ISI

Ngantor di Lalan, Beni Hernedi Tinjau Vaksinasi Hingga Launching UPPK


15-December-2021, 16:24


MUBA, SO – Plt Bupati Musi Banyuasin Beni Hernedi SIP melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Lalan, dalam rangka meninjau langsung pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Covid-19 dan Penyerahan Bantuan Aparatur Sipil Negara (ASN) Peduli sekaligus Launching Unit Pengolahan dan Pemasaran Kelapa (UPPK) Kecamatan Lalan, di Halaman Puskesmas Desa Bandar Agung, Rabu (15/12/2021).

Beni mengatakan pelaksanaan vaksinasi merupakan salah satu upaya untuk menghadapi Pandemi Covid-19 yang saat ini masih belum selesai.

“Suntik vaksin ini memang ikhtiar kita, dan bukan kita saja tapi seluruh dunia melakukan ini. Ini dianggap aman dan halal, dan juga jangan termakan isu-isu negatif tentang vaksin. Jadi kami sebagai pemerintah bertanggung jawab terhadap keselamatan melindungi segenap tumpah darah Indonesia. Hari ini saya ingin memastikan ikhtiar kita memiliki kekebalan tubuh untuk melawan Covid-19,” bebernya.

Bersamaan dengan kegiatan tersebut juga dilakukan penyaluran bantuan dari ASN Muba Peduli Bencana terhadap masyarakat terdampak Covid-19.

“Kebetulan ada ASN kita di Muba menyisihkan penghasilannya dipotong 2,5% bergotong royong, dikumpulkan dan dibelikan berbagai macam kebutuhan barang, yang barang tersebut akan diberikan kepada warga terdampak akibat Covid-19 ini,” ujar Beni.

Mengenai launching UPPK yang pertama di Muba bahkan di Provinsi Sumatera Selatan, ia berharap dapat meningkatkan harga komoditas kelapa di Kecamatan Lalan.

“Dengan terbentuknya UPPK ini mudah-mudahan harga komoditas kelapa terbantu, mendapatkan harga yang baik, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambah Beni.

Sementara Camat Lalan Andi Suharto SSTP MSi mengatakan warganya sangat antusias mengikuti vaksinasi Covid-19, dengan target dalam kegiatan itu sebanyak 5000 vaksinasi.

“Kami bangga memberikan bantuan ASN Muba Peduli, sebagian desa sudah selesai kita laki. Kami berharap dengan terbentuknya UPPK serabutnya juga dapat termanfaatkan dan memiliki nilai ekonomi. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih dengan kesibukan Plt Bupati Muba menyempatkan diri mengunjungi Kecamatan Lalan,” tutup Camat Lalan.

Turut hadir, Kepala Bappeda Muba Iskandar Syahrianto, Kadinkes Muba dr Azmi Dariusmansyah MARS, Kepala Dinas PMD Muba Richard Cahyadi AP MSi, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Holtikultura Muba Ir A Thamrin, Kepala PU Perkim Muba Ir Rismawati ST MEng, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Menengah Ir Zulfakar, Plt Kadisbun Muba Akhmad Toyibir SSTP MM, dan Kepala Perangkat Daerah Terkait Lainnya serta Forkopimcam Lalan.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 29-April-2024, 20:59

Pelaku Curas DPO Antar Provinsi, Berhasil Diungkap Polsekta Lahat 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:25

HANI SYOPIAR RUSTAM TEBAR BENIH IKAN DI SUNGAI BOOM BERLIAN 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:23

Waw.!!! Hampir 1.000 Warga Dari Berbagai Kecamatan Nyatakan Dukungan Untuk YM 

OKU - 29-April-2024, 19:49

Selain Sosialisasi Manfaat Makan Ikan, 120 Paket Makanan Olahan Ikan Dibagikan Saat Acara GEMARIKAN Kabupaten OKU

MUBA - 29-April-2024, 19:23

Pj Bupati Sandi Fahlepi Ajak Birokrat Muba Tingkatkan Kolaborasi, Jauhi Kompetisi 

BANYU ASIN 29-April-2024, 15:19

Hj DIANA KUSMIlA AMBIL FORMULIR DI DPC PARTAI PAN 

MUBA - 29-April-2024, 12:29

Rutin Keliling Desa di Muba, Banyak Libatkan Generasi Muda 

MUBA - 29-April-2024, 11:49

Sandi Fahlepi Ungkap Butuh Support dan Kerjasama yang Baik untuk Membangun Muba 

OKU - 29-April-2024, 11:43

Dalam Apel Gebyar Bakti Penyulang, Senior Manager Distribusi dan Manager PLN UP3 Lahat Menyampaikan Hal Penting Untuk Personil PLN ULP Baturaja, Begini Pesannya ..

BANYU ASIN 29-April-2024, 09:51

LIMA DESA KECAMATAN MUARA SUGIAN AKAN DI BANGUN

LAHAT - 28-April-2024, 21:26

YM Didampingi Tim Pemenangan dan Rombongan Hadiri Pernikahan Desi – Yoga 

PALEMBANG - 28-April-2024, 19:48

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23 

BANYU ASIN 28-April-2024, 18:54

HANI SYOPIAR RUSTAM TINJAU KONDISI JALAN AIR SALEK 

MUBA - 28-April-2024, 16:54

Pj Bupati Sandi Fahlepi Blusukan Tinjau Infrastruktur Jalan 

MUBA - 28-April-2024, 16:52

Sekda Apriyadi Mahmud Hadiri Wisuda di Ponpes Assalam Al-Islamy 

BANYU ASIN 28-April-2024, 14:42

ACARA HUT BANYUASIN KE 22 DISAMBUT GEMBIRA 

BANYU ASIN 28-April-2024, 12:04

PJ BUPATI BANYUASIN TANDA TANGANI MoU DENGAN PT BANK PANIN DUBAI SYARIAH 

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

BANYU ASIN 27-April-2024, 20:13

HJ DIANA BASIR SIAP MAJU CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 27-April-2024, 18:20

Terpilih Aklamasi, Akhmad Toyibir dan Mohammad Reza Nahkodai IKAPTK Muba 2024-2029 

LAHAT - 27-April-2024, 18:15

Kalapas Pimpin Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Kemenkumham RI 

JAKARTA - 27-April-2024, 18:13

Jadi Calon Bupati Lahat 2024-2029, YM Banjir Dukungan Masyarakat Lahat di Perantauan 

MUBA - 27-April-2024, 16:24

Sandi Fahlepi : Tanggap Darurat Perbaiki Jalan Agar Bisa Segera di Lintasi Oleh Masyarakat 

OKU - 27-April-2024, 16:14

PLN UP3 Lahat Gelar Apel Gebyar Bakti Penyulang di PLN ULP Baturaja.

BANYU ASIN 26-April-2024, 20:26

HJ DIANA. BASIR CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE