ISI

ASKOLANI OPTIMIS UNIT USAHA MILIK DESA (BUMDES) DENGAN PERTASHOP.


9-September-2020, 16:03


BANYUASIN,SO – Bupati Banyuasin menyambut baik pelaksanaan program pertashop yang merupakan kerja sama Kementerian Dalam Negeri dengan PT. Pertamina Persero tahun 2020. Hal ini beliau sampaikan saat mengikuti Video Conference rapat koordinasi pusat dan daerah dalam rangka percepatan pelaksanaan program pertashop yang dilaksanakan di Gedung Auditorium Pemkab Banyuasin, Rabu (09/09).

Pertashop adalah SPBU mini yang resmi bekerja sama dengan Pertamina. Harga yang dijual Pertashop juga sama dengan BBM yang dijual di SPBU Pertamina. Pasokan BBM juga rutin dipasok dari truk-truk tangki Pertamina.

Didampingi Sekda Banyuasin Dr.HM. Senen Har, Bupati Askolani menyampaikan dirinya optimis kemitraan antara desa dan Pertamina akan menjadi pemicu bagi peningkatan ekonomi dengan menggerakkan unit usaha Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

“Kami dari pemerintah daerah menyambut baik program ini karena ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat khususnya di Kabupaten Banyuasin mengingat letak geografis Banyuasin yang sulit dijangkau untuk ke SPBU saja tidak seperti kata mendagri hanya 10km saja bisa 20km hingga 40km untuk mendapatkan BBM yang berkualitas”, jelasnya.

“Apalagi dimasa pandemi seperti sekarang Pertashop dapat membantu memulihkan pertumbuhan ekonomi hingga ke plosok desa”, tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian menjelaskan untuk mempercepat realisasi pembangunan Pertashop, Kementerian Dalam Negeri telah menandatangani kesepakatan dengan Pertamina dan membuka peluang kerja sama kemitraan bisnis kepada Pemerintahan Desa, Koperasi serta pelaku usaha atau UKM di seluruh Indonesia.

Lebih lanjut ia meminta Pemerintah daerah baik Gubernur, Walikota/Bupati Se-Indonesia agar dapat memberikan kemudahan dalam perizinan dan percepatan pembangunan Pertashop .

Dirut PT.Pertamina (Persero) Wike Widyawati mengatakan PT. Pertamina menjalankan program pembangunan Pertamina Shop (Pertashop) dengan menargetkan 4.308 unit terbangun di seluruh Indonesia hingga akhir tahun 2020. 500 unit sudah siap beroperasi di 23 provinsi dengan target akhir tahun berjumlah 4.308 unit tersebar di 2.376 kecamatan yang belum memiliki lembaga penyalur BBM dan dapat dilalui oleh mobil tangki BBM.

“Keberadaan Pertashop menjamin ketersediaan Energi dalam negeri khususnya wilayah yang belum terjangkau”, katanya.

Widya menjelaskan pembangunan Pertashop akan berlanjut hingga seluruh kecamatan yang belum memiliki lembaga penyalur BBM dan LPG terwujud dan terpenuhi secara merata. Pertamina juga akan memprioritaskan lembaga desa dan usaha UMKM sebagai pengelola Pertashop sejalan dengan program Pertamina One Villane One Outlet sehingga nantinya pemerintahan desa bisa memiliki pusat perekonomian baru.

“Dengan dukungan pemerintah dan seluruh stakeholders, Pertamina berharap program Pertashop ini dapat melengkapi kesuksesan Program BBM Satu Harga yang saat ini telah dinikmati masyarakat di plosok desa. Untuk mengetahui lebih lanjut terkait persyaratan pembangunan Pertashop, dapat diakses melalui https://spbu.pertamina.com/,” pungkas widya.

Turut hadir Asisten II Azmi, Kepala Bappeda Litbang Erwin Ibrahim”(Dodi).

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PAGAR ALAM - 23-November-2024, 17:43

WASPADA, GUNUNG DEMPO ALAMI ERUPSI 

OKU TIMUR 22-November-2024, 23:59

Buka Grand Final Pemilihan Mouli Meranai 2024, Berlangsung Meriah 

BANYU ASIN 22-November-2024, 21:34

KPU BANYUASIN SOSIALISASIKAN TOLAK POLITIK UANG 

MUBA - 22-November-2024, 18:11

Peringati HUT RSUD Sekayu ke-87 dan HKN ke-60 Gelar Senam Bersama dan Berbagi Doorprize 

PALEMBANG - 22-November-2024, 12:38

Program Electric Vehicle Support PLN UID S2JB Raih Penghargaan Dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Selatan

BANYU ASIN 22-November-2024, 11:56

POLSEK AIR KUMBANG AMANKAN JALAN SEHAT BERDAMA KPU BANYUASIN JELANG PIL KADA 2024 

JAKARTA - 21-November-2024, 21:45

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

OKU TIMUR 21-November-2024, 20:07

Polres OKUT Polda Sumsel Musnahkan Barang Bukti 35,7 KG Narkotika jenis Ganja. 

LAHAT - 21-November-2024, 20:05

Polres Lahat Berikan Apresiasi Setinggi-Tingginya Kepada 3 Paslon, Pendukung dan Masyarakat 

LAHAT - 21-November-2024, 20:04

Kapolres Bersama Pj Bupati Lahat Hadiri Tanam Padi Perdana di Desa Tanjung Sirih 

MUBA - 21-November-2024, 20:03

Kumpulkan Para Kades, Satpol-PP Muba Sosialisasi Perda dan Perbup 

BANYU ASIN 21-November-2024, 20:02

APEL SIAGA MUHAMMAD FARID PERTAHANKAN BANYUASIN ZERO KONFLIK 

EMPAT LAWANG - 21-November-2024, 18:10

Jasa Raharja Lahat Bersama Instansi Terkait Lakukan Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) di Kab. Empat Lawang 

JAKARTA - 20-November-2024, 22:50

PLN Sukses Hadirkan Listrik Tanpa Kedip di Match Indonesia – Arab Saudi

PALEMBANG - 20-November-2024, 22:46

PLN UID S2JB Siaga Pilkada 2024: Pastikan Pasokan Listrik Andal untuk Pesta Demokrasi

OKU - 20-November-2024, 22:29

PLTU Baturaja Berikan Bantuan Pelebaran Jalan di RT.01 Sampai RT.06, Kades Terusan Mewakili Warga Ucapkan Terima Kasih

LAHAT - 20-November-2024, 18:58

Dukung Ketahanan Pangan, Polres Lahat Tanam Jagung di Desa Bunga Mas dan Ikuti Launching Bersama Kapolri 

MUBA - 20-November-2024, 16:05

Pastikan Muba Tetap Kondusif, Satpol PP Gelar Rakor Linmas dan Kewaspadaan Dini 

LAHAT - 20-November-2024, 16:04

Paslon YM-BM Gelar Pesta Rakyat di Lapangan RD PJKA Bandar Agung 

BANYU ASIN 20-November-2024, 16:02

MOTOR PENGAWAI PEMKAB BANYUASIN DI GONDOL MALING 

LAHAT - 20-November-2024, 13:52

Polres Lahat Apel Gelar Pengamanan Depat Paslon ke-II Bupati/Wakil Bupati Lahat 

EMPAT LAWANG - 19-November-2024, 23:23

Tim Nakes Pobar Visit To Kalangan Sekaligus Buka Posko Kesehatan Gratis 

MUBA - 19-November-2024, 18:26

Pemkab Muba Siap Sukseskan Gelaran Porwada Sumsel ke IV 

JAKARTA - 19-November-2024, 12:59

Terus Perjuangkan Pengelolaan Legalitas Sumur Minyak, Pemkab Muba Sowan ke Kemenko Perekonomian 

LAHAT - 19-November-2024, 12:36

Tim Audit Itwasda Polda Sumsel Tahap II Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Lahat 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE