ISI

KENAL PAMIT KAPOLSEK BETUNG BERLANGSUNG MERIAH


7-March-2018, 18:56


BANYUASIN — Dalam acara kenal pamit antara Kapolsek Betung AKP Zulfikar SH dengan AKP Nazirudin SH. M.Si berlangsung sangat meriah. Acara tersebut berlangsung di Halaman Mapolsek Betung Kabupaten Banyuasin. Rabu (07/03).

Diketahui bahwa sebelumnya Kapolsek Betung dijabat oleh AKP Zulfikar dan kini telah digantikan AKP Nazirudin yang sebelumnya telah menjabat Kapolsek Mariana. Sementara AKP Nazirudin kini di promosikan untuk menjabat Kapolsek Sungai Lilin Kabupaten Muba.

Kenal pamit tersebut ikut dihadiri camat Betung, Camat Suak Tapeh, Danramil 401-05/Betung, Lurah Rimbas, Ka. KUA, Dishub, Koordincam Betung dan Suak Tapeh, Menejer PTPN VII Betung, Tebenan, Betung Krawo, pimpinan perusahaan, Para Tokoh masyarakat, Pemuda, Agama dalam Kecamatan Betung dan Suak Tapeh beserta tamu undangan lainnya.

Diksempatan itu Camat Betung, Arifin Nasution dalam sambutannya, selain mengucapakan selamat datang kepada Kapolsek Betung yang baru AKP Naziruddin dan Ibu juga mengucapkan selamat jalan kepada Kapolsek yang lama AKP Zulfikar dan Ibu semoga ditempat yang baru menjadi lebih baik dan lebih sukses.

“Wilayah Kecamatan Betung sangat selama ini aman termasuk tidak ada kejadian masalah Karhutla dan kepada Kapolsek Betung yang baru mampu meningkatkan kerjasama yang lebih baik agar diwilayah Betung semakin kondusif,” harapnya.

Camat Suak Tapeh Haris Bahri SSTP. M.Si mewakili masyarakat dan Kades Suak Tapeh juga menyampaikan selamat datang kepada Kapolsek Betung yang baru AKP Naziruddin dan selamat jalan kepada Kapolsek Betung yang lama AKP Zulfikar.

Masih kata camat, sementara ini Kecamatan Suak Tapeh masih dalam satu Polsek dan Koramil yang semuanya berada di Betung ini. “Semoga dengan perkembangan nantinya Kecamatan Suak Tapeh memiliki Polsek dan Koramil sendiri”, ujar dia.

Dikesempatan itu juga, Danramil 430-05/Betung, Kapten Inf. Sariyo dalam sambutannya selain menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat jalan kepada kedua Kapolsek juga menyampaikan informasi adanya perubahan status register yang dulu Koramil Betung 401-09 saat ini menjadi Koramil Betung 430-05/Betung. “Ya sekarang Koramail Betung berubah register dari 401 – 09 menjadi 430 – 05,” ucap dia.

Dia juga mengatakan bahwa, bagi pejabat terutama dilingkungan TNI dan Polri yang namanya mutasi itu hal yang biasa, karena itu ada peningkatan karier,” Mutasi dilingkungan TNI /Polri itu hal yang biasa,” kata dia.

Kapolsek Betung AKP Naziruddin Didampingi istri dalam sambutannya mengutarakan bahwa dirinya sebelum menjadi polisi sempat bekerja sebagai pekerja di lingkungan PTPN, maka sangat kenal dekat dengan namanya PTPN VII sekarang ini.

Dirinya juga menjelasakan kalau ia asli kelahiran dari Lubuk Linggau dan sempat berdumisili di Bengkulu dan sekarang domisilinya di Kelurahan Kartajaya Kota Palembang.

“Sekarang saya menjabat Kapolsek Betung, jadi saya memohon kepada masyarakat dalam Kecamatan Betung dan Suak Tapeh agar diri dan keluarganya bisa diterima dan hidup berdampingan,” harap dia.

Pengalaman selama menjadi Kapolsek Mariana kata dia, bersama semua unsur Kecamatan dan Koramil sepakat melarang adanya hiburan sampai malam hari khususnya musik orkes dan orgen tunggal dan mudah-mudahan di Betung bisa dilaksanakan juga, mengingat Banyuasin sedang ada hajatan pilkada.

“Dalam menjalankan tugas ini, kalau selalu bersama semua unsur bisa berjalan dengan baik apalagi selalu mengedepankan komunikasi dan kepada anggota jajaran Polsek Betung supaya lebih pro-aktif,” tutur dia.

Sementara itu Ustadz Anas mewakili dari pada tamu undangan mengucapkan, selamat jalan kepada bapak AKP Zulfikar beserta ibu ditempat yang baru dan selamat datang kepada bapak AKP Naziruddin. Saya juga mintak maaf kata dia, kalau dalam sambutan ini kurang pasa.

Dirinya juga menyampaikan kepada Kapolsek yang baru beserta jajarannya dapat lebih baik dan lebih mengkondusifkan wilayah Betung dan Suak Tapeh khususnya memberantas peredaran narkoba, karena sudah kronis.

” Mewakili wakil para tamu undangan, ini saya sampaikan bahwa tanggal 12 Maret 2018 akan menggelar zikir bersama yang lokasinya di taman kota Simpang Tiga Betung dan sekaligus mengundang hadir terkhusus bagi Kapolsek yang baru dan jajaran”, terang dia.

AKP Zulfikar Didampingi istri menyampaikan permintaan maaf selama tugasnya diwilayah hukum Polsek dan Suak Tapeh selama ini, mudah-mudahan dengan hadirnya Kapolsek Betung yang baru AKP Naziruddin wilayah hukum Polsek Betung akan menjadi lebih aman.

“Satu tahun sebelas bulan ini di Polsek Betung bersama jajarannya masih belum maksimal, untuk itu dengan bapak AKP Naziruddin bersama jajaran akan lebih kondusif dan tentu dengan kebersamaan dan mohon doanya semoga ditempat yang baru di Polsek sungai lilin akan lebih baik lagi, pungkasnya. (Adam)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

MUBA - 11-June-2025, 16:05

Muba Segera Kukuhkan Hj Patimah Toha sebagai Bunda Literasi 2025–2030 

MUBA - 11-June-2025, 14:21

Bupati Muba Peluncuran Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD) untuk Percepat Transformasi Digital. 

LAHAT - 10-June-2025, 22:48

Wagub Sumsel Dampingi Wamen Koperasi Kunjungi Bumi Seganti Setungguan

LAHAT - 10-June-2025, 18:33

Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PT Golden Great Borneo Gelar Aksi Nyata Tanam Pohon Diatas Lahan Reklamasi 

LAHAT - 10-June-2025, 18:31

WAGUB CIK UJANG DAMPINGI KUNJUNGAN WAMEN KOPERASI FERRY JULIANTONO

MUBA - 10-June-2025, 18:18

Usai PPPK Dilantik, Kadin Kominfo Muba Beri Arahan 

MUBA - 10-June-2025, 14:07

Ini Tujuh Arahan Strategis Bupati Muba Dalam Apel Siaga Karhutbunlah 2025 

MUBA - 9-June-2025, 21:44

Hati-Hati! Waspadai Akun Facebook Palsu Mengatasnamakan Bupati H. M. Toha

OKU - 8-June-2025, 23:18

Pria Ini Diamankan Karena Telah Curi Motor Yang Terparkir di Depan Toko

OKU - 8-June-2025, 23:00

Penyebab Padam Listrik Minggu Malam di Baturaja

LAHAT - 7-June-2025, 23:59

560 KK RT 10 RW 03 Kota Baru Mendapatkan Daging Kurban 

LAHAT - 7-June-2025, 23:18

PCNU Lahat Dapat 3 Ekor Sapi dari Pemkab Lahat Untuk Disalurkan Kemasyarakat 

MUARA ENIM - 7-June-2025, 16:01

Merajut Kebersamaan Idul Adha, PGE Lumut Balai Salurkan Hewan Kurban untuk Masyarakat

MUBA - 6-June-2025, 20:32

WARGA MUBA SEMBELIH SAPI PRESIDEN: Momen Berkah Idul Adha yang Penuh Makna

PALEMBANG - 6-June-2025, 17:46

PLN UID S2JB Pastikan Pasokan Listrik Aman Selama Idul Adha 2025Siaga Idul Adha 4–9 Juni 2025, PLN Siapkan 325 Posko dan 3.293 Personel

OKU - 6-June-2025, 16:21

PLTU Keban Agung – PT. Sumbagselenergi Sakti Pewali Serahkan Hewan Qurban 12 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing.

MUBA - 6-June-2025, 15:04

Idul Adha 1446 H di Muba: Meriah, Khidmat, dan Penuh Harapan 

OKU - 6-June-2025, 14:15

PLTU Baturaja Salurkan Hewan Kurban dan Gelar Sholat Idul Adha Bersama Warga Ring 1

MUARA ENIM - 6-June-2025, 13:35

KORAMIL 404-05/TE POTONG 4 EKOR KAMBING PADA IDUL ADHA 1446 H/2025M

LAHAT - 6-June-2025, 00:45

Kapolsek Pseksu Kawal Pendistribusian Banmas Sapi dari Presiden RI

LAHAT - 5-June-2025, 20:34

Kapolres Lahat Ikut Hadiri Panen Raya Jagung Serentak

LAHAT - 5-June-2025, 20:08

Mahendra: Bravo Tim Penyidik Kejari Lahat Geledah Kantor KONI dan Dispora

MUARA ENIM - 5-June-2025, 16:56

Warga Kampung 4 Desa Pulau Panggung, Terima Hewan Qurban 1 Ekor Sapi Dari PT BAS

LAHAT - 5-June-2025, 12:49

Tengkorak Manusia Ditemukan Dibendungan Desa Muara Siban 

MUBA - 5-June-2025, 11:25

BUPATI TOHA LANTIK 2.838 PPPK DAN 151 CPNS PEMKAB MUBA 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE