ISI

Bupati Dodi Sampaikan LPJ Pengurus LTKL 2017-2020


5-July-2021, 17:58


MUBA, SO – Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA selaku Ketua Umum Lingkar Temu Kabupaten Lestari (LTKL) menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Pengurus tahun 2017-2020 secara virtual, di Guest House Griya Bumi Serasan Sekate, Senin (5/7/2021).

LPJ disampaikan pada Sidang Presidium yang di Ketuai Bupati Probolinggo Nelson Pomalingo, dengan Sekretaris Presidium Sidang Gita Syahrani selaku Kepala Sekretariat LTKL, dan anggota Fitrian Ardiansyah selaku Dewan Penasehat LTKL.

Dalam laporan pertanggungjawaban pengurus LTKL 2017-2020, Dr H Dodi Reza Alex Noerdin mengatakan sesuai dengan fungsinya LTKL dan tim sekretariat telah berupaya membantu kabupaten anggota sejak 2017 hingga kini untuk menyusun strategi implementasi, mengembangkan jejaring dengan mitra yang tepat untuk meningkatkan kapasitas, menghubungkan peluang insentif atas upaya pembangunan lestari serta menceritakan kemajuan, peluang dan tantangan pembangunan lestari kepada publik.

Beberapa capaian utama dalam perjalanan LTKL hingga kini diantaranya, Asosiasi Kabupaten LTKL telah berdiri tahun 2017 sebagai badan hukum secara formal dengan dewan pengurus, dewan pembina, dan sekretariat. Rapat Umum Anggota (RUA) sebagai mekanisme pengambilan keputusan tertinggi telah berlangsung di tahun 2018, 2019, dan 2020.

Kabupaten Muba, Siak, dan Aceh Temiang telah mengisi kelembagaan multipihak sebagai roda untuk mencapai target bersama yang telah disepakati secara multipihak : Pusat Unggulan Komoditas Lestari (Muba), Pusat Unggulan Perkebunan Lestari (Aceh Tamiang) dan Tim Koordinasi Siak Hijau (Siak).

“LTKL meluncurkan konsep visi ekonomi lestari bersama BPKM dan SMESCO Indonesia pada bulan Februari 2020. Siak dan Sintang menjadi Kabupaten perintis,” kata Ketua Umum LTKL Indonesia itu.

Capaian berikutnya Kabupaten Sintang menjadi kabupaten pertama di Indonesia yang menerbitkan Profil Yuridiksi secara multipihak.

Dodi mengumumkan keanggotaan LTKL dengan platform komoditas strategis yaitu komoditas kopi bersama dengan SCOPI, komoditas kakao dengan Cocoa Sustainability Partnership dan komoditas rempah dengan Sustainable Spices Initiative.

“Kami juga mengumumkan perubahan logo LTKL yang terbaru, yang harapannya lebih mencerminkan karakter LTKL sebagai forum kolaborasi yang terbuka, inklusif, dan dinamis, serta peluncuran website kami www.kabupatenlestari.org,” ungkapnya.

Semua pihak yang mengikuti kegiatan tersebut memberikan tanggapan positif atas laporan pertanggungjawaban dari Ketua Umum LTKL tak terkecuali Dirjen Perencanaan, Evaluasi, Informasi, Pembangunan Daerah Direktorat Jendral Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri RI Drs Nyoto Suwigayo MM. Nyoto mengapresiasi seluruh capaian Asosiasi LTKL sejak tahun 2017 hingga kini.

“Kami apresiasi sekali kabupaten lestari membangun daya saing dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.

Dalam acara tersebut dilakukan pula penandatanganan nota kesepahaman secara virtual antara Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA selaku Ketua Umum LTKL Indonesia dengan Perwakilan PISAgro Intan Syafaat.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

BANYU ASIN 25-April-2024, 13:18

PEMKAB BANYUASIN PERINGATI HARI OTONOMI DAERAH KE 28 

MUBA - 25-April-2024, 11:34

Kucurkan Rp18,3 Miliar, Dua Ruas Jalan di Jirak Jaya Bakal Diperbaiki 

JAWA TIMUR - 25-April-2024, 11:32

Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVII, Ini Kata Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi 

OKU - 25-April-2024, 11:02

Pemeriksaan Mendadak Oleh Sie Dokkes Kepada Anggota dan ASN Polres OKU

LAHAT - 24-April-2024, 21:16

Diduga Arus Pendek, Kelurahan Kota Baru Lahat Nyaris Jadi Lautan Api 

BANYU ASIN 24-April-2024, 21:00

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI DZIKIR TAUSIYAH 

MUBA - 24-April-2024, 17:32

Sekda Apriyadi : MTQ XXX di Muba, Sukses Tuan Rumah dan Prestasi 

BANYU ASIN 24-April-2024, 17:22

BAWASLU BANYUASIN BUKA PENDAFTARAN PANWASCAM KECAMATAN 

LAHAT - 24-April-2024, 14:40

Polres Lahat Klarifikasi Terkait Informasi Dugaan Penculikan Anak 

MUBA - 24-April-2024, 14:06

Sertijab, Apriyadi Siap Dukung Penuh Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi 

PAGAR ALAM - 23-April-2024, 21:28

SELEKSI PENERIMAAN POLRI TERPADU TA-2024 POLRES PAGAR ALAM TRANSPARAN DAN AKUNTABEL

PALEMBANG - 23-April-2024, 18:53

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI RAKOR PEMBERANTASAN KORUPSI 

OKU - 23-April-2024, 14:20

Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah Hadir Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU Ke-V

MUBA - 23-April-2024, 13:33

Sekda Muba Hadiri Acara Pelepasan Siswa-siswi kelas XII SMA Negeri 1 Sekayu 

MUBA - 23-April-2024, 12:16

Mendesak, Muba Siapkan Rp60 Miliar Atasi Kerusakan Infrastruktur Dampak Bencana Alam 

PALEMBANG - 23-April-2024, 12:15

Pj Bupati Muba Hadiri Acara Lepas Sambut Pangdam II/Sriwijaya 

LAHAT - 22-April-2024, 23:18

RAPAT PARIPURNA ISTIMEWA HUT KABUPATEN BANYUASIN KE-22

OKU - 22-April-2024, 19:34

Bayangkan… !!, 4 Bulan Gaji Tidak Dibayar, Karyawan Mitra Ogan Minta DPRD OKU Bantu Nasib Mereka

OKU - 22-April-2024, 19:04

Ada Warga Ngamuk, Kapolsek SBR Langsung Ke Lokasi TKP

MUBA - 22-April-2024, 18:58

Pemkab Muba Sediakan 40 Tenda Kuliner yang Bakal Ramaikan Kegiatan MTQ 2024 

LUBUK LINGGAU - 22-April-2024, 18:54

SULASTRI DI PUTUS BEBAS, SETELAH SEMPAT DITAHAN 10 BULAN

BANYU ASIN 22-April-2024, 15:05

PEMKAB BANYUASIN GELAR UPACARA HUT KABUPATEN BANYUASIN KE 22 

BANYU ASIN 22-April-2024, 14:56

HARI JADI KABUPATEN BANYUASIN KE 22 GELAR KOLABORATIF PERDANA 

MUBA - 22-April-2024, 14:50

Sandi Fahlevi Resmi Menjabat Pj Bupati Muba 

MUBA - 22-April-2024, 14:47

Bawakan Lagu Aisyah, Tri Suaka Bakal Meriahkan MTQ XXX di Muba 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE