ISI

WARGA SUNGAI LARU TERTIPU PEMBUATAN SERTIFIKAT PRONA


28-August-2014, 15:37


Merasa telah ditipu oleh sekelompok panitia pengurus pembuatan sertipikat lahan melalui program nasional (Prona) yang pengukurannya dilakukan sejak bulan Mei dan Juni tahun 2013 silam, tak kurang dari 61 kepala keluarga (KK) yang ada di Desa Sungai Laru Kecamatan Kikim Tengah Kabupaten Lahat, sepakat menandatangaNi surat laporan tertulis kepihak kepolisian resor lahat.

Hal ini, menyusul ketidak jelasan hasil tentang proses pengukuran lahan sebanyak 477 persil, yang sudah dipungut masing masing 100 hingga 150 ribu setiap persilnya, namun sampai saat ini sertipikat yang dimaksud tidak terbit juga. Bahkan para warga, pun menilai telah terjadi kong kalikong antara sesama panitia pengurus, ketika prihal sertipikat itu dipertanyakan.

Menurut seorang warga, Nurbahri. Tercecohnya dirinya dan puluhan warga lainnya dengan ulah sindikat yang diduga penipu ini, berawal sajak pihak pemerintah desa mereka menyampaikan kepada warga, bahwa ditahun 2013 akan diadakan pembuatan sertipikat gratis melalui program Prona, namun oleh panitianya yang terdiri dari Kulmanto (mantan kades), perangkat desa, Kasi Pemdes, dan Siswanto mantan PJS Kades.

setiap warga yang ingin melakukan pengukuran dan membuat sertipikat lahan perumahan dan kebun itu dipungut dana kisaran 100 sampai 150 ribu untuk setiap persil tanah yang diukur, sisanya nanti menunggu setelah sertipikatnya tersbit, sehingga total biayanya nanti berjumlah 250 sampai 300 ribu setiap persil tanah. Namun hingga saat ini sertipikatnya tidak ada, dan uang warga tidak dikembalikan.

“Jumlahkan saja pak, 477 persil lahan dikali 100 atau 150 ribu, itu sudah berapa ratus juta rupiah jumlah duitnya, sedangkan sertipikatnya sudah satu tahun lebih tidak ada”, kata Bahri geram.

Selain kelima orang panitia pengukur di desa sungai laru tersebut, Bahri juga menyebutkan ada 2 orang oknum lagi yang mengaku dari pihak Badan Pertanahan Nasional (BPN) Lahat, yang diduga berperan sebagai otak modus pembuatan sertipikat tersebut.

“Kalau tidak salah ada 2 orang lagi diantara mereka (Panitia pengukur) yang bernama Nurholis dan Manulang, yang mengaku dari BPN Lahat”, ujar Bahri menggerutu.

Terpisah, pihak BPN Lahat saat dikonfirmasi tentang nama2 orang yang mengaku dari pihak BPN Lahat tersebut menampik hal itu, namun pihak BPN Lahat tetap membenarkan jika ada pengukuran ditahun 2013 di Desa Sungai Laru itu.

“Ya memang ada pengukuran lahan di Desa Sungai Laru itu pada tahun 2013 lalu, akan tetapi itu dari BPN provinsi, bukan BPN Lahat, jumlahnya pun hanya sekitar 86 persil. Bukan 477 persil. Mengenai pungutan biaya yang diamksud, silahkan saja tanya kjepada Kadesnya”, terang seorang pegawai di BPN Lahat, yang enggan menyebut jati dirinya ini.

Camat Kikim Tangah, Abdul Rauf, SE membenarkan jika telah terjadi dugaan penipuan terhadap warga Desa Sungai Laru, dengan modus akan membuatkan sertipikat lahan. Sedangkan menurut Rauf, program Prona itu tidak ada. Kalaupun ada, itu mesti dikatahui oleh dirinya selaku Camat setempat.

“Tidak ada program Prona itu, kalau ada tidak mungkin saya selaku camat tidak akan mengetahuinya”, tegas Rauf.

Meski demikian, Rauf juga tidak menampik jika warga Desa Sungai Laru itu telah diresahkan oleh oknum yang disinyalir telah melakukan penipuan dengan modus pembuatan sertipikat lahan tersebut.

“Kalau masyarakat yang melapor kepada saya tadi pagi itu memang ada, tapi saya sarankan agar warga langsung melaporkannya kepada pihak kepolisisan saja, karena hal ini termasuk pidana”, tandas Rauf ,saat dihubungi Koran ini pada Kamis, 28/8 kemarin. (Ishak Nasroni / CJ)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

BANYU ASIN 14-November-2024, 19:44

TAK SEJALAN LAGI DENGAN SELFI PARTAI BERKARYA PUTUSKAN DUKUNGAN ASTA 

EMPAT LAWANG - 14-November-2024, 16:51

Giat Home Visit JM-Kes Sasar Warga Desa Rantau Dodor Kecamatan Pobar 

OKU - 13-November-2024, 22:41

Semen Baturaja Santuni 50 Anak Yatim Dalam Rangka Jelang HUT Ke-50

OKU TIMUR 13-November-2024, 19:03

HUT ke-25, DWP Kabupaten OKU Timur Gelar Lomba Paduan Suara Antar DWP OPD 

LAHAT - 13-November-2024, 14:30

Aksi Protes FPL Berakhir Dengan Duduk Bersama Pj Bupati Lahat 

OKU - 13-November-2024, 13:54

Ini Penyebab Padam Listrik Di Sosoh Buay Rayap dan Gunung Meraksa, PLN ULP Baturaja Lakukan Upaya Perbaikan

LAHAT - 13-November-2024, 06:13

KPU Sukses Gelar Debat Publik Perdana 

MUBA - 12-November-2024, 23:59

Pj Bupati H Sandi Sampaikan Tanggapan Terhadap Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Muba 

MUBA - 12-November-2024, 20:18

 Fraksi-fraksi DPRD Muba Sampaikan Pendapat Terkait Raperda Inisiatif Pj Bupati Muba

JAKARTA - 12-November-2024, 18:59

Pembukaan COP29 Azerbaijan: PLN Galang Kolaborasi Global untuk Transisi Energi Menuju Swasembada Energi Berkelanjutan

PALEMBANG - 12-November-2024, 18:57

Dukung Pelayanan Kesehatan Masyarakat, PLN Percepat Penambahan Daya 555 kVA untuk Rumah Sakit Hermina Jakabaring

LAHAT - 11-November-2024, 20:29

PLN Siap Amankan Listrik Jelang Debat Pilkada di Kabupaten Lahat

LAHAT - 11-November-2024, 20:27

Pj Bupati Lahat Alfa, DPRD Lahat Tunda Paripurna Rapat Pembahasan APBD Lahat 2025 

LAHAT - 11-November-2024, 19:46

Jelang Debat Publik, Kapolres Lahat Imbau Paslon dan Pendukungnya Jaga Etika 

EMPAT LAWANG - 11-November-2024, 19:45

Tak Mengenal Kata Lelah, Camat Pobar Dalam Melayani Kegiatan JM-Kes Berkelanjutan 

MUBA - 11-November-2024, 16:32

Hadiri Rapat Paripurna, Pj Bupati Muba H. Sandi Fahlepi Sampaikan Penjelasan 3 Raperda Inisiatif Pemkab Muba 

BANYU ASIN 10-November-2024, 23:59

KPU BANYUASIN GELAR DEBAT PUBLIK KE lll CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI 

LAHAT - 10-November-2024, 21:31

Yulius Maulana Silaturahmi Akbar Sekaligus Pengukuhan LMP Cabang Lahat 

LAHAT - 10-November-2024, 21:26

Peringatan Hari Pahlawan, Polres Lahat Gelar Upacara dan Tabur Bunga di TMP 

MUBA - 10-November-2024, 16:48

Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 

JAKARTA - 10-November-2024, 15:53

COP29, PLN Dorong Kolaborasi Global Perkuat Energi Hijau di Tanah Air

MUBA - 9-November-2024, 13:57

RSUD Sekayu Luncurkan Cath Lab: Langkah Revolusioner untuk Kesehatan Jantung Masyarakat Muba 

LAHAT - 8-November-2024, 22:53

Polsek Merapi Berbagi Makanan Bergizi Ratusan Paket Dibagikan ke Anak-Anak

JAKARTA - 8-November-2024, 19:32

Bangun Ekosistem Energi Hijau, PLN Gandeng Sederet Startup Terkemuka

LAHAT - 8-November-2024, 17:58

Inovasi Pemkab Lahat VS PLN, Lahat Zero Mati Lampu 2024 Isapan Jempol Belaka 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE