ISI

YONIF 142/KJ (R) KODAM II/SWJ, DUTA LOMBA TON TANGKAS TNI AD 2018


10-April-2018, 18:26


Palembang, (Pendam II/Swj) – Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S. Sos., memimpin langsung rapat kesiapan Tim Ton Tangkas Periode 2018, Selasa (10/4/2018) bertempat di Aula Gedung AH. Nasution Makodam II/Swj, Palembang.

Hadir dalam rapat tersebut Kasdam II/Swj Brigjen TNI Dr. Marga Taufiq, S.H., M.H., Irdam II/Swj Kolonel Czi Rido Hermawn, para Danrem, para Asisten dan Kabakdam II/Swj, para Danyon, Pasi Ops, dan Pasi Pers dari Satuan Tempur (Satpur) dan Satbanpur jajaran Kodam II/Swj.

Rapat ini dilaksanakan sebagai awal dari penyiapan Tim Ton Tangkas Kodam II/Swj dalam menghadapi perlombaan Ton Tangkas TNI AD 2018, sekaligus mengecek kesiapan satuan sehingga kedepan dapat ditentukan pola pembinaan yang akan diterapkan.

Dalam rapat tersebut membahas tentang strategi pelaksanaan latihan yang akan dilakukan oleh Tim Ton Tangkas Kodam II/Swj yang diwakili oleh Tim Ton Tangkas dari Batalyon Infanteri (Yonif) 142/KJ Raider. Ditunjuknya Yonif 142/KJ Raider sebagai Duta dari Kodam II/Swj ini berdasarkan hasil penunjukan secara acak yang dilaksanakan pada tanggal 6 April 2018 lalu, di Mabesad, Jakarta.

Tim Ton Tangkas Yonif 142/KJ Raider ini akan melaksanakan pemusatan latihan di Markas Yonif Raider 200/BN, Gandus pada tanggal 9 s.d 17 April 2018. Kegiatan latihan yang akan dilakukan oleh Tim Ton Tangkas Kodam II/Swj ini melalui beberapa tahapan latihan antara lain, latihan penguatan, seperti Rikkes, Garjas, Limed, Renmil, menembak dan Navrat (Ilmu Medan).

Pada tanggal 17 April 2018, Tim Ton Tangkas akan berangkat dari Palembang menuju ke Cimahi. Selanjutnya akan melaksanakan latihan terpusat di Cimahi dan Cipatat Komlek pada tanggal 20 s.d 27 April 2018, untuk penyesuaian iklim sekaligus Uji Coba di lapangan.

Ton Tangkas Kodam II/Swj yang diwakili Yonif 142/KJ Raider ini, akan mengikuti lomba peleton tangkas TNI AD, yang akan dilaksanakan tanggal 30 April s.d 3 Mei 2018 mendatang di Pusdikif Kodiklat TNI AD, Cipatat Komlek, Jawa Barat.

Mereka akan berlomba ketangkasan dengan 15 Tim Ton Tangkas lainnya dari seluruh Kotama jajaran TNI AD di seluruh Indonesia yang juga ditunjuk secara acak dan langsung oleh Kasad Jenderal TNI Mulyono.

Pada kesempatan tersebut, Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S.Sos., menekankan supaya penyiapan Ton Tangkas periode 2018 harus maksimal, agar dapat membawa nama baik satuan ditingkat TNI AD. “Karena ini merupakan kegiatan perlombaan skala besar yang melibatkan banyak satuan maka, dibutuhkan kerja keras dan latihan yang maksimal serta terukur agar mencapai hasil yang optimal”, tegasnya.

Dalam rapat tersebut, juga membahas tentang kesiapan jelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Judo Kartika Cup 2018 memperebutkan Piala Kasad yang akan digelar selama 3 hari, mulai tanggal 4 s.d 6 Mei 2018.

Rencananya Kejurnas Judo Kartika Cup 2018 ini akan dibuka langsung oleh Kasad yang juga sekaligus sebagai Ketua PB PJSI, Jenderal TNI Mulyono, di GOR Jakabaring ISC Palembang, pada tanggal 4 Mei 2018 mendatang. (BSD)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 28-April-2024, 16:54

Pj Bupati Sandi Fahlepi Blusukan Tinjau Infrastruktur Jalan 

MUBA - 28-April-2024, 16:52

Sekda Apriyadi Mahmud Hadiri Wisuda di Ponpes Assalam Al-Islamy 

BANYU ASIN 28-April-2024, 14:42

ACARA HUT BANYUASIN KE 22 DISAMBUT GEMBIRA 

BANYU ASIN 28-April-2024, 12:04

PJ BUPATI BANYUASIN TANDA TANGANI MoU DENGAN PT BANK PANIN DUBAI SYARIAH 

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

BANYU ASIN 27-April-2024, 20:13

HJ DIANA BASIR SIAP MAJU CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 27-April-2024, 18:20

Terpilih Aklamasi, Akhmad Toyibir dan Mohammad Reza Nahkodai IKAPTK Muba 2024-2029 

LAHAT - 27-April-2024, 18:15

Kalapas Pimpin Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Kemenkumham RI 

JAKARTA - 27-April-2024, 18:13

Jadi Calon Bupati Lahat 2024-2029, YM Banjir Dukungan Masyarakat Lahat di Perantauan 

MUBA - 27-April-2024, 16:24

Sandi Fahlepi : Tanggap Darurat Perbaiki Jalan Agar Bisa Segera di Lintasi Oleh Masyarakat 

OKU - 27-April-2024, 16:14

PLN UP3 Lahat Gelar Apel Gebyar Bakti Penyulang di PLN ULP Baturaja.

BANYU ASIN 26-April-2024, 20:26

HJ DIANA. BASIR CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 26-April-2024, 20:19

Pemkab Muba Siapkan Solusi Terbaik Pasca Peralihan MEP ke PLN 

OKU - 26-April-2024, 18:11

3 Tersangka Bandar Narkoba Di grebek Saat Berada Di Gubuk Desa Durian

PALEMBANG - 26-April-2024, 15:55

Perkembangan Kasus Debt Collector Ini Penjelasan Polda Sumsel 

LAHAT - 26-April-2024, 15:54

Mulai Tokoh Tokoh Kikim Area, IKKS dan IJKA Seruhkan Dukungan Untuk YM 

LAHAT - 26-April-2024, 14:48

Tenggelam Didesa Kuba, Ditemukan Dijembatan Desa Nanjungan Merapi Timur 

MUBA - 26-April-2024, 14:23

Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi besok Sabtu Tinjau jalan rusak di Jirak jaya 

JAKARTA - 26-April-2024, 14:22

YUS MAULANA BERTEMU PENGURUS IKSS JAKARTA

PALEMBANG - 26-April-2024, 12:40

HOLDA Serius, sudah ambil Formulir calon Gubernur Sumsel di tiga Partai 

LAHAT - 26-April-2024, 12:17

Pemkab Muba Terima LHP Tahun Anggaran 2023 

PALEMBANG - 25-April-2024, 16:34

Kapolda Sumsel MoU Dengan Kementerian Pertanian Secara Daring 

LAHAT - 25-April-2024, 16:33

Lagi. YM Bantu Warga Yang Tertimpa Musibah 

MUBA - 25-April-2024, 13:29

Mau Jadi Petani Milenial ?, Pemkab Muba Siapkan 80 Kuota Kuliah Pertanian Gratis di Yogyakarta 

BANYU ASIN 25-April-2024, 13:18

PEMKAB BANYUASIN PERINGATI HARI OTONOMI DAERAH KE 28 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE