ISI

EDUKASI TERKAIT PEMAHAMAN TANAMAN SAWIT


1-March-2022, 09:47


PALEMBANG ,SO – Wakil Bupati Banyuasin, H. Slamet Somosentono berikan edukasi dan pemahaman terkait potensi pertanian sawit di Kabupaten Banyuasin kepada masyarakat, pemuda milenial dan admin media sosial di Sumatera Selatan, melalui kegiatan Temu Netizen Kupas Tuntas Mitos dan Fakta Kelapa Sawit di hotel Harper Palembang, yang diikuti oleh anggota Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Sumsel, Senin (28/2/22).

Dalam kegiatan ini juga Wakil Bupati Banyuasin, via media sosial online milik para audiensi yang datang, untuk memberikan pesan pada para pemuda milenial agar ikut mengembangkan, mengedukasi, bahkan ikut terjun langsung dalam pemaksimalan pertanian sawit dan melakukan penemuan olahan terbaru dari bahan baku sawit di Sumatera Selatan.

Wakil Bupati Banyuasin, H. Slamet Somosentono, mewakili Bupati Banyuasin, H. Askolani didampingi oleh Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Banyuasin, Zainuddin memberikan pemaparan, dan edukasi terkait perihal pertanian sawit, mulai dari edukasi tanam, potensi dan manfaat dari sawit, hingga pemahaman mitos buruk (black campaign) yang ada dimasyarakat selama ini terkait dampak buruk dari tanaman dan perkebunan sawit bagi lingkungan.

“Hari ini kita akan bahas tentang sawit, mulai dari potensi dan manfaat, juga kita bahas tentang mitos buruk selama ini yang ada di masyarakat terkait sawit,” katanya saat memulai pemaparan.

Wakil Bupati Banyuasin menambahkan dalam pemaparan manfaat kelapa sawit kepada audiensi yang datang, jika banyak inovasi yang sudah didapatkan dari bahan baku, dan juga limbah kelapa sawit. Antara lain Inovasi kelapa sawit menjadi sumber energi, bahan baku gula, pupuk, hingga bio batubara, bahan baku hand sanitizer dan pembangkit listrik.

Namun dalam perkembangannya, kelapa sawit memang memerlukan pengembangan teknologi, dan peningkatan industri sawit yang besinergi, selama ini di Kabupaten Banyuasin sendiri untuk kontribusi dari bidang perkebunan sawit sendiri sudah banyak, mulai dari Corporate Social Responsibility (CSR) untuk masyarakat di Kabupaten Banyuasin, hingga kontribusi untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) Banyuasin sendiri. Dimana diketahui selama Covid-19 ini banyak sektor ekonomi hingga transportasi mengalamai permasalahan, namun untuk potensi ekonomi pertanian dan bisnis pertanian sawit sendiri dalam melewati permasalahan Covid-19 tetap memberikan kontribusi aktif dalam pemasok pendapatan negara.

“Inovasi di bidang pengembangan teknologi pembibitan dan hasil dari kelapa sawit harus dikembangakan, untuk menambah potensi dari hasil ekonomi pertanian dan perkebunan sawit,” katanya.

Wakil Bupati Banyuasin juga menambahkan, jika pemuda yang sekarang menempuh pendidikan di perguruan tinggi, harus bisa melakukan inovasi terbaru dalam mengembangkan sawit dan modernisasi pada pembibitan juga, pola pertanian sawit, mulai dari pengembangan dari hasil bahan baku sawit, mulai dari transportasi, ekonomi dan untuk keperluan konsumsi, juga memberikan edukasi ke masyarakat luas, jika tanaman kelapa sawit dalam pola penanaman dan pengembangannya dilakukan dengan baik, maka akan memberikan hasil yang baik juga, dan jangan lagi terpaku pada mitos buruk tanaman sawit. Terlebih Banyuasin sendiri memiliki tujuh program dan 12 gerakan yang dilakukan untuk pengembangan Kabupaten Banyuasin, dan salah satunya dalam sektor pertanian dan perkebunan.

“Pemuda dan mahasiswa harus aktif melakukan sosialisasi terkait mitos tanaman sawit, juga aktif dalam belajar untuk pengembangan teknologi pertanian, hingga temuan lain yang bisa dikembangkan dari bahan baku sawit, agar kedepan hasilnya menjadi jauh tambah baik lagi,” tutupnya.

Sementara Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (Gapki) Sumsel Alex Sugiarto, yang ikut hadir dalam acara ini mengatakan, jika kegiatan ini merupakan bentuk edukasi langsung yang dilakukan, agar masyarakat paham dengan potensi apa yang sebenarnya didapat dari tanaman sawit, sekaligus menjadi jawaban yang selama ini ada di pikiran masyarakat, jika tanaman sawit merupakan tanaman yang jahat dan merusak lingkungan sekitar, melalui netizen dan admin dari akun media sosial online milik sendiri dijadikan alat untuk mengedukasi dan bersosialisasi tentang mitis buruk tanaman sawit.

“Kita berharap setelah kegiatan ini, mitos buruk tentang tanaman sawit bisa hilang, karena lebih banyak potensinya dari hasil tanaman sawit itu sendiri,” tambahnya.”(Dodi).

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 18-November-2024, 23:59

H-9 Jelang Pilkada, Diduga Timses Cik Ujang Sudah Mulai Bagi-bagi Duit 

MUBA - 18-November-2024, 21:41

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

MUBA - 18-November-2024, 20:21

Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel 

OKU - 18-November-2024, 19:15

Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya

OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31

Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur 

OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59

Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan 

BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41

KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI 

MUBA - 16-November-2024, 22:23

Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi 

MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22

Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung 

LAHAT - 16-November-2024, 15:52

 Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU

LAHAT - 16-November-2024, 14:30

Cabup Nomor Urut 1, Yulius Maulana ST Bantah Isu Akan Menutup Tambang Batubara 

LAHAT - 16-November-2024, 14:29

Kapolres Lahat Himbau Kepada Seluruh Masyarakat Jelang Debat Publik ke-2 Dapat Patuhi Aturan 

BANYU ASIN 15-November-2024, 23:42

KPU BANYUASIN GELAR SENAM SEHAT DAN SOSIALISASI MENSUKSESKAN PEMILIHAN 

LAHAT - 15-November-2024, 20:03

Posko Relawan Perubahan BZ-WIN Gelar Nobar, Jepang VS Indonesia

LAHAT - 15-November-2024, 19:38

BREDAR ISU, ADA ‘TIM BUNUH CULIK’ PENYELENGGARA PILKADA LAHAT APABILA CURANG

MUBA - 15-November-2024, 17:41

Panen Raya Jagung di Kecamatan Lalan: Mewujudkan Swasembada Pangan Muba 

EMPAT LAWANG - 15-November-2024, 13:06

Kabupaten Empat Lawang Terima Penghargaan dari Kementrian HAM RI

BANYU ASIN 15-November-2024, 13:04

POLISI GERBAK KAMPUNG NARKOBA DIDESA TAJA MULYA DAN TAJARAYA ll 

PALEMBANG - 14-November-2024, 20:57

Pj Bupati Sandi Fahlepi Laporkan Progres Pembangunan Jembatan Lalan ke Pj Gubernur Sumsel 

BANYU ASIN 14-November-2024, 19:44

TAK SEJALAN LAGI DENGAN SELFI PARTAI BERKARYA PUTUSKAN DUKUNGAN ASTA 

EMPAT LAWANG - 14-November-2024, 16:51

Giat Home Visit JM-Kes Sasar Warga Desa Rantau Dodor Kecamatan Pobar 

OKU - 13-November-2024, 22:41

Semen Baturaja Santuni 50 Anak Yatim Dalam Rangka Jelang HUT Ke-50

OKU TIMUR 13-November-2024, 19:03

HUT ke-25, DWP Kabupaten OKU Timur Gelar Lomba Paduan Suara Antar DWP OPD 

LAHAT - 13-November-2024, 14:30

Aksi Protes FPL Berakhir Dengan Duduk Bersama Pj Bupati Lahat 

OKU - 13-November-2024, 13:54

Ini Penyebab Padam Listrik Di Sosoh Buay Rayap dan Gunung Meraksa, PLN ULP Baturaja Lakukan Upaya Perbaikan

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE