ISI

PEMBUKAAN TMMD KE-99 TAHUN 2017, WILAYAH KOREM 044/GAPO DILAKSANAKAN DI DUA TEMPAT


5-July-2017, 15:28


Palembang, (Penrem 044/Gapo) – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang dilaksanakan secara rutin setiap tahun merupakan program terpadu lintas sektoral yang melibatkan TNI, Kementerian, Lembaga Pemerintah Non Kementerian dan Pemerintah Daerah serta segenap lapisan masyarakat. Untuk di wilayah Korem 044/Gapo program TMMD ke-99 tahun 2017 ini dilaksanakan di dua wilayah yaitu di Kabupaten Musi Banyuasin dan Kabupaten Musi Rawas yang dibuka secara serentak pada hari ini, Selasa (4/7/2017).

Sasaran program TMMD kali ini sama seperti pada pelaksanaan TMMD sebelumnya yakni meliputi sasaran fisik dan non fisik. Sasaran fisik diprioritaskan untuk membangun infrastruktur, sarana dan prasarana yang secara langsung menyentuh kepentingan masyarakat, seperti pembangunan jalan dan jembatan serta fasilitas umum lainnya yang diharapkan dapat membuka isolasi antar daerah terpencil, sekaligus membantu kegiatan pencapaian swasembada pangan, yang diharapkan dapat memperlancar dan meningkatkan roda perekonomian daerah.

Sementara sasaran non fisik seperti penyuluhan tentang Bela Negara, Wawasan Kebangsaan, Kamtibmas, Hukum dan Narkoba, Pertanian dan Perikanan, Kesehatan, bahaya Latin Komunis dan Bintal, diarahkan untuk mendorong tumbuhnya inovasi dan kreativitas masyarakat untuk membangun daerahnya sendiri, serta tumbuh kesadaran untuk memberdayakan potensi daerahnya menuju kehidupan sosial masyarakat yang lebih maju, sejahtera dan mandiri.

Upacara pembukaan kegiatan TMMD ke-99 tahun 2017 ini dibuka langsung oleh Kepala Pemerintahan Daerah setempat, yaitu untuk di wilayah Kab. Muba dibuka oleh Bupati Muba H. Dodi Reza Alex dan dihadiri oleh Dandim 0401/Muba Letkol Czi Mulyadi, S.IP. selaku Dansatgas, FKPD Kab. Muba, para Danramil jajaran Kodim 0401/Muba, Kapolsek Lais, Camat se Kab. Muba dan Kades/Lurah se Kec. Lais.

Sedangkan di wilayah Kab. Musi Rawas dibuka oleh Bupati Musi Rawas Ir. H. Hindra Gunawan, M.M. dan dihadiri oleh Dandim 0406/Mura Letkol Inf M. Tohir selaku Dansatgas, FKPD Kab. Musi Rawas, para Danramil jajaran Kodim 0406/Mura, Kapolsek BTS Ulu Cecar, Camat se Kab. Musi Rawas dan Kades/Lurah se Kec. BTS Ulu Cecar.

Adapun tujuan diselenggarakannya program TMMD ini adalah untuk mewujudkan Ruang Juang, Alat Juang, Kondisi Juang dan Kemanunggalan TNI Rakyat serta dalam rangka membantu Pemerintah Daerah untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta membantu percepatan pembangunan di daerah melalui pembangunan yang bersifat fisik maupun non fisik dalam rangka menciptakan suasana yang kondusif bagi terwujudnya stabilitas keamanan dalam negeri.

Usai pelaksanaan Upacara pembukaan TMMD ke-99 tahun 2017 yang mengambil tema “Dengan semangat kemanunggalan TNI dengan rakyat, kita percepat pembangunan di daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam rangka menjaga keutuhan wilayah NKRI” dilanjutkan peninjauan kegiatan Bhakti Sosial berupa pelayanan KB dan berobat gratis dan peninjauan lokasi pelaksanaan TMMD ke-99 tahun 2017 yang dipusatkan di Desa Purwosari Kec. Lais Kab. Musi Banyuasin dan di Desa Suka Makmur Kec. BTS Ulu Cecar Kab. Musi Rawas.

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OKU - 25-September-2024, 16:04

Disdik OKU Gelar Rakor Tuntaskan ATS Menuju Indonesa Emas 2045

MUBA - 25-September-2024, 11:21

Motif Wanita Siram Cuka Para Ke Mantan Suami Sirih di Muba Karena Tak Mau Bantu Bayarkan Pinjaman Uang 

PALEMBANG - 25-September-2024, 11:20

Muba Raih Peringkat 1 Percepatan Penurunan Stunting di Sumsel 

LAHAT - 25-September-2024, 10:49

PLN ULP Lembayung Uprating A3CS Untuk Perkuat Keandalan

OKU - 24-September-2024, 22:02

Istri Paslon ‘BERTAJI’ Hadiri Undangan Beberapa Tempat di Batumarta II Dari Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama Serta Relawan BERTAJI

OKU - 24-September-2024, 21:15

Istri Paslon ‘BERTAJI’ Kunjungi Istri Mantan Bupati OKU Yulius Nawawi, Disambut dengan Hadroh Nawawi Al Hajj Kebun Jeruk

MUSI RAWAS - 24-September-2024, 16:30

PLN Dorong Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat, Bersama Pemkab Musi Rawas Resmikan Jaringan Listrik di Desa Sindang Laya dan Desa Mukti Karya

LAHAT - 24-September-2024, 15:51

Tindak Lanjuti Hasil CFA, PLN UP3 Lahat Turunkan Tim PDKB

BANYU ASIN 24-September-2024, 14:15

KAPOLRES BANYUASIN MELAKSANAKAN PENGECEKAN URINE MENDADAK TERHADAP PERSONIL PROPAM POLRES BANYUASIN 

LAHAT - 24-September-2024, 12:49

Polres Lahat Doa Bersama Untuk Ciptakan Pilkada Damai 2024 

MUBA - 24-September-2024, 12:20

Ikhtiar Wujudkan Pemilu Damai, Enam Pemuka Agama Ajak Masyarakat Doa Bersama 

LAHAT - 23-September-2024, 23:59

Pengundian Nomor Urut Paslon Cabup-Cawabup Lahat Berlangsung Aman dan Damai 

MUBA - 23-September-2024, 23:59

KPU Muba Undi Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muba 

BANYU ASIN 23-September-2024, 23:58

KPU BANYUASIN LAKUKAN PEMBATASAN TERHADAP WARTAWAN LOKAL UNTUK LIPUTAN 

LAHAT - 23-September-2024, 22:41

YM-BM Sejumlah Program Gratis, BZ-WIN Target Berantas 50 Ribu Pengangguran, BERLIAN Ajak Lanjutkan Pembangunan

LAHAT - 23-September-2024, 21:19

Polres Lahat Pengamanan Pengundian No Urut Paslon Cabup dan Cawabup Lahat 

LAHAT - 23-September-2024, 20:58

Lagi. Terduga Pengedar Sabu Berhasil Ditangkap Satresnarkoba Polres Lahat 

BANYU ASIN 23-September-2024, 18:43

SEKDA BANYUASIN PIMPIN APEL PAGI 

BANYU ASIN 23-September-2024, 18:41

MUSYAWARAH REVIUW PENYUSUNAN RPJM DES TAHUN 2022 -2028 KE TAHUN 2030 

OKU - 23-September-2024, 17:40

Bertaji Nomor Urut 2, Teddy Ajak Simpatisan Berpolitik Santun

OKU - 23-September-2024, 16:18

KPU Selenggarakan Pengundian Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKU Pilkada Tahun 2024

JAKARTA - 23-September-2024, 16:07

PLN Gandeng PGE Bentuk Konsorsium Kembangkan Pembangkit Listrik Panas Bumi

LAHAT - 23-September-2024, 12:25

Paslon Joncik Muhammad dan A. Rivai Dapat Nomor 2 Pilkada Empat Lawang 

MUBA - 23-September-2024, 12:12

Pj Bupati Muba Terima Audiensi Jajaran Bank Perkreditan Rakyat Sumsel 

MUBA - 23-September-2024, 10:16

Sinergi, Damkar dan BPBD Muba berhasil Padamkan kebakaran Lahan di jalan Perumahan AMD tembusan Lumpatan 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE