ISI

Tiga Pencuri Rel Kereta Api Diamankan Polsek Lubuk Batang


5-October-2019, 16:34


OKU – Polsek Lubuk Batang berhasil ungkap kasus tindak pidana Pencurian dengan pemberatan (Curat), pada hari Jum’at tanggal 04 Oktober 2019, sekitar pukul 11.00 WIB.

Kapolres OKU AKBP Tito Travolta Hutauruk S.Ik MH melalui Kapolsek Lubuk Batang AKP Ujang Azis, SE mengungkapkan, ” telah dilakukan penangkapan terhadap tiga orang pelaku curat oleh anggota Polsek Lubuk Batang yang dipimpin Thomson Angka Wibawa, SH selaku Kanit Reskrim Polsek Lubuk Batang “.

Penangkapan berdasarkan LP – B: 197 / X / 2018 / SUMSEL / RES OKU, tgl 26 Oktober 2018. Yang dilaporkan oleh Awang (31), karyawan PT. KAI (Kereta Api Indonesia), Alamat Perum Tanjung Raya rt/rw : 03/000 Permai LK III.

Kapolsek Lubuk Batang membeberkan kronologis kejadian, “Pada hari Jum’at tanggal 26 Oktober 2018 lalu, sekitar jam 01.45 WIB, pada saat itu Security PT. KAI sedang melaksanakan Patroli rutin dijalan Rel Kereta Api KM. 236+328 Desa Banuayu, Kecamatan Lubuk Batang menemukan tumpukan besi Rel Kereta Api dalam keadaan terpotong, setelah didekati ternyata terdapat 5 (lima) orang yang tidak dikenal sedang memotong rel – rel tersebut. Saat security PT. KAI mendekat, pelaku langsung melarikan diri.
Security langsung melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Stasiun (KS) Kereta Api Desa Banuayu, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU dan melapor ke Mapolsek Lubuk Batang “, jelas AKP Ujang Azis SE.

Sehubungan dengan terjadinya Tindak Pidana Curat tersebut, Kapolsek Lubuk Batang AKP Ujang Azis SE langsung memerintahkan Unit Reskrim untuk melakukan penyelidikan terhadap pelaku, setelah mendapat informasi bahwa salah satu diduga pelaku saat sedang berada di Daerah Tanjung Enim, Kecamatan Lawang Kidul, Kabupaten Muara Enim, anggota Polsek Lubuk Batang langsung melakukan penyelidikan dan ternyata benar tentang keberadaan pelaku.


Selanjutnya pada hari Jum’at tanggal 04 Oktober 2019 sekitar pukul 11.00 WIB, anggota Polsek Lubuk Batang yang dipimpin langsung oleh IPDA THOMSON ANGKA WIBAWA, SH Selaku Kanit Reskrim Polsek Lubuk Batang melakukan pengejaran dan penangkapan terhadap pelaku Surip yang saat itu sedang menjadi juru parkir dikawasan pasar daerah Tanjung Enim. Penangkapan terhadap Surip tanpa adanya perlawanan dan saat di interogasi pelaku langsung mengakui perbuatannya.

Kemudian dilakukan pengembangan pengejaran terhadap pelaku lainnya hingga berhasil mengamankan 2 (dua) orang pelaku lainnya yang saat itu sedang berada dirumahnya dan mengakui perbuatannya, kemudian semua pelaku langsung diamankan di Mapolsek Lubuk Batang guna penyidikan lebih lanjut.

Tiga pelaku curat yang diamankan tersebut, yaitu SURIP (34), warga Dsn. II Desa Lubuk Batang Baru, Ronan (26) warga Dsn. III Desa Banuayu serta Rasdi (32) warga Dsn. I Desa Banuayu, Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU.

BB yg berhasil diamankan, diantaranya 1 (satu) buah Handphone, 1 (satu) buah tabung Oxygen, 2 (dua) buah selang bewarna hijau dan merah, 5 (lima) batangan besi rel kereta api milik PT. KAI berukur panjang 2,5 meter, 2 (dua) batangan besi rel kereta api milik PT. KAI berukur 0,5 meter, 1 (satu) kerangan besi tambahan untuk penutup mobil pickup, 1 (satu) buah lori besi pendorong.

Dengan berkoordinasi pada Sat Reskrim Res OKU dan Polsek Jajaran Res OKU untuk pengembangan terhadap TKP lainnya untuk mengetahui apakah ada keterlibatan pelaku dengan kasus lainnya.
(Asmara)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 29-April-2024, 20:59

Pelaku Curas DPO Antar Provinsi, Berhasil Diungkap Polsekta Lahat 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:25

HANI SYOPIAR RUSTAM TEBAR BENIH IKAN DI SUNGAI BOOM BERLIAN 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:23

Waw.!!! Hampir 1.000 Warga Dari Berbagai Kecamatan Nyatakan Dukungan Untuk YM 

OKU - 29-April-2024, 19:49

Selain Sosialisasi Manfaat Makan Ikan, 120 Paket Makanan Olahan Ikan Dibagikan Saat Acara GEMARIKAN Kabupaten OKU

MUBA - 29-April-2024, 19:23

Pj Bupati Sandi Fahlepi Ajak Birokrat Muba Tingkatkan Kolaborasi, Jauhi Kompetisi 

BANYU ASIN 29-April-2024, 15:19

Hj DIANA KUSMIlA AMBIL FORMULIR DI DPC PARTAI PAN 

MUBA - 29-April-2024, 12:29

Rutin Keliling Desa di Muba, Banyak Libatkan Generasi Muda 

MUBA - 29-April-2024, 11:49

Sandi Fahlepi Ungkap Butuh Support dan Kerjasama yang Baik untuk Membangun Muba 

OKU - 29-April-2024, 11:43

Dalam Apel Gebyar Bakti Penyulang, Senior Manager Distribusi dan Manager PLN UP3 Lahat Menyampaikan Hal Penting Untuk Personil PLN ULP Baturaja, Begini Pesannya ..

BANYU ASIN 29-April-2024, 09:51

LIMA DESA KECAMATAN MUARA SUGIAN AKAN DI BANGUN

LAHAT - 28-April-2024, 21:26

YM Didampingi Tim Pemenangan dan Rombongan Hadiri Pernikahan Desi – Yoga 

PALEMBANG - 28-April-2024, 19:48

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23 

BANYU ASIN 28-April-2024, 18:54

HANI SYOPIAR RUSTAM TINJAU KONDISI JALAN AIR SALEK 

MUBA - 28-April-2024, 16:54

Pj Bupati Sandi Fahlepi Blusukan Tinjau Infrastruktur Jalan 

MUBA - 28-April-2024, 16:52

Sekda Apriyadi Mahmud Hadiri Wisuda di Ponpes Assalam Al-Islamy 

BANYU ASIN 28-April-2024, 14:42

ACARA HUT BANYUASIN KE 22 DISAMBUT GEMBIRA 

BANYU ASIN 28-April-2024, 12:04

PJ BUPATI BANYUASIN TANDA TANGANI MoU DENGAN PT BANK PANIN DUBAI SYARIAH 

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

BANYU ASIN 27-April-2024, 20:13

HJ DIANA BASIR SIAP MAJU CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 27-April-2024, 18:20

Terpilih Aklamasi, Akhmad Toyibir dan Mohammad Reza Nahkodai IKAPTK Muba 2024-2029 

LAHAT - 27-April-2024, 18:15

Kalapas Pimpin Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Kemenkumham RI 

JAKARTA - 27-April-2024, 18:13

Jadi Calon Bupati Lahat 2024-2029, YM Banjir Dukungan Masyarakat Lahat di Perantauan 

MUBA - 27-April-2024, 16:24

Sandi Fahlepi : Tanggap Darurat Perbaiki Jalan Agar Bisa Segera di Lintasi Oleh Masyarakat 

OKU - 27-April-2024, 16:14

PLN UP3 Lahat Gelar Apel Gebyar Bakti Penyulang di PLN ULP Baturaja.

BANYU ASIN 26-April-2024, 20:26

HJ DIANA. BASIR CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE