ISI
Ringankan Beban Bupati Dodi Salurkan Bantuan Beras Bagi Warga Muba di Kota Palembang
6-September-2021, 18:03
PALEMBANG, SO – Imbas dari pandemi COVID-19 tidak hanya dirasakan warga Musi Banyuasin yang berdomisili di Muba, namun warga Muba yang merantau dan tersebar di Sumsel khususnya di Palembang juga terdampak dari imbas COVID-19.
Sebelumnya juga sebanyak 400 tabung oksigen beserta isi disalurkan Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA yang juga Ketua Umum KADIN Sumsel untuk seluruh Rumah Sakit di Sumsel.
Kesulitan warga Muba yang tidak berdomisili di dalam Muba untuk mendapatkan bantuan pun menjadi perhatian serius Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA.
“Mereka warga Muba yang tidak berdomisili di Muba ini ngeluh sama saya karena kesulitan mendapatkan bantuan selama pandemi, Alhamdulillah hari ini ada sebanyak 13 ton lebih beras yang disalurkan untuk warga Muba yang berdomisili di Palembang,” ungkap Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA di sela menyerahkan bantuan beras
organisasi Ikatan Keluarga/Perkumpulan/Paguyuban Masyarakat Muba di Palembang, Senin (6/9/2021) di Kantor Perwakilan Muba Palembang.
Kepala Daerah Inovatif Indonesia ini mengaku, warga Muba yang berada di Palembang tentu semata-mata untuk mencari nafkah dan selama pandemi mereka sangat terdampak karena semua aktifitas dibatasi. “Warga juga ngaku kalau mereka masih KTP Muba sehingga hal tersebut dianggap menjadi kendala untuk dapat bantuan ketika berada di luar Muba,” ungkap Bapak Santri Sumsel tersebut.
Ketua Umum KADIN Sumsel ini menyebutkan, pandemi saat ini semua orang membutuhkan bantuan dan keringan untuk menafkahi kehidupan sehari-hari.
“Jadi kita sampingkan dulu lah persoalan domisili di KTP, semua orang butuh bantuan. Kita diajarkan untuk saling mengasihi dan menyayangi serta memberi semata-mata karena Yang Maha Kuasa. Alhamdulillah melalui Organisasi Ikatan Keluarga Muba dan Paguyuban warga Muba di Palembang bisa sinergi menyalurkan bantuan ini, dan yang harus di garis bawahi donasi ini tidak menggunakan dana APBD,” ucapnya.
Kegiatan ini, lanjut Dodi Reza, sebelumnya juga sudah dilakukan bersama OKP dan Organisasi Mahasiswa Muba di Palembang untuk menyalurkan bantuan beras bagi warga Muba di Palembang.
“Pada tahap pertama lalu bersama OKP dan adik-adik mahasiswa asal Muba di Palembang sudah disalurkan bantuan, di tengah realisasinya rupanya banyak warga Muba di Sumsel ini yang membutuhkan bantuan,” tuturnya.
Ketua Ikatan Keluarga Keban Air Itam, Rubi Indiarta mengucapkan Terima kasih atas kepedulian Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin yang secara merata menginventarisir kebutuhan warga Muba yang berdomisili dimanapun. “Pak Bupati Dodi Reza nyata realisasinya meringankan beban warga Muba di Palembang,” ulasnya.
Senada dikatakan Ketua IKS Saling Karuan Palembang, Hj Siti Asiyah Sihabuddin SKom. Ia mengapresiasi kepedulian Bupati Dodi Reza yang juga menyisir warga Muba yang berdomisili di seluruh Sumsel khususnya Palembang. “Semoga bantuan ini menjadi obat dari pandemi ini serta mempererat tali silaturahmi warga Muba yang di manapun berada,” tuturnya.
Ketua Ikatan Babat Banyuasin yang juga Anggota DPRD Sumsel Komisi I , Antoni Yuzar SH MH mengapresiasi komitmen Bupati Dodi Reza untuk mengakomodir seluruh kebutuhan warga masyarakat Muba. “Ini sangat luar biasa, semoga inisiasi pak Dodi ini dapat diikuti Kepala Daerah lainnya di Sumsel yang menyisir kebutuhan warga tanpa pandang pilih,” pungkasnya.
Kabag Kesra Muba, Opi Palopi MA mengatakan, Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA mengajarkan kita semua untuk mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi sesama. “Pak Bupati mengajarkan kita untuk selalu tergerak meringankan beban sesama ketika sedang dihadapkan musibah, tidak memandang suku dan agama,” ulasnya.
Lanjut Opi, inisiasi Bupati Dr Dodi Reza Alex Noerdin juga mengajarkan untuk selalu peduli kepada sesama pada kondisi pandemi saat ini. “Kami juga melaporkan kalau sebelumnya melalui inisiasi Bupati Dr Dodi Reza juga telah menyalurkan bantuan tabung oksigen beserta isi untuk Rumah Sakit di Sumsel serta donasi miliaran rupiah bantuan Muba Peduli untuk masyarakat Muba terdampak COVID-19 dan bantuan kemanusiaan untuk sahabat dan rekan-rekan kita di Palestina,” tuturnya.
Opi merinci, adapun bantuan beras yang disalurkan bersama Organisasi dan Paguyuban Warga Muba di Palembang yakni diantaranya untuk Ikatan Keluarga Musi Banyuasin: 2 ton, Ikatan Keluarga Sukarami: 1 ton, Ikatan Keluarga Nganti: 1 ton, Ikatan Keluarga Babat Banyuasin: 1 ton, dan Ikatan Keluarga Tanjung Durian Napal: 1 ton.
“Kemudian, Ikatan Keluarga Tanah Abang: 1 ton, Ikatan Keluarga Broyot Teluk Kijing: 1 ton, Ikatan Keluarga Sungai Keruh: 1 ton, Ikatan Keluarga Epil: 1 ton, Ikatan Keluarga Sereka Sugiraye: 1 ton, Ikatan Keluarga Keban Air Itam: 1 ton, Ikatan Keluarga Ulak Teberau: 1 ton, tambahan bantuan untuk korban kebakaran melalui Laskar Ampera: setengah ton, dengan total keseluruhan 13,5 ton,” tandasnya.
Pada kesempatan tersebut juga dihadiri Kadin Kominfo Muba Herryandi Sinulingga AP, dan Plt Kaban Kesbangpol Muba Marko Susanto SSTP MSi dan para Staf Khusus Bupati Muba.(bram)
BERITA TERKINI
-
JAKARTA - 26-November-2024, 19:47
Siap Layani Pilkada Serentak 2024, PLN Berlakukan Siaga Kelistrikan Nasional
Jakarta – PT PLN (Persero) menyiapkan ribuan personel siaga untuk memastikan pasokan listrik a
-
BANYU ASIN 26-November-2024, 17:27
PJ BUPATI BANYUASIN RABU 27 NOVEMBER SIAP LAKSANAKAN PILKADA SERENTAK
BANYUASIN ,SO — Guna memastikan kelancaran persiapan Pemilihan Kepala Daerah di Sumatera Selatan,
-
PALEMBANG - 26-November-2024, 15:54
Cara Mudah Tau Estimasi Tagihan Listrik, Pakai Fitur Swacam di PLN Mobile
Palembang – PT PLN (Persero) terus menghadirkan inovasi untuk memberikan kemudahan dan solusi
INVESTIGASI
-
Investigasi 14-September-2015, 22:52
KAJARI LAHAT : PENETAPAN TERSANGKA SIMPEG 2010 “TIDAK ADA TEBANG PILIH”
BANDAR JAYA = Issue yang menyatakan bahwa Kejaksaan Negeri Lahat tebang pilih dalam kasus Sistem Inf
BERITA SEBELUMNYA
BANYU ASIN 21-November-2024, 20:02
APEL SIAGA MUHAMMAD FARID PERTAHANKAN BANYUASIN ZERO KONFLIK
EMPAT LAWANG - 21-November-2024, 18:10
Jasa Raharja Lahat Bersama Instansi Terkait Lakukan Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) di Kab. Empat Lawang
JAKARTA - 20-November-2024, 22:50
PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi
PALEMBANG - 20-November-2024, 22:46
PLN UID S2JB Siaga Pilkada 2024: Pastikan Pasokan Listrik Andal untuk Pesta Demokrasi
OKU - 20-November-2024, 22:29
PLTU Baturaja Berikan Bantuan Pelebaran Jalan di RT.01 Sampai RT.06, Kades Terusan Mewakili Warga Ucapkan Terima Kasih
LAHAT - 20-November-2024, 18:58
Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lahat Tanam Jagung di Desa Bunga Mas dan Ikuti Launching Bersama Kapolri
MUBA - 20-November-2024, 16:05
Pastikan Muba Tetap Kondusif, Satpol PP Gelar Rakor Linmas dan Kewaspadaan Dini
LAHAT - 20-November-2024, 16:04
Paslon YM-BM Gelar Pesta Rakyat di Lapangan RD PJKA Bandar Agung
BANYU ASIN 20-November-2024, 16:02
MOTOR PENGAWAI PEMKAB BANYUASIN DI GONDOL MALING
LAHAT - 20-November-2024, 13:52
Polres Lahat Apel Gelar Pengamanan Depat Paslon ke-II Bupati/Wakil Bupati Lahat
EMPAT LAWANG - 19-November-2024, 23:23
Tim Nakes Pobar Visit To Kalangan Sekaligus Buka Posko Kesehatan Gratis
MUBA - 19-November-2024, 18:26
Pemkab Muba Siap Sukseskan Gelaran Porwada Sumsel ke IV
JAKARTA - 19-November-2024, 12:59
Terus Perjuangkan Pengelolaan Legalitas Sumur Minyak, Pemkab Muba Sowan ke Kemenko Perekonomian
LAHAT - 19-November-2024, 12:36
Tim Audit Itwasda Polda Sumsel Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Lahat
LAHAT - 19-November-2024, 12:35
Apel Pengawasan Pilkada Bawaslu oleh Kapolres Lahat
LAHAT - 18-November-2024, 23:59
H-9 Jelang Pilkada, Diduga Timses Cik Ujang Sudah Mulai Bagi-bagi Duit
MUBA - 18-November-2024, 21:41
Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel
MUBA - 18-November-2024, 20:21
Pemkab Musi Banyuasin Sambut Entry Meeting BPK Perwakilan Sumsel
OKU - 18-November-2024, 19:15
Ketua KPU Kabupaten OKU Bantah Tudingan Paslon YPN YESS, Berikut Pernyataan Resminya
OKU TIMUR 18-November-2024, 06:31
Hadiri Simulasi Pemungutan dan Perhitungan Suara di KPU, Ini pesan Pjs. Bupati OKU Timur
OKU TIMUR 17-November-2024, 23:59
Dihadiri Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur, Perkumpulan Adat Bali OKU Timur Resmi Dikukuhkan
BANYU ASIN 17-November-2024, 23:41
KPU BANYUASIN LAKSANAKAN KEGIATAN SIMULASI
MUBA - 16-November-2024, 22:23
Kabupaten Muba Raih Penghargaan Zona Hijau dengan Opini Kualitas Tertinggi
MUARA ENIM - 16-November-2024, 19:22
Babinsa Seleman Hadiri Bimtek Untuk Anggota KPPS Kecamatan Tanjung Agung
LAHAT - 16-November-2024, 15:52
Pj Bupati Lahat Hadiri Acara Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara Cagub-Cawagub Serta Cabup dan Cawabup Lahat Digelar KPU
CATATAN SRIWIJAYA
-
Catatan Sriwijaya 3-April-2024, 15:49
Niat Jahat dan Unsur Dengan Sengaja Dalam Pertangungjawaban Pidana
Oleh Burmansyahtia Darma, S.H
Advokat Pada Kantor Hukum BSD Lawyer
-
Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50
DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM
Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
APA dan SIAPA
-
Catatan Sriwijaya 12-August-2023, 23:10
Boim Balon Legislatif Muara Enim Dapil 5, Siap Sejahterakan Rakyat Lewat Golkar
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
-
MUARA ENIM - 15-April-2019, 14:33
Sutradara Cantik Film “Anak Kopi” Produksi Java creation Pemkab Muara Enim
Muara Enim, Sriwijayaonline.com - Banyak Usaha dan Dobrakan yang terus dilakukan oleh Bupati Muara E