ISI

486 CALON TAMTAMA PK TNI AD IKUTI SIDANG PARADE DI MAKODAM II/SWJ


20-October-2015, 16:58


Palembang – Sebanyak 486 mengikuti seleksi parade penerimaan Calon Tamtama PK TNI AD Gelombang II Kodam II/Swj TA. 2015, bertempat di Gedung Sudirman Makodam II/Swj Palembang, Selasa (20/10/2015). Mereka yang dinyatakan lulus, selanjutnya akan mengikuti tahap pemeriksaan dan pengujian yang akan dilaksanakan pada tanggal26 sampai dengan 31 Oktober 2015 mendatang di Rindam II/Swj.

Pelaksanaan parade penerimaan Calon Tamtama PK TNI AD TA. 2015 dipimpin langsung oleh Kasdam II/Swj Brigjen TNI Komaruddin Simanjuntak, S.I.P., M. Sc., didampingi Irdam II/Swj, Danrindam II/Swj, Asops, Aspers, Waasintel, Kaajendam, Kajasdam, Kakesdam dan Karumkit TK II AK. Gani, serta para ketua Tim Seleksi.
Kegiatan parade penerimaan calon prajurit ini merupakan akhir dari tahapan pemeriksaan awal, yang meliputi pemeriksaan kapasitas fisik secara umum, anggota badan atas, bawah, alat pendengaran dan keseimbangan, alat penglihatan, pemeriksaan gigi dan mulut, serta penilaian aspek kesamaptaan jasmani postur tubuh.
Para peserta yang mengikuti parade merupakan calon-calon terbaik, karena mereka telah melewati seluruh tahapan pemeriksaan awal, yang sangat ketat dan teliti, yang meliputi aspek administrasi, kesehatan, dan jasmani, yang dilaksanakan secara obyektif dan transparan, sesuai ketentuan.
Pangdam II/Swj Mayjen TNI Purwadi Mukson, S.I.P., dalam sambutan tertulis yang dibacakan Kasdam II/Swj Brigjen TNI Komaruddin Simanjuntak, S.I.P., M. Sc., mengatakan bahwa kegiatan parade merupakan salah satu tahapan dalam kegiatan Werfing penerimaan Caba PK TNI AD TA. 2014 untuk menyeleksi dan menjaring para calon Bintara yang terbaik dan berkualitas, baik dari aspek administrasi, kesehatan dan jasmani, sehingga mereka nantinya diharapkan dapat mengikuti seluruh proses pendidikan dengan baik dan berhasil.
“Objektivitas harus dikedepankan dan menjadi acuan utama, sehingga dalam kegiatan parade ini akan dapat menghasilkan keputusan yang adil, jujur, objektif, transparan dan akuntabel. Bila calon prajurit yang akan dididik baik dan berbobot, tentu outputnya juga akan berkualitas”, tandas Pangdam.
Pada kesempatan tersebut Kasdam juga mengatakan, agar Tim harus senantiasa bertindak dengan jujur, objektif dan transparan sesuai dengan norma dan ketentuan yang berlaku. Hal ini dimaksudkan agar kita memperoleh calon-calon prajurit masa depan yang benar-benar berkualitas, berdedikasi dan memiliki integritas yang tinggi. “Selain itu waspada terhadap Calo Werving dalam kegiatan calon prajurit,” ujar nya.
Perlu diketahui bahwa proses pemeriksaan awal terhadap para calon Tamtama TNI AD di wilayah Sumsel telah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu, dengan animo yang cukup besar, yaitu 2.238 orang, terdiri dari wilayah Panda Palembang, sebanyak 1.292 orang, Sub Panda Bengkulu  260 orang, Sub Panda Jambi  404 orang dan Sub Panda Lampung 280 orang serta dari Pulau Enggano dan Suku Pedalaman masing-masing satu orang. (Pendam2swj)

 

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OKU - 20-November-2024, 22:29

PLTU Baturaja Berikan Bantuan Pelebaran Jalan di RT.01 Sampai RT.06, Kades Terusan Mewakili Warga Ucapkan Terima Kasih

LAHAT - 20-November-2024, 18:58

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lahat Tanam Jagung di Desa Bunga Mas dan Ikuti Launching Bersama Kapolri 

MUBA - 20-November-2024, 16:05

Pastikan Muba Tetap Kondusif, Satpol PP Gelar Rakor Linmas dan Kewaspadaan Dini 

LAHAT - 20-November-2024, 16:04

Paslon YM-BM Gelar Pesta Rakyat di Lapangan RD PJKA Bandar Agung 

BANYU ASIN 20-November-2024, 16:02

MOTOR PENGAWAI PEMKAB BANYUASIN DI GONDOL MALING 

LAHAT - 20-November-2024, 13:52

Polres Lahat Apel Gelar Pengamanan Depat Paslon ke-II Bupati/Wakil Bupati Lahat 

EMPAT LAWANG - 19-November-2024, 23:23

Tim Nakes Pobar Visit To Kalangan Sekaligus Buka Posko Kesehatan Gratis 

MUBA - 19-November-2024, 18:26

Pemkab Muba Siap Sukseskan Gelaran Porwada Sumsel ke IV 

JAKARTA - 19-November-2024, 12:59

Terus Perjuangkan Pengelolaan Legalitas Sumur Minyak, Pemkab Muba Sowan ke Kemenko Perekonomian 

LAHAT - 19-November-2024, 12:36

Tim Audit Itwasda Polda Sumsel Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Lahat 

LAHAT - 19-November-2024, 12:35

Apel Pengawasan Pilkada Bawaslu oleh Kapolres Lahat 

LAHAT - 18-November-2024, 23:59

H-9 Jelang Pilkada, Diduga Timses Cik Ujang Sudah Mulai Bagi-bagi Duit 

MUBA - 18-November-2024, 21:41

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

MUBA - 18-November-2024, 20:21

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

OKU - 18-November-2024, 19:15

Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya

OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31

Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur 

OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59

Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan 

BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41

KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI 

MUBA - 16-November-2024, 22:23

Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi 

MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22

Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung 

LAHAT - 16-November-2024, 15:52

 Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU

LAHAT - 16-November-2024, 14:30

Cabup Nomor Urut 1, Yulius Maulana ST Bantah Isu Akan Menutup Tambang Batubara 

LAHAT - 16-November-2024, 14:29

Kapolres Lahat Himbau Kepada Seluruh Masyarakat Jelang Debat Publik ke-2 Dapat Patuhi Aturan 

BANYU ASIN 15-November-2024, 23:42

KPU BANYUASIN GELAR SENAM SEHAT DAN SOSIALISASI MENSUKSESKAN PEMILIHAN 

LAHAT - 15-November-2024, 20:03

Posko Relawan Perubahan BZ-WIN Gelar Nobar, Jepang VS Indonesia

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE