ISI

SEMPAT BAKU TEMBAK, RAJA BEGAL TEWAS DITERJANG PELURU PETUGAS

// Petugas Kepolisian Dari Polsek Talang Ubi dan Penukal Utara

15-December-2017, 16:03


PALI- Sepak terjang Bustomi alias Tomi (27) bin Karman yang dikenal Raja Begal nan Kejam warga Desa Tambak Kecamatan Penukal Utara Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) berhenti sudah, setelah dua timah panas menembus dadanya setelah sebelumnya terjadi baku tembak dengan tim elang Polsek Talang Ubi dan Polsek Penukal Utara ketika hendak ditangkap,pada Kamis (14/12).

Akibat luka tembak di dada Tomi,si Raja Begal ini menghembuskan napas terakhirnya saat polisi membawanya ke Rumah Sakit.

Dijelaskan Kapolres Muara Enim AKBP Leo Andi Gunawan SIK MPP melalui Kapolsek Talang Ubi Kompol Suhardiman bahwa kronologis penangkapan pelaku berkat adanya informasi dari masyarakat tentang keberadaan pelaku.

“Ada informasi bahwa pelaku Tomi sedang berada di Desa Sukarami yang hendak pulang ke Desa Tambak,berdasarkan informasi tersebut tim Elang langsung berkoordinasi dan bergabung dengan Polsek Penukal Utara untuk menuju ke Desa Sukarami. Setiba di jalan antara Desa Tambak dengan Desa Tanjung Baru tim Elang melihat pelaku Tomi berboncengan dengan temannnya yang tidak di kenali,” terang Suhardiman, Jum’at (15/12).

Kemudian tim Elang langsung melakukan penangkapan terhadap pelaku,namun pelaku Tomi melakukan perlawanan dengan menembak salah satu anggota tim Elang dengan menggunakan senjata api rakitan laras pendek milik pelaku Tomi.

“Beruntung salahsatu anggota kita menggunakan rompi anti peluru,dan peluru pelaku tertahan rompi tersebut.Mengetahui hal itu,tim Elang melakukan tembakan peringatan ke udara namun tidak di hiraukan pelaku selanjutnya tim Elang melakukan tembakan ke arah pelaku dan pelaku berhasil di amankan dan di bawa ke RSUD Talang Ubi PALI,di dalam perjalanan pelaku meninggal dunia,selanjutnya pelaku di bawa ke RSUD Talang Ubi dan di serahkan ke keluarga pelaku,” beber Kapolsek.

Saat tertembak, dikatakan Suhardiman,senjata api rakitan milik pelaku masih digenggam pelaku.

“Senjata api pelaku kita amankan dan sebilah pisau yang terselip di pinggangnya,” kata Kapolsek.

Pelaku ini dijelaskan Kapolsek mengantongi 4 LP,dan satu diantara korbannya meninggal dunia karena di tembak dan dibacok.

“2 LP di Polsek Penukal Utara dan 2 LP di Polsek Talang Ubi,semuanya kasus pencurian dan kekerasan (Curas). Diantaranya pada tahun 2014,pelaku membacok dan menembak korbannya saat melakukan aksinya.Korban bernama Yayit,dan TKP itu ada di wilayah hukum Polsek Penukal Utara,” tukasnya.

Ditambahkan Suhardiman bahwa saat melakukan aksi dan menewaskan korbannya,pelaku juga terluka.Dan saat itu pelaku Tomi tertangkap Polsek Penukal Utara,namun karena luka pelaku membusuk,pelaku akhirnya dibantarkan.

“Setelah sembuh,pelaku ini kembali melakukan tindak kejahatan terhadap guru-guru sekolah di Penukal Utara,yang sempat jadi viral.Karena di rampok dalam sebuah rumah kontrakan.guru-guru berjumlah 6 orang dikumpulkan dalam satu ruangan, kemudian diancam dan barang-barang milik korban diambil, berupa dua unit sepeda motor dan laptop.Atas kejadian itu, guru-guru yang menjadi korban perampokan pelaku menghadap Bupati dan meminta pindah karena ketakutan,” bebernya.

Selain itu, lanjut Suhardiman bahwa pelaku juga telah melakukan pembegalan terhadap guru yanv hendak mengajar di daerah transmigrasi desa Suka Maju dan terakhir melakukan penodongan dengan korban seorang pelajar di dekat kantor Brimob, komplek Pertamina.

“Pelaku Tomi ini sudah banyak meresahkan warga,dan dikenal sadis.Sementara teman pelaku yang ada saat penangkapan kemarin, melarikan diri,dan masih dalam pengejaran karena identitasnya sudah kami kantongi,” tandasnya.

Diakuinya,saat ini Mapolsek Talang Ubi dan sekitar wilayah hukumnya aman dan kondusif.

“Saya himbau kepada masyarakat tetap tenang dan apabila ada kejadian sekecil apapun, silahkan laporkan ke kami,” pungkasnya.(VOLIS/SO/Polsek Talang Ubi/PALI)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OKU TIMUR 10-February-2025, 18:10

Ketua TP PKK OKU Timur Tinjau dan Salurkan Bantuan Panti ODGJ Labuan Batin 

LAHAT - 10-February-2025, 17:24

Polres Lahat Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Musi 2025

LAHAT - 10-February-2025, 17:23

Polres Lahat Press Confrence Ungkap Kasus Pembunuhan dan Curas

MUSI BANYUASIN 10-February-2025, 16:38

Pemkab Muba Sambut Hangat IKA Muba Kabupaten OKU, Bahas Silaturahmi dan Program Makan Bergizi Gratis

BANYU ASIN 10-February-2025, 14:07

PJ BUPATI BANYUASIN SERAHKAN 42 UNIT TR4 DARI KEMENTAN KE POKTAN 

MUARA ENIM - 10-February-2025, 10:42

Tabligh Akbar di Lahat dan Tanjung Enim: Menjemput Ilmu, Meraih Berkah

MUSI BANYUASIN 9-February-2025, 20:23

Kapolres Muba Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2025

LAHAT - 9-February-2025, 12:30

Ketua KONI Komitmen Akan Memprioritaskan Atlet Lokal

Opini 8-February-2025, 07:08

Dosen Fakultas Hukum UNSRI Nilai Dominus Litis Merusak Sistem Hukum di Indonesia 

PALEMBANG - 7-February-2025, 22:32

PLN UID S2JB Gelar Donor Darah Massal Peringati Hari Kanker Sedunia dan Bulan K3 Nasional 2025

BANYU ASIN 7-February-2025, 21:39

KEJATI SUMSEL GELEDAH DINAS PUTR DUGAAN TINDAK PIDANA KORUPSI TAHUN ANGGARAN 2023

MUBA - 7-February-2025, 15:59

Susun Rancangan Awal RKPD Tahun 2026, Pemkab Bakal Wujudkan Program Untuk Kemajuan Muba 

MUSI BANYUASIN 7-February-2025, 14:38

Bakal Tindak Tegas Agen Gas LPG 3 Kilogram yang ‘Nakal’ di Muba

BANYU ASIN 7-February-2025, 14:36

GELAR SENAM SEHAT BERSAMA PJ BUPATI BANYUASIN

BANYU ASIN 7-February-2025, 14:35

DINAS PUPR DAN ULP BANYUASIN DI GELEDAH KAJARI BANYUASIN

MUARA ENIM - 7-February-2025, 12:34

Kapten ARH Octavian Zulkarnain Apresiasi Capaian PT SBS Di HUT Ke 10

LAHAT - 6-February-2025, 23:06

Satresnarkoba Polres Lahat Kembali Ungkap Kasus Narkoba

MUARA ENIM - 6-February-2025, 21:22

Pemkab. Muara Enim dan Pertamina Gelar Operasi Pasar Elpiji Bersubsidi

PALEMBANG - 6-February-2025, 20:47

Kapolda Sumsel Irjen Andi Rian Djajadi : Saya Pastikan Rekrutmen Polri 2025 Yang Transparan Dan Akuntabel

BANYU ASIN 6-February-2025, 20:44

SEKDA BANYUASIN BUKA SOSIALISASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU POLSRI TAHUN 2025 

PALEMBANG - 6-February-2025, 14:55

Kapolda Sumsel Tegaskan Masuk Polisi Gratis Tidak Bayar

LAHAT - 6-February-2025, 14:46

Kawal Aksi Unras dari TAPD di Kantor Polres Lahat

PAGAR ALAM - 6-February-2025, 14:44

KPU Tetapkan Ludi – Bertha Pimpin Kota Pagaralam 5 Tahun Kedepan

MUBA - 6-February-2025, 11:40

Gaji Januari 2025 Cair, Tenaga Honorer di Muba Sumringah dan Serbu ATM 

LAHAT - 6-February-2025, 08:35

PLN UP3 Lahat Gelar Aksi Kemanusiaan Donor Darah dalam Rangka Peringatan Hari Kanker Sedunia dan Bulan K3 Nasional

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE