ISI

Polres Lahat, Polda Sumsel Rakor Penyerahan Walpri 


10-September-2024, 20:38


LAHAT SRIWIJAYA ONLINE—–Bertempat diruang Pengendalian (Rudal) Polres Lahat telah berlangsung kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) pembahasan pelaksanaan tahapan Pilkada Kabupaten Lahat tahun 2024.

Acara rapat koordinasi (Rakor) tersebut, dilakukan pada Selasa tanggal 10 September 2024, dimulai sejak pukul 09.00 WIB sampai dengan jam 11.40 WIB, yang dipimpin oleh Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH, SIK, MH.

Turut hadir dalam kegiatan Rakor itu diantaranya: Ketua KPU Sarjani, Komisioner KPU Lahat divisi Hukum dan Pengawasan Agusman Askoni, Komisioner KPU divisi Program Data dan Informasi Emil Asy’ari, Ketua Bawaslu Lahat Nana Priana S.Hi, MM, Komisioner Bawaslu Lahat Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat Andra Juarsyah, S.Pd., M.Pd, Komisioner Bawaslu Lahat Divisi Penanganan Pelanggaran Ikhwan Zamroni, S.T, Komisioner Bawaslu Lahat Divisi Hukum Ario Kesuma Wijaya, S.Kom, Kasubbag Dal Ops Polres Lahat IPTU Dwi Juniarto, Kanit Politik Sat Intelkam Polres Lahat IPDA Agus S.K.,A.Md, Perwakilan Tim Pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat H. Bursah Zarnubi – Widya Ningsih, S.H., M.H, Parisman dan A. Syahri Kurnianto (Sekretaris).

Hadir juga dari Perwakilan Tim Pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat Hj. Lidyawati, S. Hut – H Haryanto, S.E., M.M, Ganda Taruna (Sekretaris), Perwakilan Tim Pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat Yulius Maulana, S.T – DR. Budiarto Marsul, S.E., M. Si, Ismet Taher dan Nanda.

Sambutannya, dalam Rakor tersebut, Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S.Sinaga SH, SIK, MH mengucapkan terimakasih kepada semua yang hadir dalam rapat koordinasi tahapan Pilkada 2024.

“Saya selaku Kapolres Lahat memiliki pemikiran jika suatu giat tidak dikomunikasikan dengan baik dapat terjadi miskomunikasi dan bisa menimbulkan potensi kerawanan. Maka dari itu, kami menjemput bola agar pelaksanaan Pilkada Lahat aman dan tertib,” tegasnya.

Kapolres Lahat juga mempersilakan kepada pihak KPU, Bawaslu dan Tim pemenangan agar menyampaikan permasalahan dalam tahapan-tahapan Pilkada.

“Kami telah mempersiapkan 4 Walpri dan 2 ADC setiap pasangan calon dalam rangka memastikan keamanan Paslon dan masing-masing 1 orang Walpri untuk ketua KPU Lahat dan Bawaslu Lahat,” tegas Kapolres Lahat.

Selain itu, disampaikan Kapolres Lahat, dalam kesempatan ini tugas pokok dari Walpri adalah memastikan keamanan pasangan calon, Ketua KPU Lahat dan Bawaslu Lahat. Walpri yang akan ditugaskan memberikan keamanan kepada pasangan calon, Ketua KPU Lahat dan Ketua Bawaslu Lahat tidak boleh dilibatkan dalam kegiatan Politik Praktis yang dapat menimbulkan persepsi ketidak netralan Polri.

“Polres Lahat telah menyiapkan Mobil Patwal masing-masing pasangan calon. Kami harapkan pihak KPU Lahat selaku penyelenggara Pilkada dan Bawaslu Lahat selaku pengawas Pilkada melaksanakan seluruh tahapan Pilkada Kab Lahat tahun 2024 secara profesional dan berintegritas serta bersikap adil kepada seluruh pasangan calon,” tuturnya.

Dalam rangka pengamanan pelaksanaan Pilkada Kab Lahat tahun 2024, Polres Lahat sedang mempertimbangkan untuk pemasangan CCTV di gudang KPU Lahat dan digudang PPK serta tempat berlangsungnya rapat pleno tingkat PPK dan KPU.

Dijelaskan Kapolres Lahat, Polres Lahat juga telah melatih petugas pengamanan Pilkada untuk profesional mengamankan sasaran seperti petugas penyelenggara, kotak suara dan proses pemungutan serta penghitungan suara.

“Rakor ini sebagai rakor awal kami sebagai pihak keamanan Polres Lahat, KPU agar melaksanakn rapat teknis dan mengundang pihak-pihak terkait,” imbuhnya.

Ketua KPU Lahat, Sarjani mengungkapkan, pada tahun 2024 untuk penetapan Paslon kami akan melalukan rapat pleno tertutup dan BA hasil pentepan akan kami serahkan kepada Paslon. Dan kita akan mengadakan rapat teknis membahas tahapan penetapan dan pengundian nomor urut.

“Pengundian no urut kami telah minta bantuan pihak ketiga serta kami masih menunggu Juknis dari KPU RI, pada 25 September 2024 akan mulai dilaksanakan tahapan Kampanye dan kami akan sampaikan surat keputusan Pemkab Lahat dan sebelum mulai kampanye aka ada deklarasi kampanye damai,” tegas Ketua KPU Lahat.

Ketua Bawaslu Lahat, Nana Priana menegaskan, saat ini tahapan Pilkada telah melewati tahapan-tahapan dan akan dilaksanakaan sesuai PKPU No 8 tahun 2024.

“Kami harapkan KPU memastikan kenyamanan dan keamanan pada saat penetapan dan pengundian No urut Paslon. Walrpi saran kami pada saat penetapan dapat diserahkan oleh Kapolres Lahat, kepada KPU agar menjelaskan tempat-tempat kampanye akbar dan dapat berlaku adil,” pesannya.

Perwakilan para Tim Sukses dari ketiga Paslon, banyak nengucapkan terima kasih kepada Kapolres Lahat, sebagai koordinator keamanan dalam pelaksanaan Pilkada di Lahat yang mana nantinya akan menyerahkan personel Polres Lahat sebagai pengawal pribadi untuk para Paslon dan itu kita anggap sangat penting untuk keamanan.

“Terkait CCTV yang akan di pasang di setiap PPK, kami menyambut baik. Kami harapkan CCTV dapat digunakan sebagaimana mestinya dan kita jangan sampai lengah walaupun sudah ada CCTV. Kami ingin berkompetisi secara sehat karena ingin menghasilkan pemimpin yang terbaik bagi Lahat,” ucapnya.

Rencana pemasangan CCTV kami sambut baik, saran kami CCTV dipegang Polres Lahat, harapan Pilkada Lahat tahun 2024 dapat berjalan dengan damai dan aman jangan saling curigai.

“Pilkada aman dan damai bisa terwujud jika kita yang hadir disini dalam melaksanakan tugas sesuai amanat undang-undang/sumpah jabatan, Berdasarkan pengalaman kami ketika terjadi permasalahan di kecamatan Tasti pada Pileg kemaren, kami kedepan mengharapkan permasalahan dapat diselesaikan di tingkat PPK/PPS,” ulasnya.

Polres Lahat akan selalu berkoordinasi dengan pihak KPU, Bawaslu dan Team Sukses dalam setiap kegiatan, dan Polres saat telah siap dengan pengamanan yang sudah di persiapkan dengan matang. (D1N)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 18-November-2024, 20:21

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

OKU - 18-November-2024, 19:15

Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya

OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31

Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur 

OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59

Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan 

BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41

KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI 

MUBA - 16-November-2024, 22:23

Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi 

MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22

Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung 

LAHAT - 16-November-2024, 15:52

 Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU

LAHAT - 16-November-2024, 14:30

Cabup Nomor Urut 1, Yulius Maulana ST Bantah Isu Akan Menutup Tambang Batubara 

LAHAT - 16-November-2024, 14:29

Kapolres Lahat Himbau Kepada Seluruh Masyarakat Jelang Debat Publik ke-2 Dapat Patuhi Aturan 

BANYU ASIN 15-November-2024, 23:42

KPU BANYUASIN GELAR SENAM SEHAT DAN SOSIALISASI MENSUKSESKAN PEMILIHAN 

LAHAT - 15-November-2024, 20:03

Posko Relawan Perubahan BZ-WIN Gelar Nobar, Jepang VS Indonesia

LAHAT - 15-November-2024, 19:38

BREDAR ISU, ADA ‘TIM BUNUH CULIK’ PENYELENGGARA PILKADA LAHAT APABILA CURANG

MUBA - 15-November-2024, 17:41

Panen Raya Jagung di Kecamatan Lalan: Mewujudkan Swasembada Pangan Muba 

EMPAT LAWANG - 15-November-2024, 13:06

Kabupaten Empat Lawang Terima Penghargaan dari Kementrian HAM RI

BANYU ASIN 15-November-2024, 13:04

POLISI GERBAK KAMPUNG NARKOBA DIDESA TAJA MULYA DAN TAJARAYA ll 

PALEMBANG - 14-November-2024, 20:57

Pj Bupati Sandi Fahlepi Laporkan Progres Pembangunan Jembatan Lalan ke Pj Gubernur Sumsel 

BANYU ASIN 14-November-2024, 19:44

TAK SEJALAN LAGI DENGAN SELFI PARTAI BERKARYA PUTUSKAN DUKUNGAN ASTA 

EMPAT LAWANG - 14-November-2024, 16:51

Giat Home Visit JM-Kes Sasar Warga Desa Rantau Dodor Kecamatan Pobar 

OKU - 13-November-2024, 22:41

Semen Baturaja Santuni 50 Anak Yatim Dalam Rangka Jelang HUT Ke-50

OKU TIMUR 13-November-2024, 19:03

HUT ke-25, DWP Kabupaten OKU Timur Gelar Lomba Paduan Suara Antar DWP OPD 

LAHAT - 13-November-2024, 14:30

Aksi Protes FPL Berakhir Dengan Duduk Bersama Pj Bupati Lahat 

OKU - 13-November-2024, 13:54

Ini Penyebab Padam Listrik Di Sosoh Buay Rayap dan Gunung Meraksa, PLN ULP Baturaja Lakukan Upaya Perbaikan

LAHAT - 13-November-2024, 06:13

KPU Sukses Gelar Debat Publik Perdana 

MUBA - 12-November-2024, 23:59

Pj Bupati H Sandi Sampaikan Tanggapan Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Muba 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE