ISI
RAMADHAN, SELURUH INSTANSI DI MINTA TINGKATKAN PELAYANAN
4-June-2016, 19:16

PALEMBANG – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menuntut semua instansi pelayanan publik agar memberikan pelayanan cepat dan nyaman khususnya pada Bulan Ramadan ini. Demikian diungkapkan Sekretaris Daerah Sumsel, Mukti Sulaiman, saat Deklarasi Penandatanganan Nota Kesepakatan Bersama untuk Meningkatkan Kinerja Pelayanan Publik di Ballroom Hotel Arista, Sabtu (4/6).
Hadir pada kesempatan tersebut perwakilan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Sumsel dan beberapa instansi seperti PT PLN WS2JB, Kepolisian, PT Angkasa Pura, PT KAI, PT Pelabuhan Indonesia dan Imigrasi.
Menurut Mukti, menjelang bulan puasa tentunya kebutuhan masyarakat meningkat. Dalam hal ini Pemerintah berusaha menghindarkan masyarakat dari oknum-oknum tidak jelas yang memanfaatkan situasi tersebut.
Seperti kebutuhan pokok yang tiba-tiba meningkat, tiket transportasi menjelang mudik lebaran tiba-tiba habis seketika, dan sebagainya, maka tindak pengawasan dan pengamanan instansi terkait sangat sekali dibutuhkan.
“Kenyamanan masyarakat diutamakan. Bayangkan jika tidak diawasi, kualitas produksi akan turun. Intensitas kegiatan masyarakat di bulan puasa pasti meningkat, seperti kegiatan belanja serta lalu lintas peribadatan,” terang Mukti.
Mukti berharap, kepada instansi pelayanan terkait bisa memudahkan aktivitas konsumen di bulan puasa. Contohnya, PT Angkasa Pura dan PT KAI harus tingkatan pelayanan kenyamanan penumpang. Kemudian, PT PLN harus mengusahakan jangan mematikan lampu pada malam hari.
“YLKI juga harus melakukan pengawasan barang-barang dagangan dipasar, melihat kualitas produk tersebut kadaluarsa atau belum. Oleh sebab itu, deklarasi ini menandakan YLKI bersama instansi terkait bertekad meningkatkan pelayanan bagi masyarakat. Sehingga masyarakat yang melaksanakan ibadah puasa itu dapat berjalan dengan nyaman,” paparnya.
Mukti menambahkan, bahwa untuk kebutuhan pokok seperti gula, beras, terigu, tepung dan barang lainnya diperkirakan cukup 11 bulan untuk bisa mencukupi masyarakat, maka sebenarnya pelonjakan harga itu bisa diatasi.
“Saya sebagai Ketua Tim Pengendali Inflasi Daerah memutuskan kalau ada kenaikan harga yang signifikan, maka akan segera melakukan berbagai upaya,” tegasnya.
Sementara itu, Ketua YLKI Sumsel, Taufik Husni mengatakan, bahwa pentingnya pendeklarasian ini terlebih lagi menjelang bulan puasa dan idul fitri, karena masih banyak minimnya pengetahuan baik pelaku usaha maupun konsumen terhadap UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen.
Konsumen selalu menghadapi permasalahan harga yang tak terkendali ketika bulan puasa. Contohnya, penjualan harga bahan pokok yang tiba-tiba tinggi dan tidak wajar, pihaknya berusaha menekan agar hal itu tak terjadi.
Pemerintah menghendaki bahwa pasokan daging bisa normal dengan diangka Rp 80 ribu harus tercapai dalam rangka bulan Ramadan ini, tapi kenyataan dipasar tidak semudah yang dikehendaki.
“Dari itu perlu sinergitas dari seluruh instansi terkait dan juga dukungan masyarakat. Nah untuk dapat mengendalikan harga komoditas pangan ini, agar dilapangan tidak sampai terjadi peningkatan lebih tinggi,” ungkap Taufik.
Hal yang sama juga diungkapkan General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Iskandar Hamid. Menurut dia, saat ini pihaknya sudah mempersipakan diri untuk lebih memanjakan komsumen pengguna transportasi udara. Yakni dengan melakukan koordinasi seluruh pemangku kepentingan. Seperti pihak maskapai dan mitra lainnya, untuk dapat mengawal lonjakan penumpang pada bulan puasa dan Idul Fitri.
“Kami akan membuka posko terbuka mulai 24 Juni sampai 17 Juli 2016. Kami mempersiapkannya mulai dari penerbangan awal sampai dengan akhir, atau juga ada extra flight dan juga penambahan jam operasi. Sementara jumlah penerbangan saat ini untuk airlines masih memanfaatkan kursi penerbangan yang tersedia untuk menampung kapasitas penumpang. Belum ada penambahan, kami belum ada kontak informasi dari airlines untuk penambahan kapasitas penerbangan,” papar Iskandar. (AKUN)
BERITA TERKINI
-
BANYU ASIN 14-February-2025, 19:58
SEJUMLA TEMPAT WISATA BANYUASIN RESMI BEROPERASI
BANYUASIN ,SO – Dimulai dengan Penanaman Pohon dihalaman Gelora Olahraga (GOR) Pangkalan Balai, Pe
-
LAHAT - 14-February-2025, 18:31
Berantas Pekat, Polres Lahat Hadiri Zoom Meeting Kesiapan Ops Pekat Musi 2025
LAHAT SRIWIJAYA ONLINE——Polres Lahat turut serta dalam Zoom Meeting rapat kesiapan pelak
-
LAHAT - 14-February-2025, 18:30
Polres Lahat Selamatkan 7620 Jiwa Manusia Yang Menggunakan Narkoba
LAHAT SRIWIJAYA ONLINE——Patut di Apresiasi jajaran Satresnarkoba Polres Lahat dibawah Pi
INVESTIGASI
-
Investigasi 14-September-2015, 22:52
KAJARI LAHAT : PENETAPAN TERSANGKA SIMPEG 2010 “TIDAK ADA TEBANG PILIH”
BANDAR JAYA = Issue yang menyatakan bahwa Kejaksaan Negeri Lahat tebang pilih dalam kasus Sistem Inf
BERITA SEBELUMNYA
LAHAT - 10-February-2025, 17:24
Polres Lahat Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Musi 2025
LAHAT - 10-February-2025, 17:23
Polres Lahat Press Confrence Ungkap Kasus Pembunuhan dan Curas
MUSI BANYUASIN 10-February-2025, 16:38
Pemkab Muba Sambut Hangat IKA Muba Kabupaten OKU, Bahas Silaturahmi dan Program Makan Bergizi Gratis
BANYU ASIN 10-February-2025, 14:07
PJ BUPATI BANYUASIN SERAHKAN 42 UNIT TR4 DARI KEMENTAN KE POKTAN
MUARA ENIM - 10-February-2025, 10:42
Tabligh Akbar di Lahat dan Tanjung Enim: Menjemput Ilmu, Meraih Berkah
MUSI BANYUASIN 9-February-2025, 20:23
Kapolres Muba Ucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2025
LAHAT - 9-February-2025, 12:30
Ketua KONI Komitmen Akan Memprioritaskan Atlet Lokal
Opini 8-February-2025, 07:08
Dosen Fakultas Hukum UNSRI Nilai Dominus Litis Merusak Sistem Hukum di Indonesia
PALEMBANG - 7-February-2025, 22:32
PLN UID S2JB Gelar Donor Darah Massal Peringati Hari Kanker Sedunia dan Bulan K3 Nasional 2025
BANYU ASIN 7-February-2025, 21:39
KEJATI SUMSEL GELEDAH DINAS PUTR DUGAAN TINDAK PIDANA KORUPSI TAHUN ANGGARAN 2023
MUBA - 7-February-2025, 15:59
Susun Rancangan Awal RKPD Tahun 2026, Pemkab Bakal Wujudkan Program Untuk Kemajuan Muba
MUSI BANYUASIN 7-February-2025, 14:38
Bakal Tindak Tegas Agen Gas LPG 3 Kilogram yang ‘Nakal’ di Muba
BANYU ASIN 7-February-2025, 14:36
GELAR SENAM SEHAT BERSAMA PJ BUPATI BANYUASIN
BANYU ASIN 7-February-2025, 14:35
DINAS PUPR DAN ULP BANYUASIN DI GELEDAH KAJARI BANYUASIN
MUARA ENIM - 7-February-2025, 12:34
Kapten ARH Octavian Zulkarnain Apresiasi Capaian PT SBS Di HUT Ke 10
LAHAT - 6-February-2025, 23:06
Satresnarkoba Polres Lahat Kembali Ungkap Kasus Narkoba
MUARA ENIM - 6-February-2025, 21:22
Pemkab. Muara Enim dan Pertamina Gelar Operasi Pasar Elpiji Bersubsidi
PALEMBANG - 6-February-2025, 20:47
Kapolda Sumsel Irjen Andi Rian Djajadi : Saya Pastikan Rekrutmen Polri 2025 Yang Transparan Dan Akuntabel
BANYU ASIN 6-February-2025, 20:44
SEKDA BANYUASIN BUKA SOSIALISASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU POLSRI TAHUN 2025
PALEMBANG - 6-February-2025, 14:55
Kapolda Sumsel Tegaskan Masuk Polisi Gratis Tidak Bayar
LAHAT - 6-February-2025, 14:46
Kawal Aksi Unras dari TAPD di Kantor Polres Lahat
PAGAR ALAM - 6-February-2025, 14:44
KPU Tetapkan Ludi – Bertha Pimpin Kota Pagaralam 5 Tahun Kedepan
MUBA - 6-February-2025, 11:40
Gaji Januari 2025 Cair, Tenaga Honorer di Muba Sumringah dan Serbu ATM
LAHAT - 6-February-2025, 08:35
PLN UP3 Lahat Gelar Aksi Kemanusiaan Donor Darah dalam Rangka Peringatan Hari Kanker Sedunia dan Bulan K3 Nasional
PALEMBANG - 6-February-2025, 08:31
Waspada Kelistrikan Saat Banjir, PLN Siap Jaga Keamanan dan Kenyamanan Pelanggan
CATATAN SRIWIJAYA
-
Catatan Sriwijaya 3-April-2024, 15:49
Niat Jahat dan Unsur Dengan Sengaja Dalam Pertangungjawaban Pidana
Oleh Burmansyahtia Darma, S.H
Advokat Pada Kantor Hukum BSD Lawyer
-
Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50
DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM
Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
APA dan SIAPA
-
Catatan Sriwijaya 12-August-2023, 23:10
Boim Balon Legislatif Muara Enim Dapil 5, Siap Sejahterakan Rakyat Lewat Golkar
Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D
-
MUARA ENIM - 15-April-2019, 14:33
Sutradara Cantik Film “Anak Kopi” Produksi Java creation Pemkab Muara Enim
Muara Enim, Sriwijayaonline.com - Banyak Usaha dan Dobrakan yang terus dilakukan oleh Bupati Muara E