ISI

PERINGATI HARI JADI KE-72, KUDAM II/SWJ GELAR SYUKURAN SECARA SEDERHANA


31-October-2017, 16:55


Palembang,(Pendam II/Swj) – Dalam rangka memperingati HUT Ke-72 Korp Keuangan TNI AD yang jatuh pada tanggal 27 Oktober 2017 yang lalu, segenap Prajurit dan PNS TNI serta para pengurus dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) jajaran Kudam II/Swj menggelar Acara Syukuran bertempat di Markas Kudam II/Swj Kambang Iwak, Palembang, Selasa (31/10/2017).

Acara Syukuran HUT Ke-72 Keuangan TNI AD tersebut berlangsung sederhana dan dihadiri oleh Kasdam II/Swj Brigjen TNI Marga Taufiq, S.H., M. H., yang didampingi oleh para Perwira Sahli Pangdam, para Asisten dan para Kabalak jajaran Kodam II/Swj.

Pangdam II/Swj Mayjen TNI AM. Putranto, S. Sos., dalam sambutannya yang dibacakan Kasdam II/Swj Brigjen TNI Marga Taufiq menyampaikan ucapan Selamat Ulang Tahun kepada segenap warga Kudam II/Swj. “Semoga momentum peringatan Hari Ulang Tahun ini dapat dijadikan sebagai wahana untuk membangun kebanggaan, jiwa korsa, kecintaan, dan rasa memiliki terhadap satuan, sekaligus sebagai sumber inspirasi dan motivasi guna lebih meningkatkan kualitas pengabdian kepada satuan, masyarakat, bangsa dan negara”, tuturnya.

Disampaikan juga bahwa, melalui momentum peringatan hari ulang tahun ini, Pangdam mengajak kepada seluruh warga Kudam II/Swj untuk melakukan introspeksi, evaluasi dan mawas diri terhadap apa yang telah dilakukan dalam kurun waktu satu tahun yang lalu, dengan disertai upaya pembenahan dan penyempurnaan, sehingga kedepan akan menjadi lebih baik, lebih produktif, lebih profesional dan lebih berhasil dalam mengemban setiap tugas.

Acara syukuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kasdam II/Swj Brigjen TNI Marga Taufiq, S.H., M. H., yang diberikan kepada prajurit yang berprestasi an. Serda (K) Novia Suryani, dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan kepada Purna Bhakti periode 2016-2017 dan pemberian bingkisan secara simbolis kepada Warakawuri dan diakhiri dengan acara ramah tamah dan hiburan.

Adapun Tema yang diusung pada HUT Ke-72 Keuangan TNI AD kali ini adalah“Kerja Bersama Membangun Angkatan Darat. Terkait dengan tema tersebut Kudam II/Swj siap meningkatkan kinerja kesatuan dalam rangka mendukung Tugas Pokok TNI AD, dan berupaya akan menjadi lebih baik, lebih produktif dan lebih profesional dalam melaksanakan tugas.

Selain menggelar acara syukuran dalam rangka memperingati HUT Kuad Ke – 72 ini, Kudam II/Swj juga telah menyelenggarakan berbagai pertandingan dan lomba, diantaranya pertandingan Bola Volly, Futsal, Tenis Meja, Catur, Gaple dan lomba Tertib Administrasi, menyanyi, masak dan lomba Triatlon serta kegiatan Karya Bhakti, Anjangsana, Ziarah ke TMP dan Gerak Jalan Santai.

“Seluruh kegiatan ini digelar untuk memupuk semangat disiplin, loyalitas dan profesionalisme serta memelihara komunikasi dan keharmonisan antar anggota dan masyarakat,” kata Kakudam II/Swj Kolonel Cku Hariandi Fitriansyah, S.E. (BSD)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PALEMBANG - 30-April-2024, 19:16

Komplotan Pelaku Jual Beli Akun WhatsApp untuk Judi Online di Palembang Diringkus Subdit Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel 

PALEMBANG - 30-April-2024, 15:59

Pj Bupati Sandi Fahlepi Hadiri Musrenbang RKPD Sumsel Tahun 2025 

MUBA - 30-April-2024, 13:16

Pemkab Muba Beri Kontribusi Besar untuk Warga Nahdlatul Ulama 

MUBA - 29-April-2024, 23:59

Pj Bupati Sandi Fahlepi dan Ribuan Warga Muba Nobar Timnas 

LAHAT - 29-April-2024, 23:45

Pendopoan Bupati Lahat Jadi Lautan Manusia Nobar Semifinal Piala Asia U 23

BANYU ASIN 29-April-2024, 21:40

PJ BUPATI BANYUASIN MELEPAS PESERTA JALAN SANTAI 

LAHAT - 29-April-2024, 21:37

Ratusan Massa Barisan Muda Lahat dan Front Pemuda Lahat Bangkit Geruduk Pemkab Lahat 

LAHAT - 29-April-2024, 20:59

Pelaku Curas DPO Antar Provinsi, Berhasil Diungkap Polsekta Lahat 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:25

HANI SYOPIAR RUSTAM TEBAR BENIH IKAN DI SUNGAI BOOM BERLIAN 

BANYU ASIN 29-April-2024, 20:23

Waw.!!! Hampir 1.000 Warga Dari Berbagai Kecamatan Nyatakan Dukungan Untuk YM 

OKU - 29-April-2024, 19:49

Selain Sosialisasi Manfaat Makan Ikan, 120 Paket Makanan Olahan Ikan Dibagikan Saat Acara GEMARIKAN Kabupaten OKU

MUBA - 29-April-2024, 19:23

Pj Bupati Sandi Fahlepi Ajak Birokrat Muba Tingkatkan Kolaborasi, Jauhi Kompetisi 

BANYU ASIN 29-April-2024, 15:19

Hj DIANA KUSMIlA AMBIL FORMULIR DI DPC PARTAI PAN 

MUBA - 29-April-2024, 12:29

Rutin Keliling Desa di Muba, Banyak Libatkan Generasi Muda 

MUBA - 29-April-2024, 11:49

Sandi Fahlepi Ungkap Butuh Support dan Kerjasama yang Baik untuk Membangun Muba 

OKU - 29-April-2024, 11:43

Dalam Apel Gebyar Bakti Penyulang, Senior Manager Distribusi dan Manager PLN UP3 Lahat Menyampaikan Hal Penting Untuk Personil PLN ULP Baturaja, Begini Pesannya ..

BANYU ASIN 29-April-2024, 09:51

LIMA DESA KECAMATAN MUARA SUGIAN AKAN DI BANGUN

LAHAT - 28-April-2024, 21:26

YM Didampingi Tim Pemenangan dan Rombongan Hadiri Pernikahan Desi – Yoga 

PALEMBANG - 28-April-2024, 19:48

Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23 

BANYU ASIN 28-April-2024, 18:54

HANI SYOPIAR RUSTAM TINJAU KONDISI JALAN AIR SALEK 

MUBA - 28-April-2024, 16:54

Pj Bupati Sandi Fahlepi Blusukan Tinjau Infrastruktur Jalan 

MUBA - 28-April-2024, 16:52

Sekda Apriyadi Mahmud Hadiri Wisuda di Ponpes Assalam Al-Islamy 

BANYU ASIN 28-April-2024, 14:42

ACARA HUT BANYUASIN KE 22 DISAMBUT GEMBIRA 

BANYU ASIN 28-April-2024, 12:04

PJ BUPATI BANYUASIN TANDA TANGANI MoU DENGAN PT BANK PANIN DUBAI SYARIAH 

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE