ISI

PRA KOMPETISI PANAHAN BUPATI BANYUASIN CUP SUKSES DI GELAR


1-January-2019, 19:29


BANYUASIN — Bangga dengan Atlet-atlet Banyuasin Bupati, H. Askolani, SH., MH. mendukung penuh olahraga Panahan ini Terutama untuk Perpani Kabupaten Banyuasin. Pra Kompetisi Bupati Banyuasin Cup 2019 diadakan di halaman Kantor Bupati Banyuasin, Minggu (30/12).

Askolani mendukung penuh agar salah satu cabang olahraga Panahan ini menjadi maju dan seperti kita ketahui olahraga Panahan memberikan banyak manfaat untuk meningkatkan konsentrasi, membangun kesabaran dan merupakan olahraga yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW, sehingga Prestasi Oke, Amal Sunah Oke, ungkapnya.

“Saya selaku Bupati Banyuasin berharap banyak agar Atlet-Atlet Perpani Kabupaten Banyuasin dapat meningkatkan kemampuan, agar mampu bersaing dan mewakili Kabupaten Banyuasin dalam ajang Nasional maupun internasional, harapnya.

Beliau juga mengapresiasi kepada seluruh pihak terutama panitia atas dedikasi dan upayanya sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar serta tetap mematuhi aturan-aturan yang tertuang dalam petunjuk teknis pertandingan.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kabupaten Banyuasin, bahwa Perpani Kabupaten Banyuasin harus siap bersaing kedepan dan menjadi wakil untuk ajang Nasional maupun Internasional.

“Meskipun terbilang masih sangat muda, namun Perpani Kabupaten Banyuasin telah mempersiapkan diri dengan agenda latihan untuk kemajuan Perpani Kabupaten Banyuasin,” jelas Erwin Ibrahim.

Dalam kesempatan ini, Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kabupaten Banyuasin, Erwin Ibrahim, ST., MM., MBA menyampaikan bahwa Pra Kompetisi ini adalah Kompetisi Awal menuju Bupati Banyuasin Cup yang insya Allah akan dilaksanakan tahun depan yakni Bupati Banyuasin Cup 2019.

“Panahan merupakan salah satu cabang olahraga resmi di Indonesia dibawah binaan KONI dan juga secara internasional dibawah World Archery Federation. Panahan Indonesia cukup banyak memberikan prestasi dalam mengharumkan nama Indonesia dilevel Internasional, termasuk salah satunya mendapat Medali Perak pada ajang Asian Games 2018 lalu,” ungkapnya.

“Panahan Banyuasin sendiri beberapa kali mendapatkan juara diajang Panahan di lever Sumatera Selatan, yakni mendapat 1 Medali Emas, 1 Medali Perak dan 2 Medali Perunggu pada ajang Porprov Sumatera Selatan tahun 2017 lalu,” tambahnya.

Pada Pra Kompetisi Bupati Banyuasin Cup ini diikuti oleh 89 Peserta pada 6 kategori yakni Kategori Standar Nasional Putra 30 Meter, Kategori Standar Nasional Putri 30 Meter, Kategori Barebow Putra 20 Meter, Kategori Barebow Putri 20 Meter, Kategori Paralon/Horsebow Putra 20 Meter dan Kategori Paralon/Horsebow Putri 20 Meter. Dan Peserta berasal dari Palembang, Banyuasin, Musi Banyuasin, Baturaja, Lubuklinggau, dan Kayuagung (OKI).

Berikut daftar pemenang perkategori,
– Kategori Standar Nasional Putra 30 Meter

1. Irfan Jauhari dari Sekayu AC,
2. Nurmega dari Perpana RU 3
3. Subhan Iskoni dari Aim-X.

– Kategori Standar Nasional Putri 30 Meter,

1. Putri Retno Wulan dari Sekayu AC
2. Febriana dari Sekayu AC
3. Betaria Dwi Jayanti dari Banyuasin AC.

– Pemenang untuk Kategori Barebow Putra 20 Meter,
1. Nurmega dari Perpana RU 3,
2. Subhan Iskoni dari Aim-3
3. Zudi Mochtar dari Perpana RU 3.

– Kategori Barebow Putri 20 Meter,
1. Meilinda,
2. Jumaini Mulia Wati
3.Darin Fadhilah.
note: Ketiganya berasal dari WSA.

– Dan Pemenang Kategori Horsebow Putra 20 Meter,
1. Fikri dari Perpana PU 3,
2. Ferdinant Adhitama dari Palembang
3. Ahmad Fauzan dari Palembang.

– Kategori Horsebow Putri 20 Meter,
1. Indah Solihah dari PAC,
2. Shafa Mutamayyizah berasal dari Banyuasin AC
3. Cici Sundari berasal dari Desa Talang Kebang.

Hadiah diserahkan langsung oleh Ketua Persatuan Panahan Indonesia ( Perpani) Kabupaten Banyuasin, Erwin Ibrahim, ST., MM., MBA.

Acara Pra Kompetisi Bupati Banyuasin Cup ini dihadiri oleh Bupati, Wakil Bupati Banyuasin, Wakil Ketua Perpani Sumsel, Dr. Andreas Leonardo, Ketua Perpani Kabupaten Banyuasin, Erwin Ibrahim, ST., MM., MBA, Ketua KONI Kabupaten Banyuasin, Hazairin Zabidi dan beberapa OPD Kabupaten Banyuasin. (Adam)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 6-December-2024, 21:14

Polres Lahat Kawal dan Amankan Pengantaran Kotak Hasil Rekapitulasi Suara 

OKU - 6-December-2024, 20:04

Kapolres OKU Pimpin Upacara Pelepasan Jenazah Pendatu Lili Maryani Personel Sie Humas Polres Oku

BANYU ASIN 6-December-2024, 17:35

KUASA HUKUM PT SAL LAPORKAN MADAPDAP KEPOLRES BANYUASIN 

OKU - 6-December-2024, 17:21

Makan Bergizi Bersama Anak Sekolah Dengan Polres OKU

LAHAT - 6-December-2024, 17:05

Pj Bupati Lahat Salurkan Bansos Untuk Warga Gumay Talang 

LAHAT - 6-December-2024, 17:04

DPC Peradi Lahat Raya Hadiri Rakernas Peradi di Bali 

MUBA - 6-December-2024, 16:40

Ikuti Senam Massal Gebyar QRIS, Sekda Muba Ingatkan Pentingnya Penyesuaian Era Digitalisasi 

MUBA - 5-December-2024, 23:59

PWI Muba Sapu Bersih Medali Emas Cabor Bulu Tangkis Porwada IV Sumsel 

MUBA - 5-December-2024, 18:15

Sukses Menjadi Tuan Rumah, PWI Muba Raih Juara Umum Porwada Sumsel 2024 

MUSI BANYUASIN 5-December-2024, 17:49

Ogan Ilir Ditunjuk Jadi Tuan Rumah Porwada V Tahun 2025, Dinilai Ketua PWI Sumsel Paling Siap 

LAHAT - 5-December-2024, 17:43

KPU Lahat Tetapkan Hasil Pilkada Paslon BZ-WIN Raih Kemenangan 

PALEMBANG - 5-December-2024, 17:39

Bidang Kehumasan Polda Sumsel Gelar Pelatihan Peningkatan Kemampuan Kehumasan 

MUBA - 5-December-2024, 17:37

Atlet PWI Lahat Raih 1 Emas dan 3 Perunggu di Porwada 

MUARA ENIM - 5-December-2024, 17:26

Belasan PPAT Laporkan Kakan BPN Muara Enim ke Mentri Agraria dan ATR BPN Pusat 

LAHAT - 5-December-2024, 17:25

Tiga Pelaku Curat PT SMS Berhasil Diungkap Polres Lahat 

OKU TIMUR 5-December-2024, 10:00

Minta Dukungan, Bupati Enos Paparkan Potensi Pertanian Di Hadapan Wamentan RI 

OKU TIMUR 5-December-2024, 10:00

Pemkab OKU Timur Kembali Berangkatkan Warganya ke Tanah Suci 

JAMBI 5-December-2024, 08:27

Jelang Nataru, PLN UID S2JB Tambah Fasilitas Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum di Muara Bungo

PALEMBANG - 5-December-2024, 08:24

Yayasan Baitul Maal PLN UID S2JB Berhasil Raih Prestasi di Bidang Kesehatan Masyarakat

MUBA - 4-December-2024, 21:25

PWI Muba Juara Umum Cabor Catur Porwada 

OKU - 4-December-2024, 21:03

Ditemukan10 Paket Sabu Diduga Milik VY

OKU - 4-December-2024, 19:21

Guru Olahraga SD Yang Cabuli Murid Perempuan, Akhirnya Ditahan.

BANYU ASIN 4-December-2024, 12:27

GPMBM AKSI DAMAI DI DEPAN KANTOR BUPATI BANYUASIN 

LAHAT - 4-December-2024, 12:06

PLN UP3 Lahat Siapkan SPKLU Bagi Pemudik Nataru 2025

OKU - 4-December-2024, 12:03

Jelang Nataru, PLN Lahat Kembali Siagakan 378 Personil

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE