ISI

Upgrade skill melalui dana Beasiswa untuk Mahasiswa asal Muba 


3-November-2022, 15:53


MUBA, SO – Kompetensi dan kualitas tenaga pendidik di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) terus ditingkatkan. Termasuk kali ini, di jenjang Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Pj Bupati Muba Drs Apriyadi MSi memboyong sebanyak 700 an guru PAUD se-Kabupaten Muba mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Implementasi Kurikulum
Merdeka.

Bimtek ini diselenggarakan bersama Ikatan Guru Taman Kanak – Kanak Indonesia (IGTKI-PGRI) Kabupaten Musi Banyuasin di Opproom
Pemkab Muba, Kamis (3/11/2022).

“Kualitas guru di Muba harus terus ditingkatkan, jangan tertinggal dari daerah lain dan guru di muba harus profesional dan mendidik. Percayalah, dalam bentuk anggaran Pemkab Muba sangat prioritas bahkan alokasi di-atas 20 persen APBD Kabupaten Muba,” tegas mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muba.

Lanjutnya, Pemkab Muba melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muba berencana akan menaikan alokasi gaji untuk guru khususnya guru PAUD/TK sederajat di Kabupaten Muba tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan guru itu sendiri .

“Guru PAUD ini kan tenaga Pendidik yang awal membentuk karakter anak, ini penting loh jadi harus diperhatikan betul termasuk kesejateraan mereka ,” ujarnya.

Suami dari Bunda PAUD Muba Asna Aini Apriyadi ini mengaku, lebih baik Pemkab Muba mengenyampingkan pembayaran untuk kegiatan lainnya dari pada alokasi penggajian untuk guru.

“Terus terang lebih baik kita kesampingkan dulu kegiatan yang lain, daripada harus menunda pembayaran gaji guru,” tegasnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten, Drs Iskandar Syahrianto MH mengatakan Bimtek ini digelar dalam upaya persiapan pelaksanaan kurikulum merdeka pada satuan pendidikan taman kanak-kanak di Kabupaten Muba.

Lanjutnya, kurikulum merdeka merupakan program nasional yang harus dilaksanakan. “Program merdeka belajar mau tidak mau harus kita ikuti. Program ini ada beberapa episode dan harus kita ikuti. Setiap episodenya kalau tidak kita ikuti akan bingung,” ujarnya.

Ia menegaskan, Pj Bupati Apriyadi sangat memprioritaskan perhatian kepada sektor pendidikan terutama kesejahteraan guru. “Kemudian pula soal peningkatan kualitas dan kompetensi guru menjadi perhatian pak Apriyadi,” terangnya.

Kepala Balai Guru Penggerak Sumsel, Ohorella Erma MIKom mengapresiasi Pemkab Muba yang sangat pro aktif dalam peningkatan kualitas dan kompetensi guru di Kabupaten Muba.

“Kami sangat apresiasi, Muba luar biasa punya Kepala Daerah seperti Pak Apriyadi yang sangat konsen dalam peningkatan kompetensi guru,” ucapnya.

Ia berharap, daerah lain mempunyai komitmen tinggi seperti Muba dalam memperhatikan dan memprioritaskan upaya peningkatan kualitas guru. “Komitmen Kepala Daerah memang sangat dibutuhkan, semoga Muba semakin lebih baik,” tukasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati Apriyadi juga mengucurkan bantuan program beasiswa untuk mahasiswa asal Kabupaten Muba kepada sebanyak 691 mahasiswa.

Turut dihadiri dalam rangkaian pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Implementasi Kurikulum
Merdeka guru PAUD tersebut diantaranya Ketua TP PKK yang juga Bunda PAUD Muba Hj Asna Aini Apriyadi, Ketua IGTKI-PGRI Muba, Susi Indrianti Spd AUD MSi, dan Pemateri Rizki SPsi.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 22-November-2024, 18:11

Peringati HUT RSUD Sekayu ke-87 dan HKN ke-60 Gelar Senam Bersama dan Berbagi Doorprize 

PALEMBANG - 22-November-2024, 12:38

Program Electric Vehicle Support PLN UID S2JB Raih Penghargaan Dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan

BANYU ASIN 22-November-2024, 11:56

POLSEK AIR KUMBANG AMANKAN JALAN SEHAT BERDAMA KPU BANYUASIN JELANG PIL KADA 2024 

JAKARTA - 21-November-2024, 21:45

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

OKU TIMUR 21-November-2024, 20:07

Polres OKUT Polda Sumsel Musnahkan Barang Bukti 35,7 KG Narkotika jenis Ganja. 

LAHAT - 21-November-2024, 20:05

Polres Lahat Berikan Apresiasi Setinggi-Tingginya Kepada 3 Paslon, Pendukung dan Masyarakat 

LAHAT - 21-November-2024, 20:04

Kapolres Bersama Pj Bupati Lahat Hadiri Tanam Padi Perdana di Desa Tanjung Sirih 

MUBA - 21-November-2024, 20:03

Kumpulkan Para Kades, Satpol-PP Muba Sosialisasi Perda dan Perbup 

BANYU ASIN 21-November-2024, 20:02

APEL SIAGA MUHAMMAD FARID PERTAHANKAN BANYUASIN ZERO KONFLIK 

EMPAT LAWANG - 21-November-2024, 18:10

Jasa Raharja Lahat Bersama Instansi Terkait Lakukan Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) di Kab. Empat Lawang 

JAKARTA - 20-November-2024, 22:50

PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

PALEMBANG - 20-November-2024, 22:46

PLN UID S2JB Siaga Pilkada 2024: Pastikan Pasokan Listrik Andal untuk Pesta Demokrasi

OKU - 20-November-2024, 22:29

PLTU Baturaja Berikan Bantuan Pelebaran Jalan di RT.01 Sampai RT.06, Kades Terusan Mewakili Warga Ucapkan Terima Kasih

LAHAT - 20-November-2024, 18:58

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lahat Tanam Jagung di Desa Bunga Mas dan Ikuti Launching Bersama Kapolri 

MUBA - 20-November-2024, 16:05

Pastikan Muba Tetap Kondusif, Satpol PP Gelar Rakor Linmas dan Kewaspadaan Dini 

LAHAT - 20-November-2024, 16:04

Paslon YM-BM Gelar Pesta Rakyat di Lapangan RD PJKA Bandar Agung 

BANYU ASIN 20-November-2024, 16:02

MOTOR PENGAWAI PEMKAB BANYUASIN DI GONDOL MALING 

LAHAT - 20-November-2024, 13:52

Polres Lahat Apel Gelar Pengamanan Depat Paslon ke-II Bupati/Wakil Bupati Lahat 

EMPAT LAWANG - 19-November-2024, 23:23

Tim Nakes Pobar Visit To Kalangan Sekaligus Buka Posko Kesehatan Gratis 

MUBA - 19-November-2024, 18:26

Pemkab Muba Siap Sukseskan Gelaran Porwada Sumsel ke IV 

JAKARTA - 19-November-2024, 12:59

Terus Perjuangkan Pengelolaan Legalitas Sumur Minyak, Pemkab Muba Sowan ke Kemenko Perekonomian 

LAHAT - 19-November-2024, 12:36

Tim Audit Itwasda Polda Sumsel Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Lahat 

LAHAT - 19-November-2024, 12:35

Apel Pengawasan Pilkada Bawaslu oleh Kapolres Lahat 

LAHAT - 18-November-2024, 23:59

H-9 Jelang Pilkada, Diduga Timses Cik Ujang Sudah Mulai Bagi-bagi Duit 

MUBA - 18-November-2024, 21:41

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE