ISI

Bupati Dodi Reza Lantik 129 PPK dan Langsung Serahkan SK


25-February-2021, 19:42


MUBA, SO – Setelah hampir dua tahun menunggu, akhirnya sebanyak 129 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Muba yang lulus pada Februari 2019, resmi dilantik dan diambil sumpah, Kamis (25/2/2021).

Pelantikan dan pengambilan sumpah bagi PPPK ini dilakukan langsung Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin di Opp Room Pemkab Muba. Sejak menjalani prosesi pelantikan dan diambil sumpah, para PPPK langsung menerima Surat Keputusan (SK) pengangkatan.

Menurut laporan Sekretaris Daerah Kabupaten Muba, Drs H Apriyadi MSi, secara serentak hari ini digelar Peresmian Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2019, Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Pejabat Fungsional, Pengucapan Sumpah / Janji Pegawai Negeri Sipil Formasi Khusus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan Pola Pembibitan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD), Peresmian Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Khusus Pola Pembibitan Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Muba.

“Jumlah pegawai PPPK formasi 2019 yang akan diresmikan sebanyak 129 orang dengan rincian, 27 orang formasi Penyuluh Pertanian, 101 orang formasi Guru dan 1 orang formasi Tenaga Kesehatan. Masa perjanjian kerja pegawai PPPK yaitu selama Lima tahun, terhitung sejak 1 Januari 2021 hingga 31 Desember 2025. Nantinya akan diperpanjang jika yang bersangkutan mendapatkan penilaian kinerja yang baik dan tercapai target yang sudah disepakati. Mengenai hak dan aturan yang harus dipatuhi para pegawai PPPK sudah ada tertulis pada SK perjanjian,”jelasnya.

Lanjut Sekda, adapun jumlah pejabat fungsional yang diambil sumpah sebanyak 15 orang, PNS satu orang lulusan IPDN dan empat orang lulusan STTD serta diresmikan CPNS 1 orang lulusan STTD.

Sekda, mengatakan hari ini juga akan diserahkan kartu Taspen bagi ASN yang baru lulus, kemudian Dana Taspen bagi ASN yang akan memasuki masa pensiun, dan pemberian jaminan sosial kepada dua orang almarhum ASN Pemkab Muba kepada ahli waris.

Dalam sambutan Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin, dirinya menceritakan bahwa sekitar Lima tahun yang lalu saat masih berkantor di Senayan, ada rombongan tenaga pendidik honorer dari pelosok Kabupaten Muba, tiba di Jakarta setelah melalui perjalanan panjang, datang ke kantor kementerian dan DPR RI. Para guru honorer yang sudah mengabdi puluhan tahun berharap kepastian untuk diangkat menjadi PNS.

“Pada waktu kami menjabat Bupati Muba pun kerap kali didatangi para guru honorer, kembali menyuarakan isi hati mereka untuk bisa ikut korps PNS. Maka kami Pemkab Muba tidak berdiam diri saja, ikut memperjuangkan nasib guru honorer. Akhirnya pertama kali di Muba, rekan-rekan kita yang sudah berjuang puluhan tahun untuk diangkat menjadi korps PNS, hari ini terjawab sudah. Selamat kepada pegawai PPP3 yang mulai saat ini perjuangan kalian sudah dihargai oleh pemerintah,”ucap Dodi.

Bupati Dodi Reza berpesan kepada ASN, CPNS yang baru diambil sumpah dan Pegawai PPPK yang sudah dilantik, semua sudah dalam korps ASN Pemkab Muba. Dirinya menitipkan pesan, agar dapat menunjukkan kinerja dengan ebih baik, karena seluruh ada proses evaluasi dan penilaian kinerja. Menjadi catatan penting bagi para ASN untuk mengikuit proses kepegawaian kedepannya.

“Selamat bekerja, lakukan yang terbaik, dan jelas etos kerja harus segera ditanamkan dalam sanubari, disiplin kunci utama dalam melakukan pekerjaan sehari-hari, karena pastinya akan berdampak pada kinerja, jika tidak maka saya tidak akan segan-segan memberikan sanksi,”pungkasnya.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

BANYU ASIN 18-April-2024, 21:17

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

MUBA - 18-April-2024, 20:40

Jalankan Instruksi Pj Bupati Apriyadi, Perusahaan di Jirak Jaya Gerak Cepat Perbaiki Jalan Rusak 

PALEMBANG - 18-April-2024, 18:10

Kapolda berikan Apresiasi dan PIN Emas Buat Polisi, Sukses Ungkap Pembunuhan Sadis Dalam Waktu 1 X 24 Jam 

BANYU ASIN 18-April-2024, 18:09

MENTERI PUPR RI TINJAU TOL TRANS SUMATERA 

PALEMBANG - 18-April-2024, 17:26

Kapolda Sumsel Bersama Pj Gubernur Sumsel Hadiri Rakor Isu-Isu Strategis Pilkada 

LAHAT - 18-April-2024, 17:06

PEMILU AMAN, POLRES LAHAT DI APRESIASI BADKO HMI SUMSEL

MUBA - 18-April-2024, 11:56

Pemkab Muba Siap Dukung Pelantikan Serentak Pengurus IPNU – IPPNU 

MUBA - 18-April-2024, 11:54

Pemkab Muba Rapat Pembahasan Pengelolaan BMN 

OKU - 17-April-2024, 23:19

Kapolres OKU Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

PALEMBANG - 17-April-2024, 21:21

Wakapolda Sumsel menerima Tim Wasops Itwasum Polri Dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2024 Polda Sumsel 

MUBA - 17-April-2024, 21:20

Tomas dan Tokoh Agama Hingga Pemerintah Pusat Apresiasi Peralihan Listrik di Muba 

MUBA - 17-April-2024, 21:19

Pj Bupati H Apriyadi Mahmud Sambut Audiensi Jajaran BPR Sumsel Cabang Sekayu 

PAGAR ALAM - 17-April-2024, 20:48

HARI KEDUA PEMBUKAAN PENJARINGAN CAWAKO PAGARALAM MULAI RAMAI 

BANYU ASIN 17-April-2024, 14:20

HUT BANYUASIN KE 22 BERIKESAN KEMASYARAKAT 

MUBA - 16-April-2024, 20:34

Muba Siap Jadi Tuan Rumah Porseniwada Sumsel 2024 

LAHAT - 16-April-2024, 19:31

Pj Bupati Lahat Gelar Apel Sekaligus Halal Bihalal Bersama ASN 

LAHAT - 16-April-2024, 19:03

Polres Lahat, Polda Sumsel Gelar Halal Bihalal

BANYU ASIN 16-April-2024, 17:40

PJ BUPATI BANYUASIN SIDAK DI INSTANSI 

MUARA ENIM - 16-April-2024, 16:26

Babinsa Sugi Waras, Kebutkan Silaturrahmi Untuk Tingkatkan Keamanan 

MUARA ENIM - 16-April-2024, 13:54

Babinsa Koramil 404-05/TE, Komsos Sekaligus Silaturrahmi Dengan Ketua Adat 

MUBA - 16-April-2024, 12:10

Hari Pertama Kerja Bagikan Hadiah Menarik untuk Pemenang Pawai Takbiran 

MUBA - 16-April-2024, 12:07

Pj Bupati Apriyadi Pimpin Langsung Apel Bersama dan Halal Bihalal Setelah Libur Lebaran 

OKU - 15-April-2024, 23:13

Kegiatan Problem Solving Bersama Bripka Afrizal Personel Bhabinkamtibmas Polsek SBR Polres OKU.

LAHAT - 15-April-2024, 20:53

Masyarakat Saling, Kikim Area, dan Trans Nyatakan Sikap Dukung YM 

MUARA ENIM - 15-April-2024, 18:12

Melalui Komsos Babinsa Desa Paduraksa Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Pangan 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE