ISI

PULUHAN KARYAWAN PT STS DEMO


20-July-2016, 17:30


Puluhan orang karyawan dan pekerja PT Sinar Timur Sejahtera (STS), yang berada di kawasan Kecamatan Pulau Pinang, kemarin pagi (20/7) diketahui secara serentak melaksanakan aksi demonstrasi ke areal kantor perusahaan. Adapun aksi mereka ini sendiri sebagai bentuk protes dan ketidak terimaan mereka (pekerja.red) atas kondisi hak karyawan yang tidak dipenuhi oleh perusahaan.

Ketua SBSI Lahat, Amir Amza mengatakan, awalnya rekan-rekannya melakukan penuntutan hak yang memang semestinya menjadi dan milik para pekerja yang ada. Adapun hak-hak tersebut diantaranya dijelaskan mengenai hak untuk mendapatkan fasilitas pelayanan BPJS Kesehatan, serta juga menuntut gaji yang lebih baik lagi, sesuai dengan standar upah maksimum, serta hak karyawan PHL yang juga selama ini terkesan dikesampingkan.

“Kami disini jelas sudah dirugikan oleh manajemen perusahaan. Diantaranya seperti pembayaran upah, kami terima jelas dibawah standar yang ada. Belum lagi, hak-hak BPJS kesehatan maupun BPJS ketenaga kerjaan, kami juga selama ini tak diberikan sama sekali,” ungkap Amir, dilapangannya kemarin.

Menurutnya, aksi demo hari inipun sampai terjadi, karena proses mediasi dan juga upaya persuasif dari wakil pekerja selama ini sudah dilakukan, namun pihak perusahaan sama sekali tidak menggubris dan jelas berlarut-larut. “Kami cuma tuntut hak kami, dan itu jelas aturannya yang mengatur,” tegasnya.

Adapun fakta yang dibeberkan oleh pihak perusahaan oleh karywan kemarin di aksi demonya yaitu, untuk gaji pokok, para pekerja hanya dibayar senilai Rp.500.000, ditambah tunjangan lainnya sebesar Rp.200.000 karyawan menerima gaji setiap bulanya hanya Rp.700.000. Sedangkan karyawan bersetatus PHL (perkerja harian lapas) hanya di bayar Rp.250.000/bulan dan untuk BPJS kesehatan dan BPJS ketenaga kerjaan sama sekali tidak ada.

Maka dari itu, kemarin akhirnya seluruh kartawan PT STS akan berlakukan mogok kerja selama permasalahan belum dipenuhi oleh pihak perusahan sesuai tuntutan yang diajukan.

“Seluruh karyawan sepakat jika belum keputusan dari pihak perusahaan kami akan melakukan mogok kerja sampai ada keputusan, tuntutan di penuhi oleh pihak perusahaan,” Jelas SY. Salah satu pekerja yang meminta namanya disamarkan.

Aksi pekerja ini sendirti kemarin berlangsung dibawah pengawasan pihak Polsek Pulau Pinang. Dimana kemudian, Kapolsek Pulau Pinang, Kapten Djoko Suyoto menjelaskan, aksi pekerja dilapangannya jelas diperbolehkan, sepanjang memenuhi aturan yang ada, dan pihaknya hanya sebatas mengamankan saja.

Bahkan, Djoko menambahkan, pihaknya juga bakal siap untuk kemudian kedepan menjadi salah satu mediator dan juga penengah antara pihak pekerja dan perusahaan, sampai semua masalah yang ada bisa sama-sama diselesaikan dan ada jalan keluar dengan kondisi tetap aman serta kondusif.

“Saat ini kita sedang lakukan mediasi dari unsur perusahaan dan serikat buruh. Tentunya apabila memang ada unsur pelanggaran maka akan dilakukan pengamanan dan mencari solusi mencari jalan keluarnya. Sehingga masyarakat Kota Lahat yang merupakan pegawai tidak dirugikan,” jelasnya.

Sementara, sampai berita ini diturunkan. Tak ada satu orang pun dari pihak perusahaan yang mau ditemui dan dijumpai, guna kepentingan konfirmasi berita yang ada.(CEPY – LAHAT)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OI - 4-September-2024, 15:53

Polres Ogan Ilir Kerahkan 411 Personel Gabungan Amankan Konser

MUBA - 4-September-2024, 15:28

Tingkatkan Kewaspadaan, Sekda Muba H Apriyadi Imbau Perusahaan Untuk lebih Proaktif Lagi Jaga Konsesinya 

OKU - 4-September-2024, 13:26

Ditemukan Meninggal Tergeletak Di tanah Dengan Luka Bakar

JAWA BARAT - 4-September-2024, 12:18

PLTA Bengkok Jadi Bukti Perjalanan Panjang PLN Gunakan EBT Telah Beroperasi Lebih 100 Tahun

OKU - 4-September-2024, 12:07

Keluarga Besar Ponpes Darul Mubtadiin Lubuk Raja Do’a kan Teddy-Marjito Jadi Bupati OKU

BANYU ASIN 4-September-2024, 11:21

POLRES BANYUASIN MEMPERKUAT PENGAMANAN KANTOR BAWASLU 

LAHAT - 3-September-2024, 23:59

KJSS, LSM, dan Masyarakat Silaturahmi BZ dan Mantan Bupati Lahat 

LAHAT - 3-September-2024, 23:43

KJSS, LSM, dan Masyarakat Silaturahmi BZ dan Mantan Bupati Lahat

LAHAT - 3-September-2024, 18:51

Tiga Elit Politik Seruhkan Masyarakat Lahat Tahun Ini “Ngaleh Ase” 

LAHAT - 3-September-2024, 17:45

Tiga Elit Politik Seruhkan Masyarakat Lahat Tahun Ini “Ngaleh Ase” 

OKU - 3-September-2024, 16:06

Teddy – Marjito Bantu Keluarga Besar Pengajian Al-Hidayah

MUBA - 3-September-2024, 15:06

Pj Bupati H Sandi Jawab Pandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD Muba 

MUBA - 3-September-2024, 14:40

PT. Jasa Raharja Dinilai Lamban, Berikan Santunan Korban Laka Lantas Belum Dibayarkan 

PAGAR ALAM - 3-September-2024, 06:41

Pol-PP Bersama Satreskrim Polres Pagaralam Tutup Aktivitas 2 Lokasi Kolam Renang”Cak Gundum Park dan Hotel Orchid”

PALEMBANG - 2-September-2024, 22:25

Kapolda Sumsel Buka Taklimat Awal Wasrik Irwil 1 Itwasum Polri Tahap II 

LAHAT - 2-September-2024, 22:24

Sijago Merah Lalap Dua Rumah dan Telan Satu Korban Jiwa 

OKU - 2-September-2024, 22:14

Zikir dan Do’a Bersama di Masjid As Sholihin Sukaraya, Warga dan Pengurus Masjid Berharap Teddy – Marjito Memimpin OKU.

OKU - 2-September-2024, 21:40

Dukungan Teddy – Marjito, Masyarakat Baturaja Permai Doa Bersama

OKU - 2-September-2024, 21:12

Kemelak Bindung Langit Menggelegar Teriakkan Bertaji Menang

LAHAT - 2-September-2024, 19:53

Kejari Lahat Terima Titipan Uang Dari YR Mantan Kepala Inspektorat Lahat 

LAHAT - 2-September-2024, 19:01

Demi Tingkatkan Kualitas Layanan, PLN ULP Lembayung Lakukan Pemeliharaan Jaringan.

JAMBI 2-September-2024, 18:57

PLN Layani Kebutuhan Daya 4.050.000 VA Untuk Dukung Aktivitas Pembelajaran Universitas Jambi

LAHAT - 2-September-2024, 17:25

PD-AMPG Lahat Siap Menangkan Pasangan BZ – WIN di Pilkada 2024 

MUBA - 2-September-2024, 15:34

Solidaritas MUBA: Donasi Rp 245 Juta untuk Meringankan Beban Palestina 

OKU - 1-September-2024, 21:30

Hj. Zwesty Karenia Teddy Meilwansyah Hadiri Resepsi Pernikahan di KPR, Ikut Semarakkan Tradisi Lelang Kue Bolu.

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE