ISI

PEMKAB BANYUASIN GELAR UPACARA HUT KABUPATEN BANYUASIN KE 22 


22-April-2024, 15:05


BANYUASIN ,SO – Dalang rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Banyuasin yang ke-22 Tahun, dan Perayaan Hari Kartini Tahun 2024 Pemerintah Kabupaten Banyuasin menggelar Upacara bersama di Lapangan Upacara kantor Bupati Banyuasin (22/4/2024).

Upacara yang dipimpin langsung oleh Penjabat Bupati Banyuasin H. Hani S Rustam, SH tersebut diikuti oleh Sekretaris Daerah Ir. Erwin Ibrahim, ST.,MM.,MBA.,IPU Asean Eng, bersama seluruh Kepala Perangkat Daerah, Forum Kecamatan, Forum Desa/Kelurahan, Unsur Forkopimda, Pegawai, Tokoh Masyarakat Tokoh Agama maupun pelajar dan mahasiswa lingkup Kabupaten Banyuasin.

Dalam sambutannya Pj Bupati mengatakan, memasuki usia 22 Tahun ini Kabupaten Banyuasin, pada hakekatnya untuk menjadikan Kabupaten Banyuasin mampu berdaya saing yang tinggi di lingkup regional maupun nasional. Oleh sebab itu potensi yang dimilki Kabupaten Banyuasin harus dimanfaatkan secara optimal dan dikelola secara bijaksana agar dapat berkontribusi dalam rangka mewujudkan Banyuasin berkilau tahun 2045. Untuk itu dibutuhkan persepsi dan komitmen yang sama seluruh pemangku kepentingan diwilayah Kabupaten Banyuasin.

“Terima kasih kepada masyarakat dan pegawai yang telah bergotong royong, bahu membahu dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja ikhlas untuk mendorong terbangunnya suasana aman, nyaman dan guyub di bumi sedulang setudung sehingga terciptanya situasi yang kondusif untuk melaksanakan tahapan pembangunan dengan sebaik baiknya,” ujarnya.

Hani menambahkan, dalam kurun waktu satu tahun ini, Kabupaten Banyuasin sudah banyak menerima penghargaan yang di Bidang Pendidikan, Kesehatan, Kependudukan, Ekonomi Kerakyatan, Sosial Budaya diantaranya : Penghargaan atas kepedulian terhadap Pendidikan, Kesejahteraan Guru dan PGRI. Penghargaan Apresiasi Merdeka Belajar Provinsi Sumatera Selatan. Penganugerahan Satyalancana Pembangunan dan Satyalancana Wira Karya oleh Presiden Republik Indonesia serta Pengukuhan Duta Bapak Asuh Anak Stunting.
Selain itu juga terdapat Piagam Penghargaan ADINKES atas Dukungan Dana Desa dalam Penanggulangan AIDS, TBC, Malaria (ATM) Tahun 2023. Penghargaan Penanganan Kawasan Perumahan secara Terpadu Dalam Rangka Penanganan Kemiskinan Ekstrem dan Stunting Tahun 2023 Kabupaten Kepada Pemerintah Banyuasin. Piagam Penghargaan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Memberikan Apresiasi Tertinggi Pemerintah Kabupaten Kepada Banyuasin sebagai Tuan Rumah Penyelenggaraan Puncak Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-30 Tahun 2023.

Anugerah PWI Sumsel Kepada H. Hany Syopiar Rustam, SH (Pj. Bupati Banyuasin) Kategori Birokrasi peduli Pers.

Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia dan Kementerian Keuangan Republik Indonesia Penghargaan Adhikarya Pembangunan Pertanian dan Pelepasan Ekspor Komoditas Pertanian Kepada Masyarakat Banyuasin dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia.

“Berbagai capaian dan keberhasilan tersebut tentunya hanya dapat dicapai dengan kerja keras, keseriusan dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat yang ada di kabupaten Banyuasin. Namun demikian, berbagai capaian dan keberhasilan tersebut masih perlu ditingkatkan kembali, dan sekaligus akan menjadi tantangan tersendiri bagi kita dalam menghadapi permasalahan yang lebih kompleks di masa yang akan datang,” bebernya.

Masih kata orang no 1 di Bumi Sedulang Setudung yang ditunjuk Mendagri ini, capaian dan keberhasilan tersebut bukanlah merupakan tujuan utama, karena hasil akhir yang diharapkan adalah terwujudnya masyarakat Kabupaten Banyuasin yang mandiri, maju, adil dan makmur serta merasakan sejahtera lahir dan batin.

“Atas prestasi ini saya sebagai Pj. Bupati Banyuasin menyampaikan ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya, kepada Stakeholder, Eksekutif dan seluruh elemen masyarakat. Semua Prestasi ini menunjukan bukti bahwa masyarakat Kabupaten Banyuasin telah bisa sejajar dengan daerah lain dalam pelaksanaan pembangunan,” pungkasnya.

Ditemui usai upacara, Sekretaris Daerah Banyuasin Ir. Erwin Ibrahim, ST.,MM.,MBA.,IPU Asean Eng menyampaikan Kabupaten Banyuasin sangat diuntungkan karena posisi gografis wilayahnya, sebagai wilayah penyangga Ibukota Provinsi Sumatera Selatan setiap pembangunan yang dilakukan provinsi pasti berdampak ke Kabupaten Banyuasin. Selain dari sisi kewilayahan, Kabupaten Banyuasin juga strategis dalam potensi Sumber Daya Alam.

“Dengan semua kelebihan ini kita percaya bahwa kedepan Kabupaten Banyuasin akan bisa sejajar dengan daerah lain di level nasional bahkan lebih tinggi lagi” tutup Sekda Termuda Kabupaten Banyuasin ini”(Dodi).

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 22-May-2024, 16:18

Lagi. Satlantas Polres Lahat Sosialisasi dan Penindakan Bersama UPPKB Merapi Terhadap ODOL 

MUBA - 22-May-2024, 14:30

Muba Masifkan Cover BPJS Ketenagakerjaan untuk Warga 

BANYU ASIN 22-May-2024, 12:57

PJ BUPATI BANYUASIN MELANTIK 906 TENAGA KESEHATAN 

OKU - 22-May-2024, 12:14

KPU Perkenalkan Mascot dan Jingle Terbaru Pada Launching Pilkada Serentak.

MUBA - 22-May-2024, 12:00

Ajak Warga Sehat, Pj Bupati H Sandi Fahlepi Minta Dukungan dan Peran Serta Seluruh Elemen 

LAHAT - 22-May-2024, 11:59

Polsek Pulau Pinang dan Satresnarkoba Patroli dan Giat KRYD Berhasil Ungkap Kasus Narkoba 

PALEMBANG - 22-May-2024, 11:34

Pj Bupati Sandi Fahlepi Komitmen Lanjutkan Pembangunan Markas Kompi Brimob di Muba 

LAHAT - 21-May-2024, 19:22

Deputi K MAKI Nilai Pergeseran Dana BTT BPBD Lahat Berpotensi Rugikan Negara Rp. 3,8 Milyar 

LAHAT - 21-May-2024, 19:13

Hj Lidyawati Hadiri Pengajian Akbar di Kikim Barat 

LAHAT - 21-May-2024, 19:07

Polres Lahat, Polda Sumsel Terima Audensi Masyarakat Peduli Demokrasi (MPD) Lahat 

MUBA - 21-May-2024, 17:28

Pj Bupati H Sandi Fahlepi Harap Partisipasi Aktif Keluarga Minang Bangun Muba 

MUBA - 21-May-2024, 17:27

Pj Bupati Sandi Fahlepi bersama Baznas Lakukan kebaikan untuk warga Muba. 

OKU - 21-May-2024, 17:26

Bakti Kesehatan Donor Darah Sambut HUT Bhayangkara Ke78 Di Polres OKU

LAHAT - 21-May-2024, 16:03

YM Minta Restu Sekaligus Ziarah ke Dusun Laman

BANYU ASIN 21-May-2024, 15:24

KENDALIKAN INFLANSI PEMKAB BANYUASIN GENCAR GERAKAN TANAM CABAI 

MUBA - 21-May-2024, 15:21

Bincang Hangat dengan PWI, Pj Bupati Muba Harap Sinergi Terus Terjalin Baik 

LAHAT - 20-May-2024, 23:44

Satlantas Polres Lahat Sosialisasi dan Penindakan Bersama UPPKB Merapi 

LAHAT - 20-May-2024, 21:59

Kapolres Lahat Hadiri Rapat Paripurna Istimewa 

PALEMBANG - 20-May-2024, 21:36

Kapolda Sumsel Pimpin Upacara Harkitnas ke-116 Tahun 2024 

LAHAT - 20-May-2024, 21:11

YM: Selamat Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 Tahun 2024 

LAHAT - 20-May-2024, 20:04

HUT 155 Tahun 2024, Eksekutif – Legislatif Kompak Membangun Lahat Berfaedah Bermartabat 

MUBA - 20-May-2024, 17:54

Eksekutif dan Legislatif Perjuangkan PPPK 2023 Bakal Dilantik Bulan Mei 

BANYU ASIN 20-May-2024, 17:02

PEMKAB BANYUASIN GELAR UPACARA HARDIKNAS 

BANYU ASIN 20-May-2024, 16:55

HANI SYOPIAR RUSTAM BUKA HARI PUNCAK HARDIKNAS 

JAKARTA - 20-May-2024, 15:28

Puncak Pekan Imunisasi Dunia, Tim Dinkes Muba Boyong Tiga Penghargaan Tingkat Nasional 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE