ISI

Pergeseran Trase Tol di Muba Jangan Sampai Timbulkan Efek Negatif 


11-July-2023, 17:20


MUBA, SO – Progress pembangunan jalan Tol (Simpang Sekayu) – Tempino – Jambi terus dipantau oleh Pj Bupati Apriyadi Mahmud, bahkan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) tersebut menjadi atensi khusus untuk terus dikebut penyelesaiannya.

Adanya pergeseran perubahan trase jalan Tol (Simpang Sekayu) – Tempino – Jambi juga menjadi konsen Pj Bupati Apriyadi Mahmud, oleh sebab itu Pemkab Muba turut meminta kajian pihak terkait dan salah satunya Kejati Sumsel agar pergeseran trase tidak menimbulkan efek negatif.

“Kami hanya ingin menegaskan jangan sampai dari pergeseran trase jalan Tol ini menimbulkan dampak sosial dan hukum di kemudian hari,” tegasnya saat Rapat Pembahasan Percepatan Progress Pembangunan Jalan Tol
Trans Sumatera pada Ruas Jalan Tol Betung – Tempino – Jambi di Provinsi Sumatera di Ruang Rapat Kantor Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Selasa (11/7/2023).

Lanjutnya, Pemkab Muba berharap agar proses perjalanan pembangunan jalan tol Betung – Tempino – Jambi berdampak positif kepada masyarakat secara langsung khususnya di Muba.

“Semoga dalam perjalannya progrress pembangunan jalan Tol ini lancar,” harapnya.

Sementara itu, Kajati Sumsel Sarjono Turin didampingi Asisten Intelijen Kajati Sumsel, M Rahmat K mengatakan dalam rangkaian pergeseran Trase akan dilakukan rapat bersama lagi melibatkan pihak pusat.

Perwakilan Kementerian PUPR dan PT Hutama Karya mengaku, pihaknya saat ini terus bekerja dan menargetkan menyelesaikan pembangunan jalan tol dengan tepat waktu.

“Pergeseran Trase tidak hanya terjadi di Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, tetapi di beberapa daerah lainnya juga kerap terjadi. Ini juga berkaitan untuk efisiensi biaya,” ulasnya.

Diketahui, Tol Betung – Jambi ini merupakan ruas utama tol trans sumatera yang menghubungkan Provinsi Lampung hingga ke Aceh.

Tol ini sendiri menghubungkan tol Palembang betung atau KapalBetung yang sebentar lagi akan selesai pembangunanya.

Jalan tol Betung – Tempino – Jambi sepanjang 169 KM. Rencananya pembangunanya akan dibagi dalam 4 seksi, Pertama Seksi Betung – Tungkal Jaya sepanjang 61,55 km.

Seksi Kedua Tungkal Jaya – Bayung Lencir sepanjang 55,73 km, Seksi ketiga Bayung Lencir – Tempino sepanjang 33,05 km dan seksi 4 adalah ruas Tempino – Sp Ness (18,97 km).

Untuk proses pembangunan sendiri saat ini sudah dimulai dari seksi 3 yakni Bayung Lencir hingga ke Jambi. Dimana progres land clearing sudah lebih dari 5 KM.

Tol Betung – Jambi ini sendiri sebagian besar melewati wilayah Kabupaten Musi Banyuasin. Dari jumlah 169 KM panjang tol Tempino betung, sepanjang 131 KM berada diwilayah Muba.

Untuk wilayah dilewati pertama Kecamatan Babat Supat, Keluang, Sungai Lilin yang berada di Seksi 1
Selanjutnya Tungkal Jaya dan Bayung Lencir untuk Seksi 2. Sementara di Seksi 3 Kecamatan Bayung Lencir hingga ke Perbatasan dengan Provinsi Jambi.(ril)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 26-April-2024, 15:54

Mulai Tokoh Tokoh Kikim Area, IKKS dan IJKA Seruhkan Dukungan Untuk YM 

LAHAT - 26-April-2024, 14:48

Tenggelam Didesa Kuba, Ditemukan Dijembatan Desa Nanjungan Merapi Timur 

MUBA - 26-April-2024, 14:23

Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi besok Sabtu Tinjau jalan rusak di Jirak jaya 

JAKARTA - 26-April-2024, 14:22

YUS MAULANA BERTEMU PENGURUS IKSS JAKARTA

PALEMBANG - 26-April-2024, 12:40

HOLDA Serius, sudah ambil Formulir calon Gubernur Sumsel di tiga Partai 

LAHAT - 26-April-2024, 12:17

Pemkab Muba Terima LHP Tahun Anggaran 2023 

PALEMBANG - 25-April-2024, 16:34

Kapolda Sumsel MoU Dengan Kementerian Pertanian Secara Daring 

LAHAT - 25-April-2024, 16:33

Lagi. YM Bantu Warga Yang Tertimpa Musibah 

MUBA - 25-April-2024, 13:29

Mau Jadi Petani Milenial ?, Pemkab Muba Siapkan 80 Kuota Kuliah Pertanian Gratis di Yogyakarta 

BANYU ASIN 25-April-2024, 13:18

PEMKAB BANYUASIN PERINGATI HARI OTONOMI DAERAH KE 28 

MUBA - 25-April-2024, 11:34

Kucurkan Rp18,3 Miliar, Dua Ruas Jalan di Jirak Jaya Bakal Diperbaiki 

JAWA TIMUR - 25-April-2024, 11:32

Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVII, Ini Kata Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi 

OKU - 25-April-2024, 11:02

Pemeriksaan Mendadak Oleh Sie Dokkes Kepada Anggota dan ASN Polres OKU

LAHAT - 24-April-2024, 21:16

Diduga Arus Pendek, Kelurahan Kota Baru Lahat Nyaris Jadi Lautan Api 

BANYU ASIN 24-April-2024, 21:00

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI DZIKIR TAUSIYAH 

MUBA - 24-April-2024, 17:32

Sekda Apriyadi : MTQ XXX di Muba, Sukses Tuan Rumah dan Prestasi 

BANYU ASIN 24-April-2024, 17:22

BAWASLU BANYUASIN BUKA PENDAFTARAN PANWASCAM KECAMATAN 

LAHAT - 24-April-2024, 14:40

Polres Lahat Klarifikasi Terkait Informasi Dugaan Penculikan Anak 

MUBA - 24-April-2024, 14:06

Sertijab, Apriyadi Siap Dukung Penuh Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi 

PAGAR ALAM - 23-April-2024, 21:28

SELEKSI PENERIMAAN POLRI TERPADU TA-2024 POLRES PAGAR ALAM TRANSPARAN DAN AKUNTABEL

PALEMBANG - 23-April-2024, 18:53

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI RAKOR PEMBERANTASAN KORUPSI 

OKU - 23-April-2024, 14:20

Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah Hadir Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU Ke-V

MUBA - 23-April-2024, 13:33

Sekda Muba Hadiri Acara Pelepasan Siswa-siswi kelas XII SMA Negeri 1 Sekayu 

MUBA - 23-April-2024, 12:16

Mendesak, Muba Siapkan Rp60 Miliar Atasi Kerusakan Infrastruktur Dampak Bencana Alam 

PALEMBANG - 23-April-2024, 12:15

Pj Bupati Muba Hadiri Acara Lepas Sambut Pangdam II/Sriwijaya 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE