ISI

Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo Buka Lomba Kejuaraan Menembak Hari Bhayangkara Ke 78 


22-June-2024, 17:27


PALEMBANG SRIWIJAYA ONLINE—–Memeriahkan hari Bhayangkara ke 78 tahun 2024, Polda Sumatera Selatan menggelar berbagai kegiatan. Mulai kegiatan bhakti kesehatan, bhakti sosial, anjang sana hingga berbagai lomba kebersihan dan olahraga.

Hari Sabtu (22/6/2024) bertempat di Shooting Range Jakabaring Sport Center (JCS) Palembang, Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo membuka kejuaraan menembak Kapolda Cup 2024 yang dimeriahkan sebanyak 202 peserta yang terdiri dari eksekutif 58 peserta, center fire pistol baik perorangan maupun beregu dari Satker dan Satwil jajaran sebanyak 144 peserta.

Pada kejuaraan yang memperebutkan hadiah dan piala serta sejumlah uang pembinaan ini, mempertandingkan beberapa kelas diantaranya Fire Center Eksekutif, Center Fire Pistol perorangan serta Center Fire Pistol beregu.

Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo dalam sambutannya mengatakan
kejuaraan menembak Kapolda Cup 2024 diselenggarakan Polda Sumatera Selatan dalam rangka merayakan hari Bhayangkara yang Ke-78.

“Mohon doa dari bapak ibu sekalian serta seluruh masyarakat Sumatera Selatan agar dalam peringatan hari Bhayangkara yang ke-78 ini Polda Sumatera Selatan secara khusus dan Polri secara umum bisa menjadi lebih baik lagi dalam melayani masyarakat,” ujarnya.

“Saya selalu mengingatkan kepada seluruh personel Polri yang berada di Polda Sumatera Selatan dan jajarannya bahwa kita Polri ini adalah pelayan, jadi bukan kita yang minta dilayani, tetapi kitalah yang melayani masyarakat,” imbuhnya.

Mantan Kapolda Jambi tersebut mengingatkan untuk mengutamakan keselamatan dalam melaksanakan perlombaan kejuaraan menembak Kapolda Cup 2024 kali ini.

“Sebagaimana saya sampaikan diawal tadi bahwa keselamatan dan keamanan adalah hal yang harus diutamakan. Hari ini kita bisa berkumpul bersama untuk latihan menembak yang diharapkan dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan anggota dalam menggunakan senjata api dengan baik dan aman. Juga lomba kejuaraan menembak sekaligus ajang bersilaturahmi untuk mempererat persaudaraan diantara kita,”tuturnya.

Hadir pada pembukaan kejuaraan tersebut Ketua DPRD Provinsi Sumatera Selatan ibu Hj. Raden Ayu Noeringhati, S.H., M.H, PJ Gubernur Sumsel diiwakili Asisten Administrasi Umum Zulkarnain, S.E,M.M, Pangdam II Sriwijaya diwakili Pabandiya Sislogdam Mayor Inf Chabibin, Danlanal Palembang (Dandenpom Lanal) Mayor Laut PM Billy Rangamalela, Kabag Ops Binda Sumsel Kolonel Kav. Dodi Syamsurizal, S.H, Wadanpomdam II Sriwijaya Letkol CPM Jhon Carles, M. Tr. (Han), Dansatpom Lanud) Mayor POM Ahsanul Arifin, Penyidik Ahli Madya BNNP Kombes Pol. Basani Sagala, Kasi Binwasluh Pol PP, Irwasda Polda Sumsel beserta para pejabat utama, Kapolres/Tabes jajaran serta perserta lomba kejuaraan menembak.

Hasil lomba menembak eksekutif, Juara I menembak Executif Center Fire jarak 25 Meter adalah AKBP Mahyudin SkM MH dari Biddokkes Polda Sumsel dengan nilai 84, Juara II Letkol Inf Chabibin dari Kodam II Sriwijaya dengan nilai 81. Serangkan Juara III diraih AKBP Andiyanto SkM, Dan Yon B Sat Brimob Polda Sumsel dengan nilai 79.

Sedangkan kelas Menembak Internal Perorangan, Juara I Aipda Frans Jumaidi dari Ditsamapta dengan nilai 84, juara II Bripka Virgiana dari Ditlantas dengan nilai 80 dan juara III Briptu Nidya Ivana Putri dari Polrestabes Palembang dengan nilai 79.

Untuk kelas beregu, Juara I diraih tim Satbrimob dengan nilai 195, Juara II tim Dit Reskrimum dengan nilai 183 serta Juara III tim Polres Muara Enim dengan nilai 182. (SYAH)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 24-September-2024, 12:20

Ikhtiar Wujudkan Pemilu Damai, Enam Pemuka Agama Ajak Masyarakat Doa Bersama 

LAHAT - 23-September-2024, 23:59

Pengundian Nomor Urut Paslon Cabup-Cawabup Lahat Berlangsung Aman dan Damai 

MUBA - 23-September-2024, 23:59

KPU Muba Undi Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muba 

BANYU ASIN 23-September-2024, 23:58

KPU BANYUASIN LAKUKAN PEMBATASAN TERHADAP WARTAWAN LOKAL UNTUK LIPUTAN 

LAHAT - 23-September-2024, 22:41

YM-BM Sejumlah Program Gratis, BZ-WIN Target Berantas 50 Ribu Pengangguran, BERLIAN Ajak Lanjutkan Pembangunan

LAHAT - 23-September-2024, 21:19

Polres Lahat Pengamanan Pengundian No Urut Paslon Cabup dan Cawabup Lahat 

LAHAT - 23-September-2024, 20:58

Lagi. Terduga Pengedar Sabu Berhasil Ditangkap Satresnarkoba Polres Lahat 

BANYU ASIN 23-September-2024, 18:43

SEKDA BANYUASIN PIMPIN APEL PAGI 

BANYU ASIN 23-September-2024, 18:41

MUSYAWARAH REVIUW PENYUSUNAN RPJM DES TAHUN 2022 -2028 KE TAHUN 2030 

OKU - 23-September-2024, 17:40

Bertaji Nomor Urut 2, Teddy Ajak Simpatisan Berpolitik Santun

OKU - 23-September-2024, 16:18

KPU Selenggarakan Pengundian Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKU Pilkada Tahun 2024

JAKARTA - 23-September-2024, 16:07

PLN Gandeng PGE Bentuk Konsorsium Kembangkan Pembangkit Listrik Panas Bumi

LAHAT - 23-September-2024, 12:25

Paslon Joncik Muhammad dan A. Rivai Dapat Nomor 2 Pilkada Empat Lawang 

MUBA - 23-September-2024, 12:12

Pj Bupati Muba Terima Audiensi Jajaran Bank Perkreditan Rakyat Sumsel 

MUBA - 23-September-2024, 10:16

Sinergi, Damkar dan BPBD Muba berhasil Padamkan kebakaran Lahan di jalan Perumahan AMD tembusan Lumpatan 

LAHAT - 22-September-2024, 23:52

Di HUT 79 PT.KAI, Mr.X Tewas Ditengah Rel Gunung Gajah, Diduga Tertabrak KA Sindang Marga

LAHAT - 22-September-2024, 22:53

Dua dari 4 Atlit Tinju Lahat Jawara Tingkat Sumsel 

OKU - 22-September-2024, 22:45

Ratusan Jamaah Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Asma Ar-rohim Bersama Hj. Zwesty Karenia Teddy Meilwansyah

MUARA ENIM - 22-September-2024, 22:42

Tim Balap Motor Mekanik Muda Asuhan YM Raih Runner-up di Kelas Paling Bergengsi 

LAHAT - 22-September-2024, 21:11

Perayaan 79 PT KAI, Ini Harapan Pemerintahan Kabupaten Lahat 

LAHAT - 22-September-2024, 21:10

Kegiatan Fun Run For Humanity Diikuti 900 Massa 

LAHAT - 22-September-2024, 21:01

YM dan Istri Disambut Ratusan Warga Cecar Saat Penuhi Undangan Alvi dan Putri 

LAHAT - 22-September-2024, 21:00

YM dan Istri Disambut Ratusan Warga Cecar Saat Penuhi Undangan Alvi dan Putri 

LAHAT - 22-September-2024, 20:45

Tingkatkan Keandalan Listrik, PLN UP3 Lahat Lakukan Care For Asset

OKU - 22-September-2024, 18:31

Saat Kegiatan Senam Bersama, Hj. Zwesty Karenia Teddy Meilwansyah Mengingatkan Agar Tetap Menjaga Kedamaian dan Persatuan Meskipun Berbeda Pilihan

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE