ISI

Pemkab Muba Komitmen Bantu Pembangunan Ponpes Al Ma’arif Babat Toman


11-November-2020, 17:28


Pemkab Muba Komitmen Bantu Pembangunan Ponpes Al Ma’arif Babat Toman

MUBA, SO – Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin melalui Wakil Bupati Musi Banyuasin Beni Hernedi melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pondok Pesantren Al Ma’arif di Kelurahan Babat Toman Kecamatan Babat Toman, Rabu (11/11/2020).

Pada kesempatan tersebut Beni Hernedi mengatakan dengan peletakan batu pertama pembangunan Ponpes Al Ma’arif, menambah lagi pusat pendidikan agama Islam di Kabupaten Muba, untuk mencetak para santri.

“Pemkab Muba menyambut baik pembangunan Ponpes ini, dan menjadi beban moral bagi kami Pemerintah untuk membantu pembangunannya sampai dengan selesai,” ujar Beni dalam acara yang dilaksanakan pula Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H itu.

Lanjut Wabup, Pesantren di Indonesia sudah ada payung hukum yakni Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren, oleh karena itu pendirian pondok pesantren harus mengikuti UU tersebut.

“Kepada pengurus Yayasan Ponpes Al Ma’arif kami harapkan dapat menyamakan dan menyelaraskan dengan Undang-undang. Dimana dalam UU itu Pemerintah wajib mendukung sarana dan prasarananya,” ungkap Wabup.

Sementara, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al Ma’arif Ustadz Imam Tabroni menyampaikan ponpes itu akan dibangun di atas lahan seluas satu hektar, tanah hibah dari Feri Oktariadi (Peyek). Dengan bangunan tiga ruang kelas, tiga asrama dan satu kantor yang membutuhkan dana sebesar 5,5 miliar.

“Untuk itu kami mohon dukungan masyarakat dan pemerintah agar pembangunan cepat selesai, sehingga tujuan kita dalam membentuk generasi bangsa, dan menumbuhkan karakter yang terpuji tercapai,” tandasnya.

Turut hadir Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Muba Dr H Opi Pahlopi selaku Ketua Forum Pondok Pesantren Muba, Camat Babat Toman Emilia Afrianita SSTP MSi, Ketua MUI Babat Toman H Juanda, Tokoh Agama dan Masyarakat KH Ali Sadikin (Lubuk Linggau), KH Jazuli (Sungai Lilin), dan H Kadin (Mangun Jaya).(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 6-May-2024, 13:22

Komitmen Terapkan Pelayanan Publik berbasis HAM untuk Masyarakat Muba 

JAKARTA - 6-May-2024, 12:29

Pj Bupati Sandi Fahlepi Hadiri Langsung Musrenbangnas 2024 

LAHAT - 5-May-2024, 23:59

Tunggu Keputusan DPP, H.Cik Ujang Naik Kelas Dampingi Herman Deru 

LAHAT - 5-May-2024, 23:58

Kades Kikim Selatan Cegat YM Bersama Rombongan 

LAHAT - 5-May-2024, 23:58

Warga Pandan Arang Sambut YM Dengan Karangan Bunga 

LUBUK LINGGAU - 5-May-2024, 23:12

H SUHADA DATANGI PARTAI NASDEM, SIAP IKUTI PENJARINGAN CALON WAKIL WALIKOTA

OKU - 5-May-2024, 22:14

Ditemukan Meninggal Dunia, Juliansyah Diduga Kena Serangan Jantung Saat Tidur.

MUBA - 5-May-2024, 19:50

Pj Bupati Sandi Fahlepi Melepas Secara Resmi Kejurnas Nasional Motoprix Seri 1 2024 

BANYU ASIN 5-May-2024, 18:15

HANI SYOPIAR RUSTAM SEGERA BANGUN JALAN POROS SUNGSANG 

MUBA - 5-May-2024, 13:08

Tim PSC 119 Muba Berikan Pelayanan Terbaik Para Kafilah dan Dewan Hakim MTQ 

MUBA - 4-May-2024, 21:01

Lomba MTQ Dimulai, Asisten II Setda Muba Meraton Keliling Venue Pastikan Lomba Lancar 

LAHAT - 4-May-2024, 20:04

Hadiri Undangan di 5 Kecamatan, YM Cabup Lahat Banjir Dukungan 

BANYU ASIN 4-May-2024, 19:01

PJ BUPATI BANYUASIN TINJAU KONDISI JALAN DAN PDAM 

LAHAT - 4-May-2024, 18:03

Tim Kuasa Hukum YM Ambil Formulir Pendaftaran Bacabup Lahat ke-Tujuh Parpol 

MUBA - 4-May-2024, 17:02

Hari Pertama MTQ ke XXX, Peserta Antusias Unjuk Kebolehan di Setiap Lomba 

LAHAT - 4-May-2024, 17:01

Warga Tanjung Baru Keluhkan Pengadaan Sapi Disunat 7 Ekor dari 13 Ekor 

BANYU ASIN 3-May-2024, 23:59

PEMKAB BANYUASIN DAN PT ARGORINDO JAYA SIAP BANGUN JALAN MENUJU AIR SALEK 

MUBA - 3-May-2024, 23:59

Membaur Bareng Warga Saat Pembukaan MTQ XXX, Sekda Apriyadi dan Istri Tuai Pujian 

MUBA - 3-May-2024, 23:50

Spektakuler, Pembukaan MTQ Provinsi Sumsel Ke-30 di Muba Sukses dan Meriah

PALEMBANG - 3-May-2024, 23:11

Pemkab Lahat Pertahankan Opini WTP 10 Kali Berturut-Turut

LAHAT - 3-May-2024, 22:07

HUT Lahat 155 Tahun, Pemkab Lahat Akan Resmikan Sentra Kuliner

MUBA - 3-May-2024, 21:10

Turut memeriahkan Pembukaan MTQ ke 30, Tri Suaka dan Nabila Sapa para Fans nya di Muba 

PALEMBANG - 3-May-2024, 21:09

Pemkab Muba Kirim 7 Peserta Untuk Mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator 

LAHAT - 3-May-2024, 21:08

Yulius Maulana Sempatkan Diri Safari Jumat ke Masjid Darussalam Bandar Agung 

BANYU ASIN 3-May-2024, 19:52

JADIKAN POHON GAHARU SEBAGAI KOMODITI UNGGULAN BARU DI BANYUASIN 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE