ISI

Jalan, Sekolah dan Stadion Mini Dibangun di Kecamatan Lalan


8-February-2021, 18:48


MUBA, SO – Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin melalui Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin Drs H Apriyadi MSi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan Tahun 2021. Sekda juga melakukan Rapat TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di Kecamatan Lalan, di Balai Desa Bandar Agung Kecamatan Lalan, Senin (8/2/2021).

Apriyadi mengatakan Musrenbangcam adalah forum musyawarah para pemangku kepentingan atau stakeholder kecamatan untuk mendapatkan masukan prioritas kegiatan dari desa/kelurahan serta menyepakati kegiatan lintas desa atau kelurahan di kecamatan. Musrenbangcam sebagai dasar penyusunan rencana kerja perangkat daerah kabupaten untuk tahun berikutnya.

“Kami meminta agar lebih intensif dalam berkoordinasi membangun perencanaan secara lebih baik dan saling bersinergi, saling berkaitan, memiliki daya ungkit, serta memiliki indikator yang jelas dan terukur, demi terwujudnya peningkatan pembangunan yang maksimal khususnya di kecamatan lalan,” ujarnya.

Lanjut Sekda, pada tahun sebelumnya Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex telah melakukan berbagai pembangunan infrastruktur di Kecamatan Lalan sebagai daerah perairan dan kecamatan terjauh dari pusat kabupaten. Bangunan itu antara lain jembatan, akses jalan dan penuntasan jaringan listrik bekerjasama dengan PLN.

Terkait Program TMMD Apriyadi menyebut sasaran program ditujukan untuk membangun dan menumbuhkembangkan kesadaran dan semangat masyarakat dalam membangun wilayahnya.

“Melalui TNI Manunggal Membangun Desa ini diharapkan akan tercapai sasaran fisik dengan meningkatnya roda perekonomian daerah. Daerah terbuka, isolasi antar desa tak ada lagi. Sedangkan untuk non fisik diarahkan dapat mendorong tumbuhnya inovasi dan kreativitas masyarakat desa guna meningkatkan kualitas hidup dalam membangun daerah,” imbuhnya.

Apriyadi melanjutkan, untuk prioritas tahun 2022 adalah perbaikan tata kelola air saluran yang berkaitan dengan peningkatan produksi pertanian di Kecamatan Lalan.

“Serta akan ada jalan poros utama di Kecamatan Lalan yang akan diawali dengan program TMMD serta karya bakti TNI tahun 2021 dan 2022,” terangnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Bappeda Muba Drs Iskandar Syahrianto menuturkan pelaksanaan Musrenbangcam adalah tahapan penting dalam penyusunan RKPD Kabupaten Muba tahun 2021, yang bertujuan membahas dan menyepakati usulan rencana kegiatan pembangunan desa/kelurahan yang menjadi kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang bersangkutan. Kemudian membahas dan menyepakati kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan yang belum tercakup dalam prioritas kegiatan pembangunan desa.

“Dan menyepakati pengelompokan kegiatan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan berdasarkan tugas dan fungsi Perangkat Daerah kabupaten/kota,” tutur Iskandar.

Iskandar memaparkan kegiatan konstruksi di Kecamatan Lalan pada tahun anggaran 2021 ada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba. Cakupannya rehabilitasi sedang/berat ruang kelas SDN Mandala Sari, dan SMPN 1 Lalan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muba.

Pada Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman diantaranya Peningkatan jalan Rt. 12 Dusun 5 Desa Mulya Agung dengan cor beton, peningkatan jalan Dusun IV Desa Tri Mulya dengan cor beton, pembangunan jalan setapak di lorong Pondok Pesantren Roudhatul Munta’alimin Desa Bandar Agung, jalan setapak di Rt. 9 dan Rt. 16 Desa Mulya Jaya, jalan setapak Dusun 2 Rt. 029 Desa Sri Gading, jalan setapak Rt. 006 Rw. 002 Desa Bandar Agung, dan pembangunan jalan setapak Dusun 4 Rt. 010 Desa Mulya Agung.

“Selain itu ada pembangunan Stadion Mini Sepak Bola Kecamatan Lalan yang ada dalam kegiatan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Muba. Secara keseluruhan kegiatan konstruksi termasuk jalan di Kecamatan Lalan dianggarkan senilai Rp. 44.781.168.000,” paparnya

Kepala Dinas PUPR Muba H Herman Mayori ST MT menambahkan untuk kegiatan pembangunan infrastruktur jalan di Kecamatan Lalan diantaranya Peningkatan Ruas Jalan dari Desa Sukajadi – Kantor Camat Kecamatan Lalan, pembangunan Jalan Dari Desa Suka Makmur – Bumi Agung – Agung Jaya – Mandala Sari – Sri Gading – Bandar Agung – Sukajadi – Mulya Jaya – Sri Karang Rejo – Tri Mulya Agung – Mulya Agung – Perumpung Raya – Karang Rejo tergabung dalam Program TMMD TA 2021, dan peningkatan Jalan dari Desa Sari Agung RT 01 Ujung menuju Desa Suka Jadi RT 18 dengan beton pada kegiatan di Dinas PU PR.

” Program TMMD di Kecamatan Lalan berdasarkan laporan dari Dandim 0401 Muba total anggaran sebesar 15 Miliar. Diperuntukkan pembangunan jalan sepanjang 27,9 km, Pembangunan 2 Jembatan Komposit dan 4 Box Culvert” tambahnya.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 13-June-2024, 19:13

Hari Bhayangkara ke-78, Polres Lahat Laksanakan Bhakti Sosial di Tiga Titik 

MUBA - 13-June-2024, 11:39

Jelang Hari Raya Idul Adha, Pemkab Muba Sidak Pemantauan Harga dan Stok Barang di Pasar Randik

BANYU ASIN 13-June-2024, 11:14

SEKDA BANYUASIN SURVEY TANAH HIBAH 

BANYU ASIN 12-June-2024, 23:59

KINERJA KOMISIONER KPU DINILAI BURUK, GAASS BANYUASIN MEMINTA DKPP MELALUI BAWASLU MEMECAT KOMISIONER KPU !!! 

OKU - 12-June-2024, 23:09

Sosialisasi BHD Sie Dokkes Polres OKU Polda Sumsel

JAKARTA - 12-June-2024, 22:01

DPP PAN Rekomendasikan YM Untuk Maju di Pilkada 2024

BANYU ASIN 12-June-2024, 18:48

PJ Bupati Banyuasin ucapakan selamat Dilantiknya Huffadz Al-Qur’an” 

PALEMBANG - 12-June-2024, 17:46

Terima Kunjungan Lemhanas RI PPRA Angkatan 67, Kapolda Sumsel Beberkan Situasi Kamtibmas Sumsel 

LAHAT - 12-June-2024, 17:45

Team Jagal Bandit Polres Lahat tankap Curat Sawit PT. SMS

LAHAT - 12-June-2024, 14:21

Tiga Pemuka Adat Muara Lawai Angkat Bicara Soal Lahan Blok 375 

OKU - 11-June-2024, 19:04

Diduga Sebagai Bandar Narkoba, Tiga Perempuan Ini Diamankan Ke Polres OKU

BANYU ASIN 11-June-2024, 18:29

SUKSESKAN PILKADA SERENTAK 2024 PJ BUPATI BANYUASIN AJAK FORKOPIMDA NETRALITAS 

LAHAT - 11-June-2024, 16:49

Pj Bupati Lahat Dinobatkan Sahabat Pers 

LAHAT - 11-June-2024, 14:50

Polres Lahat Gelar Upacara Sertijab, dan Kenaikan Pangkat Pengabdian 

PALEMBANG - 11-June-2024, 14:49

Tingkat Kepuasan Masyarakat di Aplikasi ‘Banpol’ Polda Sumsel Capai 99,6 Persen 

OKU - 11-June-2024, 09:10

Kesimpulan 6 (Enam) Raperda Kabupaten OKU Di Tanda tangani

LAHAT - 10-June-2024, 22:42

Polres Lahat, Polda Sumsel DIALOG KEBANGSAAN

PALEMBANG - 10-June-2024, 20:17

Pj Bupati Banyuasin Raih PWI Sumsel Award 2024 Atas Peran Aktif Sebagai Sahabat PWI 

LAHAT - 10-June-2024, 17:34

GAWAT, PILKADA SMAKIN DEKAT MASIH ADA PARPOL BELUM TENTU CABUP CAWABUPNA

PALEMBANG - 10-June-2024, 15:22

Pj Bupati Lahat Diganjar Penghargaan oleh PWI Sumsel 

MUBA - 10-June-2024, 12:02

Pemkab Muba Jalin Kerjasama dengan Lembaga
Pemasyarakatan Kelas II B Sekayu
Khusus Lansia dan Kebutuhan Khusus

LAHAT - 9-June-2024, 11:54

Dua Pria Diamankan Oleh Unit 2 Satresnarkoba Polres OKU Karena Bawa Shabu

LAHAT - 8-June-2024, 20:24

Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Lahat Didampingi Wakapolres Polres Sedang Donor Darah 

LAHAT - 8-June-2024, 19:52

PARTAI BULAN BINTANG RESMI USUNG LIDYA – HARYANTO CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI LAHAT 2024

LAHAT - 8-June-2024, 19:51

Tari Emak – Emak Warnai Kehadiran Yulius Maulana ST Cabup Lahat 2024 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE