ISI

KADER PDIP PALI SOLID DAN SIAP MENANGKAN GIRI RAMANDA !


28-September-2017, 14:26


PALI- Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia PERJUANGAN (PDIP) Kabupaten PALI Ferdian Andreas Lacony SKom MM yang sekaligus menjabat Wakil Bupati PALI, menghadiri acara pembukaan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) PDIP yang acaranya berlangsung di Gedung Serba Guna Talang Ubi Pendopo, Kabupaten PALI, Kamis (28/09/17).

Acara tersebut juga dihadiri oleh beberapa jajaran pengurus DPD PDIP Sumatera Selatan (Sumsel), Pengurus Cabang dan Pengurus/Pimpinan Anak Cabang PDIP sekabupaten PALI.

Dalam sambutannya Ferdian Andreas Lacony menyatakan bahwa Rakercab ini dilaksanakan atas intruksi (perintah,red) dari DPD Sumsel karena 2018 merupakan tahun politik, dilanjutkan 2019.

Oleh karena itu lanjut Ferdian, DPC (PDIP,red) PALI perlu memantapkan organisasi dalam menyambut tahun-tahun politik tersebut sekaligus untuk mematangkan rencana kerja dalam rangka memenangkan pilkada (2018) dan Pileg/Pilpres (2019).

Ferdian mengungkapkan, Ketua DPD PDIP Sumsel Giri Ramanda akan maju sebagai calon gubernur Sumsel. Oleh sebab itu seluruh kader partai wajib mendukung dan memenangkan.
“Akankah kita semua siap memenangkan Pak Giri sebagai calon Gubernur Sumsel? , ” tanya Ferdian kepada puluhan peserta Rakercab, “SIAP ! SIAP ! SIAP !,” jawab peserta dengan tegas dan mantap.

Dalam sambutannya, Ferdian juga menjelaskan pentingnya KTA (Kartu Tanda Anggota) partai. Kemudian jika ada kader partai yang ingin mencalonkan diri sebagai calon Legislatif, minimal kader yang ingin mencalonkan diri WAJIB lulus pada pendidikan/pelatihan partai sesuai tingkatan yakni Pratama untuk tingkat kabupaten, Madya untuk tingkat Provinsi dan Utama untuk tingkat Pusat.

” Partai ini menggunakan Prinsip Gotong-rotong. Dengan modal itulah kami berusaha menjaga tingkat elektabilitas partai yang sampai saat ini mencapai 35 % . Terkait dukungan untuk Pak Giri, kami kira sudah bulat dan solid, ” pungkas Ferdian.

Sementara itu Ketua DPD PDIP Sumsel H M Giri Ramanda N Kiemas SE MM dalam hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Kaderisasi DPD PDIP Sumsel Susanto Adzis SH dalam sambutan awalnya menegaskan, “Seorang Wakil Bupati dengan kesibukan dan rutinitasnya masih sempat hadir pada Rakercab ini, Mengapa pengurus cabang dan pengurus lainnya (PAC) tidak hadir tanpa ada alasan yang jelas ?!? Tanya Susanto.

“Dengan adanya kegiatan ini kita bisa melihat sampai sejauh mana kesolidan pengurus atau petugas partai, khususnya di DPC PDIP Pali,” ujar Susanto.

“Pesan saya, tolong jaga kekompakan dan dalam berjuang harus ada tujuan. Marilah kita bersama-sama membesarkan partai ini. Kita lihat nanti hasilnya di Pilkada 2018 dan Pileg serta pilpres 2019. Sampai sejauh mana kekompakan dan kesolidan partai kita, ” tambah Susanto.

Sedikit menyampaikan pujiannya, Susanto yang dalam hal ini mewakili DPD PDIP Sumsel mengatakan bahwa DPC PDIP PALI termasuk kepengurusan yang tingkat kedisiplinannya tinggi. Kami tidak ada artinya apa-apa tanpa bantuan, kedisiplinan dan kekompakan teman-teman semua,” ujar Susanto.

Diakhir sambutannya Susanto Adzis sekaligus membuka Kegiatan Rakercab. (VOLIS/SO/RIL/PDIP/PALI)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

BANYU ASIN 20-November-2024, 16:02

MOTOR PENGAWAI PEMKAB BANYUASIN DI GONDOL MALING 

LAHAT - 20-November-2024, 13:52

Polres Lahat Apel Gelar Pengamanan Depat Paslon ke-II Bupati/Wakil Bupati Lahat 

EMPAT LAWANG - 19-November-2024, 23:23

Tim Nakes Pobar Visit To Kalangan Sekaligus Buka Posko Kesehatan Gratis 

MUBA - 19-November-2024, 18:26

Pemkab Muba Siap Sukseskan Gelaran Porwada Sumsel ke IV 

JAKARTA - 19-November-2024, 12:59

Terus Perjuangkan Pengelolaan Legalitas Sumur Minyak, Pemkab Muba Sowan ke Kemenko Perekonomian 

LAHAT - 19-November-2024, 12:36

Tim Audit Itwasda Polda Sumsel Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Lahat 

LAHAT - 19-November-2024, 12:35

Apel Pengawasan Pilkada Bawaslu oleh Kapolres Lahat 

LAHAT - 18-November-2024, 23:59

H-9 Jelang Pilkada, Diduga Timses Cik Ujang Sudah Mulai Bagi-bagi Duit 

MUBA - 18-November-2024, 21:41

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

MUBA - 18-November-2024, 20:21

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

OKU - 18-November-2024, 19:15

Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya

OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31

Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur 

OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59

Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan 

BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41

KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI 

MUBA - 16-November-2024, 22:23

Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi 

MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22

Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung 

LAHAT - 16-November-2024, 15:52

 Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU

LAHAT - 16-November-2024, 14:30

Cabup Nomor Urut 1, Yulius Maulana ST Bantah Isu Akan Menutup Tambang Batubara 

LAHAT - 16-November-2024, 14:29

Kapolres Lahat Himbau Kepada Seluruh Masyarakat Jelang Debat Publik ke-2 Dapat Patuhi Aturan 

BANYU ASIN 15-November-2024, 23:42

KPU BANYUASIN GELAR SENAM SEHAT DAN SOSIALISASI MENSUKSESKAN PEMILIHAN 

LAHAT - 15-November-2024, 20:03

Posko Relawan Perubahan BZ-WIN Gelar Nobar, Jepang VS Indonesia

LAHAT - 15-November-2024, 19:38

BREDAR ISU, ADA ‘TIM BUNUH CULIK’ PENYELENGGARA PILKADA LAHAT APABILA CURANG

MUBA - 15-November-2024, 17:41

Panen Raya Jagung di Kecamatan Lalan: Mewujudkan Swasembada Pangan Muba 

EMPAT LAWANG - 15-November-2024, 13:06

Kabupaten Empat Lawang Terima Penghargaan dari Kementrian HAM RI

BANYU ASIN 15-November-2024, 13:04

POLISI GERBAK KAMPUNG NARKOBA DIDESA TAJA MULYA DAN TAJARAYA ll 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE