ISI

GILIRAN WARGA LAHAT DITAMPUNG ASPIRASI FORUM CSR-PKBL


7-October-2015, 16:40


Dipimpin Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Drs Khairullah MT, Kasubbid Perindagkop dan PDU, Yulia anisa SE MM, serta difasilitasi oleh pihak kecamatan kota, dalam hal ini melalui Sekretaris kecamatan (Sekcam), Isna Abdidarda BA, kemarin (7/10) dilaksanakan rapat koordinasi Forum CSR-PKBL kecamatan, dalam rangka menghimpun usulan dari kecamatan, dari masing-masing desa serta kelurahan, khususnya kawasan kota Lahat, yang tidak tercover melalui dana APBD atau APBN, dan kelak akan diusulkan pendanaannya melalui dana CSR pihak ketiga.

Adapun peserta yang hadir di acara kemarin ini adalah perwakilan dari pemerintah setingkat desa serta kelurahan yang ada. Dimana masing-masing mereka ini mendapatkan sedikit petunjuk tentang apa-apa saja bidang yang kedepan bisa diusulkan melalui forum CSR-PKBL, serta bagaimana sistem atau tatacara pengusulannya. Hal ini mendapatkan antusias dari tamu undangan, yang mana agenda rapat pun sontak menjadi aspirative, dengan banyaknya usulan yang muncul.

Khairulah dalam sambutannya menuturkan, Program CSR–KPBL ini adalah bantuan dari perusahaan besar, yang khusunya berada di Kabupaten Lahat yang ditujukan kepada warga desa, terutama perusahaan yang berada di desa tersebut, juga sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap warga desa dan lingkungan sekitarnya.

“Program CSR–KPBL ini selain bertujuan untuk usulan yang baru juga menghimpun usulan–usulan warga desa yang tidak tercover di dana negara, dan kedepannya bisa diusulkan kembali, sehingga bisa segera terealisasikan seperti usulan pembangunan PAUD, pembangunan sarana kesehatan, perbaikan sarana ibadah, bantuan korban bencana alam, serta pembelian alat untuk kelompok usaha tani dan pembangunan sarana olahraga, karena perusahaan–perusahaan besar mempunyai komitmen untuk membantu masyarakat yang berada desa, khususnya di Kecamatan kota Lahat, dengan kata lain, sebuah perusahaan akan terus berjalan apabila masyarakatnya tidak dirugikan,” beber Khairullah.

Senada, Sekcam Lahat, Isna juga mengatakan, dengan forum CSR-PKBL ini akan membawa dampak yang baik bagi masyarakat, khususnya bagi setiap usulan pembangunan atau pengembangan potensi dilapangannya, yang mungkin selama ini masih kurang terakomodir, jika Cuma mengandalkan dana APBD atau APBN yang ada.

“Untuk itu, hari ini kita sama-sama berkumpul disini, sehingga kedepan bisa sesegera mungkin sama-sama pula menghimpun usulan-usulan yang memang dibutuhkan bagi masyarakat, dengan tetap mengedepankan proseduralnya, kami yakin akan membawa dampak positif,” pungkasnya.

Salah satu Kades, dalam hal ini kades Banjar Negara, Sudan Helmi SH Mhum mangatakan, hendaknya didalam forum ini sendiri bisa lebih mengedepankan kepentingan bersama ditengah masyarakat, bukan demi kepentingan sepihak saja. Bahkan, dirinya mewakili warga atau pemerintahan desa yang lain juga mengakui, jika pun memang program CSR ini bisa dilaksanakan, jangan hanya formalitas semata, melainkan suatu program yang riil dan berkelanjutan.

“Kami sangat berterima kasih atas adanya program ini, kami warga Banjar Negara misalnya, ada masalah mengenai permohonan bantuan pembelian atau pembebasan lahan pemakaman umum, jika bisa itu direalisasikan, karena sudah mendesak adanya. Dan satu hal lagi, jika bisa program semacam ini bisa berlanjut kedepannya, tak stagnan disini saja,” tegas Sudan. (CEPY – LAHAT)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 30-April-2024, 13:16

Pemkab Muba Beri Kontribusi Besar untuk Warga Nahdlatul Ulama 

MUBA - 29-April-2024, 23:59

Pj Bupati Sandi Fahlepi dan Ribuan Warga Muba Nobar Timnas 

LAHAT - 29-April-2024, 23:45

Pendopoan Bupati Lahat Jadi Lautan Manusia Nobar Semifinal Piala Asia U 23

BANYU ASIN 29-April-2024, 21:40

PJ BUPATI BANYUASIN MELEPAS PESERTA JALAN SANTAI 

LAHAT - 29-April-2024, 21:37

Ratusan Massa Barisan Muda Lahat dan Front Pemuda Lahat Bangkit Geruduk Pemkab Lahat 

LAHAT - 29-April-2024, 20:59

Pelaku Curas DPO Antar Provinsi, Berhasil Diungkap Polsekta Lahat 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:25

HANI SYOPIAR RUSTAM TEBAR BENIH IKAN DI SUNGAI BOOM BERLIAN 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:23

Waw.!!! Hampir 1.000 Warga Dari Berbagai Kecamatan Nyatakan Dukungan Untuk YM 

OKU - 29-April-2024, 19:49

Selain Sosialisasi Manfaat Makan Ikan, 120 Paket Makanan Olahan Ikan Dibagikan Saat Acara GEMARIKAN Kabupaten OKU

MUBA - 29-April-2024, 19:23

Pj Bupati Sandi Fahlepi Ajak Birokrat Muba Tingkatkan Kolaborasi, Jauhi Kompetisi 

BANYU ASIN 29-April-2024, 15:19

Hj DIANA KUSMIlA AMBIL FORMULIR DI DPC PARTAI PAN 

MUBA - 29-April-2024, 12:29

Rutin Keliling Desa di Muba, Banyak Libatkan Generasi Muda 

MUBA - 29-April-2024, 11:49

Sandi Fahlepi Ungkap Butuh Support dan Kerjasama yang Baik untuk Membangun Muba 

OKU - 29-April-2024, 11:43

Dalam Apel Gebyar Bakti Penyulang, Senior Manager Distribusi dan Manager PLN UP3 Lahat Menyampaikan Hal Penting Untuk Personil PLN ULP Baturaja, Begini Pesannya ..

BANYU ASIN 29-April-2024, 09:51

LIMA DESA KECAMATAN MUARA SUGIAN AKAN DI BANGUN

LAHAT - 28-April-2024, 21:26

YM Didampingi Tim Pemenangan dan Rombongan Hadiri Pernikahan Desi – Yoga 

PALEMBANG - 28-April-2024, 19:48

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23 

BANYU ASIN 28-April-2024, 18:54

HANI SYOPIAR RUSTAM TINJAU KONDISI JALAN AIR SALEK 

MUBA - 28-April-2024, 16:54

Pj Bupati Sandi Fahlepi Blusukan Tinjau Infrastruktur Jalan 

MUBA - 28-April-2024, 16:52

Sekda Apriyadi Mahmud Hadiri Wisuda di Ponpes Assalam Al-Islamy 

BANYU ASIN 28-April-2024, 14:42

ACARA HUT BANYUASIN KE 22 DISAMBUT GEMBIRA 

BANYU ASIN 28-April-2024, 12:04

PJ BUPATI BANYUASIN TANDA TANGANI MoU DENGAN PT BANK PANIN DUBAI SYARIAH 

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

BANYU ASIN 27-April-2024, 20:13

HJ DIANA BASIR SIAP MAJU CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 27-April-2024, 18:20

Terpilih Aklamasi, Akhmad Toyibir dan Mohammad Reza Nahkodai IKAPTK Muba 2024-2029 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE