahanya yang mendatangkan banyak pengunjung sehingga membuat keramaian, Nanda mengungkapkan bahwa perihal izin membuka angkringan dan sebagainya sudah ada dan clear tidak ada kendala. Lebih tepatnya, lanjut Nanda, bahwa Mavia Angkringan berdiri dibawah naungan Ramayana (Tenant FNB ) sama halnya seperti KFC, Pizza dan lainnya,hanya saja Mavia Angkringan berada di bagian halaman parkir/outdoor Ramayana, sedangkan Tenant FNB yang lainnya berada di bagian dalam / indoor Ramayana Baturaja.
Lalu terkait dengan aktivitas “Mavia Angkringan” yang tidak jauh dari lingkungan tempat tinggal warga khususnya warga Cemara, menurut Nanda tidak ada kendala. Meskipun begitu, Nanda tidak menampik jika keberadaan “Mavia Angkringan” Baturaja ramai pengunjung lalui disertai dengan suara musik, namun sound / speaker suara musik tidak mengarah ke rumah warga, hanya sebatas dalam halaman Ramayana Baturaja Plaza.
“Hanya saja memang di malam Minggu kemarin, tepatnya Sabtu malam tanggal 25 Januari 2025 ada event yang menghadirkan live music, lomba dan mengundang banyak orang, sehingga acara yang kami gelar lebih ramai dan suara musik sampai keluar dari lingkup Ramayana Baturaja Plaza, namun event yang digelar sebelumnya telah mendapatkan izin dari berbagai pihak, selain itu acara juga berakhir sesuai dengan aturan jam keramaian yang berlaku, jadi sebelum jam 12 malam acara sudah selesai, ya anggaplah sembari beberes kelar jam 12 lebih”, urainya.
Nanda tidak menampik jika acara event yang telah digelar malam Minggu lalu sempat membuat warga sekitar Cemara secara tidak langsung juga mendengarkan musik-musik dari sound/speaker yang mungkin terdengar hingga di kediaman warga.
Nanda mengungkapkan, kehadiran Mavia Angkringan Baturaja ini telah memberi lapangan pekerjaan bagi warga OKU terutama anak-anak muda di Baturaja, lantaran karyawan yang ia pekerjakan baik untuk bagian masak, kasir hingga bagian parkir semuanya adalah anak muda Baturaja.
Lebih jauh Nanda mengatakan, keberadaan Mavia Angkringan ini mampu mempersatukan anak-anak muda Baturaja dengan menjadikan Mavia Angkringan sebagai tempat berkumpul, bersilaturahmi dan sebagainya tentunya dalam hal yang positif.
“Namanya juga usaha, kalaupun ada hal-hal yang belum pas dan belum berkenan dihati pengunjung dan masyarakat, tentunya saya sangat senang menerima kritik dan saran ataupun teguran, karena itu semua demi kebaikan dan kemajuan usaha Mavia Angkringan agar makin sukses kedepannya, maka dari itu dengan lapang dada saya siap melakukan perbaikan semua kebaikan bersama”, tutup Nanda.
Mavia Angkringan Baturaja, menyajikan berbagai menu yang terjangkau dengan isi dompet terutama kawula muda, diantaranya tekwan, mie bakar-bakaran, dan lain-lain, juga tersedia minuman ringan termasuk kopi, teh, coklat dan lainnya. (Asmara Nian)
BERITA TERKINI
-
OKU - 10-February-2025, 22:14
PJ Bupati OKU Lantik 57 Pejabat Fungsional Dalam Lingkungan Pemerintahan Kabupaten OKU.
Pj. Bupati OKU dorong budaya inovasi di setiap instansi Baturaja – Penjabat Bupati Ogan Komeri
-
BANYU ASIN 10-February-2025, 20:19
RAPAT PARIPURNA PENETAPAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI TERPILIH
BANYUASIN ,SO — Rapat Paripurna I Masa Persidangan II Sidang Tahun 2025 DPRD Kabupaten Banyuasin d
-
OKU TIMUR 10-February-2025, 18:10
Ketua TP PKK OKU Timur Tinjau dan Salurkan Bantuan Panti ODGJ Labuan Batin
BP Peliung – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten OKU Timur dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes mela
INVESTIGASI
-
Investigasi 14-September-2015, 22:52
KAJARI LAHAT : PENETAPAN TERSANGKA SIMPEG 2010 “TIDAK ADA TEBANG PILIH”
BANDAR JAYA = Issue yang menyatakan bahwa Kejaksaan Negeri Lahat tebang pilih dalam kasus Sistem Inf
BERITA SEBELUMNYA
MUBA - 5-February-2025, 16:01
Tindak Lanjut Instruksi Presiden RI Prabowo : Gas Melon LPG 3 KG Telah Tersedia di pengecer.
LAHAT - 5-February-2025, 09:04
Polres Lahat Siap Amankan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Paslon Terpilih Bupati dan Wakil Bupati Lahat
MUARA ENIM - 4-February-2025, 21:02
Dampingi PJ Gubernur Sumsel, PJ Bupati Muara Enim Program Kampung Madani
MUARA ENIM - 4-February-2025, 20:37
Musrenbang, Camat SDL Hasbullah Yusuf, Harapkan Usulan Dapat Terealisasi
MUBA - 4-February-2025, 17:43
Pemkab Muba dan Polres Muba Bersinergi Wujudkan Kawasan Tertib Lalu Lintas yang Lebih Baik
MUBA - 4-February-2025, 17:42
Menyikapi Kebijakan Larangan Penjualan Gas LPG 3 kg: Langkah Proaktif Pemkab Muba
BANYU ASIN 4-February-2025, 15:19
PJ BUPATI BANYUASIN BUKA STQH -XII DAN PERINGATAN ISRA. MI,RAJ 1446 H
LAHAT - 4-February-2025, 12:27
Polres Lahat Telah Siap dan Antisipasi Hadapi Keputusan MK
PAGAR ALAM - 4-February-2025, 12:12
GUGATAN KANTOR HUKUM POEYANK KE-PENGADILAN NEGERI PAGARALAM BAHAYAKAN SALAH SATU CALON WALIKOTA YANG DAPAT BERUJUNG PADA PIDANA PEMILU
OKU - 4-February-2025, 09:22
UPACARA BULAN K3 NASIONAL 2025 DI PLTU BATURAJA
OKU - 4-February-2025, 07:57
Pembunuhan di Jembatan Air Kisam Bermotif Dendam
OKU - 3-February-2025, 22:50
Secara Virtual Kapolres OKU Pimpin Apel Pagi Dan Pemberian Penghargaan Kapolda Sumsel Kepada Personel Yang Berprestasi
BANYU ASIN 3-February-2025, 20:29
KETUA TP PKK OPTIMALKAN HASIL PANEN SAYUR HIDROPONIK
JAKARTA - 3-February-2025, 19:38
Hashim Apresiasi Peran Aktif Perdagangan Karbon Indonesia, Terbesar dari PLN
LAHAT - 3-February-2025, 19:06
Kapolda Sumsel Berikan Penghargaan Kepada Personil Polres Lahat dan Anggota Babinsa Koramil Kikim Timur
MUSI BANYUASIN 3-February-2025, 17:24
DPRD Kabupaten Muba Gelar Rapat BANMUS, Bahas Jadwal Paripurna Pidato Bupati Muba dan LKPJ Tahun Anggaran 2024
MUSI BANYUASIN 3-February-2025, 14:20
Bupati dan Wakil Bupati Muba Terpilih Siap Dilantik Februari 2025
MUARA ENIM - 2-February-2025, 13:28
Babinsa Muara Meo Lakukan Komsos Bersama Warga Dan Kelompok Tani
MUSI RAWAS - 1-February-2025, 13:11
Ini Sasaran Operasi Keselamatan Musi 2025 Sat Lantas Polres Musi Rawas
MUSI RAWAS - 1-February-2025, 11:06
Penandatanganan MoU Kejaksaan Negeri Musi Rawas dengan DPRD Musi Rawas
OKU - 31-January-2025, 22:03
Satnarkoba Polres OKU Gencar Sosialisasi Tentang Bahaya Narkoba, Salah Satunya Melalui Radio
LAHAT - 31-January-2025, 21:55
Banyak Ungkap Kasus, IPDA Zulkarnain SH Jabat Kapolsek Pseksu
LAHAT - 31-January-2025, 21:54
Kapolres Lahat Pimpin Sertijab Beberapa PJU Penting Polres Lahat
MUSI BANYUASIN 31-January-2025, 21:46
Rapat keberlanjutan Kepemimpinan Muba bersama Bupati dan Wakil Bupati Muba Terpilih Periode 2025-2030
MUSI BANYUASIN 31-January-2025, 15:28
Pemkab Muba Bakal Gelar Ramah Tamah dan Pisah Sambut Bupati Muba di Stabel Berkuda Sekayu
CATATAN SRIWIJAYA
-
Catatan Sriwijaya 3-April-2024, 15:49
Niat Jahat dan Unsur Dengan Sengaja Dalam Pertangungjawaban Pidana
Oleh Burmansyahtia Darma, S.H
Advokat Pada Kantor Hukum BSD Lawyer
-
Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50
DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM
Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
APA dan SIAPA
-
Catatan Sriwijaya 12-August-2023, 23:10
Boim Balon Legislatif Muara Enim Dapil 5, Siap Sejahterakan Rakyat Lewat Golkar
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
-
MUARA ENIM - 15-April-2019, 14:33
Sutradara Cantik Film “Anak Kopi” Produksi Java creation Pemkab Muara Enim
Muara Enim, Sriwijayaonline.com - Banyak Usaha dan Dobrakan yang terus dilakukan oleh Bupati Muara E