ISI

Sri Meliyana Sosialisasikan Program BPJS Ketenagakerjaan “200 Guru Honorer Apresiasi”


26-July-2022, 20:50


LAHAT SRIWIJAYA ONLINE—– Demi untuk memberikan jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JKM) yang bertujuan percepatan penghapusan kemiskinan di Indonesia khususnya di Kabupaten Lahat.

Untuk itulah, Ir.Sri Meliyana anggota Komisi IX DPR RI melaksanakan sosialiasi Program BPJS Ketenagakerjaan yang digelar pada Selasa (26/7/2022), yang dipusatkan di SMKN 2 Lahat.

Dalam acara sosialisasi tersebut, diikuti sebanyak 200 orang guru honorer yang ada di Kabupaten Lahat, juga turut hadir dalam kegiatan itu Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Lahat M.Irwan Nasir Nawawi.

Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan M.Irwan Nasir Nawawi.S.Sos menyampaikan, salah satu program BPJS Ketenagakerjaan pentingnya untuk memberikan kepastian jaminan dan terpenuhinya kehidupan yang layak bagi para pekerja.

Selain itu diakuinya, dalam sosialisasi ini memberikan jaminan perlindungan jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian kepada guru honorer di kabupaten Lahat.

“BPJS ketenagakerjaan Lahat mengucapka terimakasih dan apresiasi kepada ibu Ir Sri Meliyana anggota DPR RI Komisi IX Atas dukungannya dalam hal optimalisasi pelaksanaan program sosialisasi BPJS ketenagakerjaan kepada guru honorer khususnya di kabupaten Lahat,” ujarnya.

Hal ini diharapkan M.Irwan Nasir Nawawi, dengan adanya pemahaman tentang arti penting mengenai program BPJS Ketenagakerjaan. Sehingga, dapat membantu program Presiden dalam optimalisasi tentang jaminan sosial tenaga kerja dan percepatan mengentaskan kemiskinan di Indonesia.

“Semoga guru honorer yang telah mengikuti sosialisasi ini bisa terlindungi dalam program BPJS ketenagakerjaan, yang mana program ini hanya Rp 16.800,- perbulan bisa melindungi untuk jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JKM),” pungkasnya.

Perwakilan dari Guru Honorer SMK Negeri 2 Lahat Irma Dwi Oktini mengatakan, sangat mengapresiasi dan terimakasih khususnya Ir Sri Meliyana anggota DPR RI Komisi IX, kami sangat bersyukur dengan adanya program ini juga sosialisasi BPJS ketenagakerjaan ini.

“Dengan ini kami bisa mengetahui kalau pun bila terjadi hal hal yang tidak diinginkan kami ada jaminan kedepannya. Intinya, kami tenaga honorer diberikan apresiasi untuk mendapatkan kartu BPJS ini untuk kedepannya kami yang lebih baik lagi,” imbuhnya.

Sosialisasi program BPJS ketenagakerjaan tersebut yaitu ada program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian dengan iuran Rp 16.800,- perbulan dan program program jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JKM) dan jaminan hari tua (JHT) dengan iuran Rp 36.800,- perbulan.

Sementara, Ir Sri Meliyana anggota DPR RI Komisi IX yang juga sekaligus membuka kegiatan menegaskan, untuk mengikuti sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan bersama guru honorer di Kabupaten Lahat, sangatlah penting untuk menjamin kematian dengan membayar angsuran sebesar Rp.16.800 perbulan.

“Kami ingin semua yang ikut sosialisasi ini merasakan manfaat dari BPJS ketenagakerjaan ini. Adanya jaminan perlindungan. Setiap peserta akan mendapatkan kartu BPJS ketenagakerjaan dan gratis bebas iuran tiga bulan dan untuk selanjutnya sisihkanlah Rp 16.800,- supaya kartunya tidak hangus dan untuk jaminan kerja dan jaminan kematian,” pesan Sri Meliyana.

Terakhir acara dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis penerima kartu BPJS Ketenagakerjaan. (Din)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

PALEMBANG - 27-April-2024, 20:16

Kapolda Tinjau Dua Lokasi Pembuatan Sumur Bor Bantuan POLRI 

BANYU ASIN 27-April-2024, 20:13

HJ DIANA BASIR SIAP MAJU CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 27-April-2024, 18:20

Terpilih Aklamasi, Akhmad Toyibir dan Mohammad Reza Nahkodai IKAPTK Muba 2024-2029 

LAHAT - 27-April-2024, 18:15

Kalapas Pimpin Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 Kemenkumham RI 

JAKARTA - 27-April-2024, 18:13

Jadi Calon Bupati Lahat 2024-2029, YM Banjir Dukungan Masyarakat Lahat di Perantauan 

MUBA - 27-April-2024, 16:24

Sandi Fahlepi : Tanggap Darurat Perbaiki Jalan Agar Bisa Segera di Lintasi Oleh Masyarakat 

OKU - 27-April-2024, 16:14

PLN UP3 Lahat Gelar Apel Gebyar Bakti Penyulang di PLN ULP Baturaja.

BANYU ASIN 26-April-2024, 20:26

HJ DIANA. BASIR CALON WAKIL BUPATI BANYUASIN 

MUBA - 26-April-2024, 20:19

Pemkab Muba Siapkan Solusi Terbaik Pasca Peralihan MEP ke PLN 

OKU - 26-April-2024, 18:11

3 Tersangka Bandar Narkoba Di grebek Saat Berada Di Gubuk Desa Durian

PALEMBANG - 26-April-2024, 15:55

Perkembangan Kasus Debt Collector Ini Penjelasan Polda Sumsel 

LAHAT - 26-April-2024, 15:54

Mulai Tokoh Tokoh Kikim Area, IKKS dan IJKA Seruhkan Dukungan Untuk YM 

LAHAT - 26-April-2024, 14:48

Tenggelam Didesa Kuba, Ditemukan Dijembatan Desa Nanjungan Merapi Timur 

MUBA - 26-April-2024, 14:23

Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi besok Sabtu Tinjau jalan rusak di Jirak jaya 

JAKARTA - 26-April-2024, 14:22

YUS MAULANA BERTEMU PENGURUS IKSS JAKARTA

PALEMBANG - 26-April-2024, 12:40

HOLDA Serius, sudah ambil Formulir calon Gubernur Sumsel di tiga Partai 

LAHAT - 26-April-2024, 12:17

Pemkab Muba Terima LHP Tahun Anggaran 2023 

PALEMBANG - 25-April-2024, 16:34

Kapolda Sumsel MoU Dengan Kementerian Pertanian Secara Daring 

LAHAT - 25-April-2024, 16:33

Lagi. YM Bantu Warga Yang Tertimpa Musibah 

MUBA - 25-April-2024, 13:29

Mau Jadi Petani Milenial ?, Pemkab Muba Siapkan 80 Kuota Kuliah Pertanian Gratis di Yogyakarta 

BANYU ASIN 25-April-2024, 13:18

PEMKAB BANYUASIN PERINGATI HARI OTONOMI DAERAH KE 28 

MUBA - 25-April-2024, 11:34

Kucurkan Rp18,3 Miliar, Dua Ruas Jalan di Jirak Jaya Bakal Diperbaiki 

JAWA TIMUR - 25-April-2024, 11:32

Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah ke XXVII, Ini Kata Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi 

OKU - 25-April-2024, 11:02

Pemeriksaan Mendadak Oleh Sie Dokkes Kepada Anggota dan ASN Polres OKU

LAHAT - 24-April-2024, 21:16

Diduga Arus Pendek, Kelurahan Kota Baru Lahat Nyaris Jadi Lautan Api 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE