ISI

RSUD Sekayu dan Dinkominfo Segera Siaran “Program Hallo Dokter” di Radio 97 Fm Gema Randik


22-August-2022, 23:32


MUBA, SO -Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin seperti tidak pernah kehabisan ide, pusat pelayanan kesehatan ini terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan untuk masyarakat dengan berbagai inovasi terbaiknya.

Dalam waktu dekat ini, RSUD Sekayu bakal meluncurkan terobosan terbarunya yaitu program “Hallo Dokter”. RSUD Sekayu bakal MoU kan Program Hallo Dokter ini dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Muba.

Hal ini diketahui saat Plt Direktur RSUD Sekayu dr H Azmi Dariusmansyah melalui Kepala bidang Pelayanan Medik drg Dina Krisnawati, M.Kes didampingi Kasubag promkes Zuryati, AmKeb
melakukan audiensi dengan Kepala Dinkominfo Muba Herryandi Sinulingga AP dalam rangka membahas rencana MOU program berkelanjutan Hallo dokter melalui Radio Gema Randik, Senin (22/8/2022) di ruang kerja Kepala Dinkominfo Muba.

Plt Direktur RSUD Sekayu dr H Azmi Dariusmansyah melalui Kepala bidang Pelayanan Medik drg Dina Krisnawati, M.Kes mengatakan program ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat di bidang kesehatan, sehingga masyarakat tidak hanya sehat akan tetapi masyarakat juga bisa memahami tentang ilmu-ilmu kesehatan kedepannya.

” Harapan kami kita dengan kominfo dalam hal ini radio gema randik dapat menjalin kerjasama kedepan untuk melalukan kegiatan promosi kesehatan rumah sakit, agar masyarakat tidak hanya datang ke rumah sakit untuk berobat tetapi masyarakat muba dapat ilmu pengetahuan lain tentang kesehatan melalui radio gema randik,”ungkap Drg Dina.

Senada, Kasubbag Pronkes RS Zuryati, AmKeb juga menjelaskan pihaknya akan melakukan talk show secara rutin 2 bulan sekali ke Radio Gema Randik Sekayu yang dinaungi oleh Dinkominfo Muba.

“Kedepan Kami akan menyusun jadwal, dokter spesialis kita satu bulan 2 kali melakukan kegiatan talkhsow di Radio Gema Randik, sehingga akan menjadi kegiatan rutin kami untuk memberikan edukasi kesehatan melalui radio ini,”tandasnya.

Sementara itu kepala Dinkominfo Muba Herryandi Sinulingga AP mengatakan bahwa Dinkominfo Muba menyambut baik dan sangat mensupport “Program Hello Dokter” tersebut ini program siaran radio yang ditunggu masyarakat Musi Banyuasin, sehingga Masyarakat muba dapat dialog interaktif dengan para dokter melalui siaran radio Gema randik 97 Fm.

“Kami kominfo tentu senang sekali rencana Mou dengan RSUD Sekayu ini karena inilah layanan publik yang memberikan edukasi kesehatan kepada msyarakat melalui radio Gema Randik ini. Kami akan terus mendukung RSUD Sekayu meningkatkan komitmen, semangat, kepedulian dan gerakan nyata untuk pembangunan kesehatan bagi masyarakat Muba, mengingat kesehatan adalah kunci utama untuk kesejahteraan masyarakat,”pungkas Lingga.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 21-May-2024, 19:22

Deputi K MAKI Nilai Pergeseran Dana BTT BPBD Lahat Berpotensi Rugikan Negara Rp. 3,8 Milyar 

LAHAT - 21-May-2024, 19:13

Hj Lidyawati Hadiri Pengajian Akbar di Kikim Barat 

LAHAT - 21-May-2024, 19:07

Polres Lahat, Polda Sumsel Terima Audensi Masyarakat Peduli Demokrasi (MPD) Lahat 

MUBA - 21-May-2024, 17:28

Pj Bupati H Sandi Fahlepi Harap Partisipasi Aktif Keluarga Minang Bangun Muba 

MUBA - 21-May-2024, 17:27

Pj Bupati Sandi Fahlepi bersama Baznas Lakukan kebaikan untuk warga Muba. 

OKU - 21-May-2024, 17:26

Bakti Kesehatan Donor Darah Sambut HUT Bhayangkara Ke78 Di Polres OKU

LAHAT - 21-May-2024, 16:03

YM Minta Restu Sekaligus Ziarah ke Dusun Laman

BANYU ASIN 21-May-2024, 15:24

KENDALIKAN INFLANSI PEMKAB BANYUASIN GENCAR GERAKAN TANAM CABAI 

MUBA - 21-May-2024, 15:21

Bincang Hangat dengan PWI, Pj Bupati Muba Harap Sinergi Terus Terjalin Baik 

LAHAT - 20-May-2024, 23:44

Satlantas Polres Lahat Sosialisasi dan Penindakan Bersama UPPKB Merapi 

LAHAT - 20-May-2024, 21:59

Kapolres Lahat Hadiri Rapat Paripurna Istimewa 

PALEMBANG - 20-May-2024, 21:36

Kapolda Sumsel Pimpin Upacara Harkitnas ke-116 Tahun 2024 

LAHAT - 20-May-2024, 21:11

YM: Selamat Hari Kebangkitan Nasional Ke-116 Tahun 2024 

LAHAT - 20-May-2024, 20:04

HUT 155 Tahun 2024, Eksekutif – Legislatif Kompak Membangun Lahat Berfaedah Bermartabat 

MUBA - 20-May-2024, 17:54

Eksekutif dan Legislatif Perjuangkan PPPK 2023 Bakal Dilantik Bulan Mei 

BANYU ASIN 20-May-2024, 17:02

PEMKAB BANYUASIN GELAR UPACARA HARDIKNAS 

BANYU ASIN 20-May-2024, 16:55

HANI SYOPIAR RUSTAM BUKA HARI PUNCAK HARDIKNAS 

JAKARTA - 20-May-2024, 15:28

Puncak Pekan Imunisasi Dunia, Tim Dinkes Muba Boyong Tiga Penghargaan Tingkat Nasional 

PALEMBANG - 20-May-2024, 15:27

PJ Bupati Sandi Fahlepi Ikuti langsung Rakor Pengendalian Inflasi 2024

PALEMBANG - 19-May-2024, 23:00

Wakili Pj Bupati, Kadin Kominfo Muba Hadiri Malam Tasyakuran Hari Jadi Provinsi Sumsel ke-78

OKU - 19-May-2024, 22:47

Bandar Dan Kurir Narkoba Diamankan Satresnarkoba Polres OKU

OKU - 19-May-2024, 22:26

Curi HP di Kosan, Dua Pelaku Berurusan Dengan Polisi

JAKARTA - 19-May-2024, 22:18

DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 

MUBA - 19-May-2024, 21:26

Respon Cepat, BPBD Muba Tuntaskan Pohon Tumbang yang Ganggu Akses Jalan Praja Permai 

LAHAT - 19-May-2024, 21:25

Polres Lahat Pengamanan Puncak Pesta Rakyat HUT Lahat ke-155 Tahun 2024 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE