ISI

Polsek Tanjung Sakti Gelar Razia Stasioner

"Amankan 2 Pengunjung dan 3 Pelayan Cafe"

27-November-2022, 01:52


LAHAT SRIWIJAYA ONLINE—– Dalam rangka Harkamtibmas demi untuk memberikan rasa aman, nyaman bagi masyarakat diwilayah hukum Polres Lahat, jajaran Polsek Tanjung Sakti yang dipimpin langsung Kapolsek Tanjung Sakti AKP Nurhanas melaksanakan kegiatan Razia Stasioner.

Giat razia Stasioner tersebut, dilaksanakan pada Sabtu tanggal 26 November 2022, sejak pukul 21.30 WIB, sampai dengan 22.30 WIB dengan mengerahkan semua personil Polsek Tanjung Sakti dalam rangka Harkamtibmas diwilayah hukum Polres Lahat.

Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, MSi melalui Kapolsek Tanjung Sakti AKP Nurhanas mengatakan, sebelum melaksanakan Razia Stasioner dalam rangka Harkamtibmas pihaknya sekira pukul 20.00 WIB, terlebih dahulu melakukan Apel dan memberikan arahan kepada seluruh personil.

Usai apel, sambung mantan Kanit Tipikor Polres Lahat, dilanjutkan dengan personil Polsek Tanjung Sakti melaksanakan giat Cipta Kondisi (Cipkon) Har Kamtibmas dengan cara melakukan Patroli di kecamatan Tanjung Sakti PUMU dan PUMI.

Lalu, dikatakan Nurhanas, diteruskan dengan merazia Cafe milik Wike yang masih tetap buka walaupun sudah beberapa kali diberikan himbauan kepala si pemilik Cafe remang remang, karena sudah sangat meredakan masyarakat sekitar.

“Dan razia kali ini kita ambil tindak tegas terhadap Wike selaku pemilik Cafe dengan mengamankan 1 buah Spiker aktif, 1 buah lampu disco, 10 botol minuman beralkohol (Mikol) jenis Vodka, dan 6 unit sepeda motor SPM tanpa dilengkapi surat surat,” imbuhnya.

Tidak itu saja, dijelaskan Nurhanas, selain puluhan botol Mikol, serta motor tanpa dilengkapi surat, pihaknya juga mengamankan dua (2) orang pengunung Cafe Wike yang statusnya masih seorang pelajar yakni, AP (15) warga desa Penandingan kecamatan Tasti PUMI, dan FD (17) warga desa Gunung Karto kecamatan Tasti PUMI, Kabupaten Lahat.

“Termasuk tiga (3) orang pelayan Cafe Wike yakni, Rabuna Delima (20) warga desa Gunung Kembang kecamatan Tasti PUMI, Anggi Andriani (22) warga Kikim Barat, dan Wulandari (21) warga Nendagung Pagar Alam,” ulasnya.

Kegiatan razia Stasioner di kecamatan Tanjung Sakti dilakukan dalam rangka Cipta Kondisi Kamtibmas diwilayah hukum Polsek Tanjung Sakti, khususnya didesa Pagarjati kecamatan Tanjung Sakti Kabupaten Lahat.

Selain itu, pemilik Cafe remang remang tidak mengantongi izin dan sudah sangat meresahkan masyarakat sekitar, dan prediksi tidak menutup kemungkinan empat hiburan malam atau cafe remang – remang tersebut merupakan tempat pesta minuman keras dan bertransaksi jaringan pengguna narkoba serta tempat berkumpulnya para pelaku kejahatan.

Bahkan, kemungkinan besar Cafe remang remang tersebut masih akan melakukan aktivitas terutama diakhir pekan Sabtu malam Minggu. Rekomendasi perlu kiranya dilakukan Penyelidikan oleh unit Reskrim dan diambil tindakan untuk memberikan efek jera bagi pemilik tempat hiburan dan Cafe remang remang apabila masih melakukan aktifitas kembali. (Din)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 26-April-2024, 14:48

Tenggelam Didesa Kuba, Ditemukan Dijembatan Desa Nanjungan Merapi Timur 

MUBA - 26-April-2024, 14:23

Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi besok Sabtu Tinjau jalan rusak di Jirak jaya 

JAKARTA - 26-April-2024, 14:22

YUS MAULANA BERTEMU PENGURUS IKSS JAKARTA

PALEMBANG - 26-April-2024, 12:40

HOLDA Serius, sudah ambil Formulir calon Gubernur Sumsel di tiga Partai 

LAHAT - 26-April-2024, 12:17

Pemkab Muba Terima LHP Tahun Anggaran 2023 

PALEMBANG - 25-April-2024, 16:34

Kapolda Sumsel MoU Dengan Kementerian Pertanian Secara Daring 

LAHAT - 25-April-2024, 16:33

Lagi. YM Bantu Warga Yang Tertimpa Musibah 

MUBA - 25-April-2024, 13:29

Mau Jadi Petani Milenial ?, Pemkab Muba Siapkan 80 Kuota Kuliah Pertanian Gratis di Yogyakarta 

BANYU ASIN 25-April-2024, 13:18

PEMKAB BANYUASIN PERINGATI HARI OTONOMI DAERAH KE 28 

MUBA - 25-April-2024, 11:34

Kucurkan Rp18,3 Miliar, Dua Ruas Jalan di Jirak Jaya Bakal Diperbaiki 

JAWA TIMUR - 25-April-2024, 11:32

Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVII, Ini Kata Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi 

OKU - 25-April-2024, 11:02

Pemeriksaan Mendadak Oleh Sie Dokkes Kepada Anggota dan ASN Polres OKU

LAHAT - 24-April-2024, 21:16

Diduga Arus Pendek, Kelurahan Kota Baru Lahat Nyaris Jadi Lautan Api 

BANYU ASIN 24-April-2024, 21:00

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI DZIKIR TAUSIYAH 

MUBA - 24-April-2024, 17:32

Sekda Apriyadi : MTQ XXX di Muba, Sukses Tuan Rumah dan Prestasi 

BANYU ASIN 24-April-2024, 17:22

BAWASLU BANYUASIN BUKA PENDAFTARAN PANWASCAM KECAMATAN 

LAHAT - 24-April-2024, 14:40

Polres Lahat Klarifikasi Terkait Informasi Dugaan Penculikan Anak 

MUBA - 24-April-2024, 14:06

Sertijab, Apriyadi Siap Dukung Penuh Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi 

PAGAR ALAM - 23-April-2024, 21:28

SELEKSI PENERIMAAN POLRI TERPADU TA-2024 POLRES PAGAR ALAM TRANSPARAN DAN AKUNTABEL

PALEMBANG - 23-April-2024, 18:53

PJ BUPATI BANYUASIN HADIRI RAKOR PEMBERANTASAN KORUPSI 

OKU - 23-April-2024, 14:20

Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah Hadir Dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten OKU Ke-V

MUBA - 23-April-2024, 13:33

Sekda Muba Hadiri Acara Pelepasan Siswa-siswi kelas XII SMA Negeri 1 Sekayu 

MUBA - 23-April-2024, 12:16

Mendesak, Muba Siapkan Rp60 Miliar Atasi Kerusakan Infrastruktur Dampak Bencana Alam 

PALEMBANG - 23-April-2024, 12:15

Pj Bupati Muba Hadiri Acara Lepas Sambut Pangdam II/Sriwijaya 

LAHAT - 22-April-2024, 23:18

RAPAT PARIPURNA ISTIMEWA HUT KABUPATEN BANYUASIN KE-22

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE