ISI

Gelar Bakti PDKB di Baturaja, PLN UP3 Lahat Perbaiki Konstruksi Tanpa Padam


23-July-2024, 08:10


Baturaja – Dalam rangka meningkatkan keandalan dan pelayanan kelistrikan khususnya di ULP Baturaja, PT PLN (Persero) UP3 Lahat menggelar bakti Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) pada 52 titik. Kegiatan berlangsung dari tanggal 22 Juli 2024 hingga 26 Juli 2024 dengan melakukan pemeliharaan konstruksi kelistrikan jaringan 20 kV tanpa padam seperti penggantian isolator tumpu, pemasangan CLD, pemeliharaan jumper turunan trafo serta pemeliharan jumper proteksi LBS 3 way tersebar di Baturaja.

Selain tim PDKB dari UP3 Lahat, kegiatan ini juga berkolaborasi dengan tim PDKB UP3 Palembang. Pekerjaan perbaikan infrastruktur kelistrikan dilakukan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) dan instruksi kerja dengan menurunkan personel sebanyak 16 orang tim PDKB, 43 personel yantek dan 10 personil organik PLN. Selain pelaksanaan pekerjaan PDKB tanpa padam, PLN UP3 Lahat dan ULP Baturaja juga melakukan pemangkasan tanam tumbuh di Desa Air Karas Kecamatan Peninjauan dengan target 49 kms dan 320 batang pohon.

Manager PLN UP3 Lahat Teguh Aang Harmadi memberikan apresiasi kepada seluruh personel dan tim yang melaksanakan kegiatan bakti PDKB dengan lancar, aman dan tanpa kendala. Pasukan khusus milik PLN yang dihadirkan khusus untuk memastikan keberlangsungan listrik ke pelanggan ini menjadi wujud nyata pelayanan prima kepada pelanggan.
“Ini menjadi salah satu upaya mengoptimalkan pemeliharaan maupun perbaikan dengan metode tanpa padam agar masyarakat tidak terdampak. Tetap utamakan keselamatan, gunakan alat pelindung diri yang sesuai dengan kondisi aman dan baik,”ujar Aang saat memimpin apel dan melepas tim di halaman GOR Baturaja, Senin (22/07/2024).

Aang juga mengatakan adanya Tim PDKB memberikan keuntungan ganda, baik dari sisi pelanggan maupun dari pihak PLN. Aliran listrik ke rumah pelanggan tidak harus padam meskipun jaringan sedang dipelihara. Sedangkan pihak PLN dapat meminimalisir potensi kehilangan pendapatan akibat listrik padam. Sementara itu team leader PDKB UP3 Lahat, Rio Hendrawan mengatakan bahwa pekerjaan yang dilakukan timnya berisiko tinggi, maka peralatan yang digunakan didesain secara khusus. “Untuk melindungi diri dari risiko sengatan listrik, kami menggunakan alat pelindung diri (APD) yang juga didesain khusus dan dibekali standard operating procedure (SOP) yang begitu ketat. Tujuan dengan adanya tim PDKB Sentuh Langsung ini untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. Jadi saat pemeliharaan tidak perlu memutus aliran listrik agar pelanggan tetap terus menikmati pelayanan tanpa hambatan,” katanya. (Asmara Nian)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

JAKARTA - 13-October-2024, 14:45

Srikandi PLN, Peran Aktif Keterlibatan Perempuan dalam Produktivitas Kinerja Perusahaan

OKU - 12-October-2024, 22:43

Pernyataan Dukung BERTAJI Dari Masyarakat Desa Sumber Bahagia, Kecamatan Lubuk Batang

JAKARTA - 12-October-2024, 21:12

PLN Raih Penghargaan Terbanyak Subroto Award 2024 dari Kementerian ESDM

MUBA - 12-October-2024, 12:07

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Imbau Warga Agar Tidak Tergiur Investasi Keuntungan di Luar Nalar 

OKU - 12-October-2024, 11:33

Warga Lubuk Dingin Nyatakan Siap Memenangkan Pasangan BERTAJI

JAKARTA - 12-October-2024, 08:50

Upacara HUT Pertambangan dan Energi ke-79 Berlangsung Meriah Dengan Listrik PLN Tanpa Kedip

OKU - 12-October-2024, 06:19

Informasi Pemadaman Listrik Hari Sabtu (12/10/2024).

LAHAT - 11-October-2024, 21:58

Pj Bupati Lahat Dampingi Deputi Bidang Koordinasi Monitoring Penyaluran Bansos 

LAHAT - 11-October-2024, 21:56

Giliran Bank BRI Cabang MoU Dengan Kejari Lahat 

LAHAT - 11-October-2024, 21:55

Kampaenye Dialogis Kedesa Partikel Lama, Paslon BZ-WIN Disambut Antusias Ratusan Masyarakat 

OKU - 11-October-2024, 16:11

Melalui Istri Paslon ‘BERTAJI’, Warga Perum Juvi Utarakan Dukungan Sekaligus Harapannya

LAHAT - 11-October-2024, 14:37

Masyarakat Jarai, Besemah Satukan Suara Dukung Paslon YM-BM 

PALEMBANG - 11-October-2024, 14:16

Temui Pj Bupati Muba, Pengurus IMM Sumsel Nyatakan Siap menjadi Mitranya Pemkab Muba 

JAKARTA - 11-October-2024, 09:51

PLN Raih Peringkat Pertama Nasional pada Penghargaan Mitra BUMN Champion 2024

LAHAT - 10-October-2024, 23:20

R2 VS R4, Pengendara Honda Beat Tewas Dilokasi Kejadian

LAHAT - 10-October-2024, 18:12

Warga Gugah Ditemukan Tewas Gantung Diri di TPU Desa Manggul 

MUBA - 10-October-2024, 17:21

Pj Bupati H Sandi Fahlepi Resmikan Operasional UTD PMI Kabupaten Muba 

LAHAT - 10-October-2024, 17:20

GUSTRI, TERDUGA PENGEDAR SABU DIUNGKAP SATRESNARKOBA LAHAT

LAHAT - 10-October-2024, 17:19

Sedekah Balek Dusun, YM-BM Hadirkan Artis KDI dan Lida Academic Indosiar 

LAHAT - 10-October-2024, 15:36

Paslon Nomor Urut 1 Lantik Tim Pemenangan Desa Benua Raja 

PALEMBANG - 10-October-2024, 14:01

Ketua DPD KNPI SUMSEL Himbau Ajak Masyarakat Awasi Kecurangan Pada PILKADA SERENTAK 2024 di Sumatera Selatan 

OKU - 10-October-2024, 08:02

Ribuan Jamaah Pengajian Al-Hidayah Kabupaten OKU Dukung Paslon ‘BERTAJI’

MUARA ENIM - 9-October-2024, 23:59

Jasa Raharja Mengajar Hadir di Universitas Serasan Muara Enim 

LAHAT - 9-October-2024, 19:17

Ingin Mendapatkan BLT UMKM Rp 2,4 Juta, Ini Cara Daftar dan Syarat 

LAHAT - 9-October-2024, 19:01

Dukungan Menguat, Paslon YM-BM Tetap di Puncak Klasmen 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE