ISI

Lagi, Dua Pasien Sumsel Operasi Jantung di RSUD Sekayu


21-November-2020, 19:05


MUBA, SO – Tingkat kepercayaan masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel) terhadap kinerja dan pelayanan di RSUD Sekayu semakin meningkat.

Setelah pada Oktober lalu RSUD Sekayu berhasil melaksanakan operasi jantung terbuka terhadap dua pasien penderita jantung dari Provinsi Sumsel, Sabtu (21/11/2020) RSUD Sekayu kembali melaksanakan operasi jantung terbuka terhadap dua pasien dari Palembang dan Muara Enim.

Kedua pasien tersebut yakni diantaranya warga Palembang Fanya Salwa Az Zahra usia 2 tahun yang mengalami kelainan jantung dan warga Muara Enim Akbar Syabil usia 1 tahun 11 bulan yang harus operasi PDA.

“Keduanya dilakukan operasi jantung selama 2 jam di RSUD Sekayu yang mendapat penanganan langsung oleh enam dokter, dan berjalan lancar. Sebelumnya kedua pasien ini telah menunggu selama 2 tahun untuk operasi jantung dengan memanfaatkan fasilitas BPJS,” ungkap Direktur RSUD Sekayu, dr Makson Parulian Purba MARS.

Lanjutnya, saat ini pula RSUD Sekayu sedang tahap persiapan menyiapkan diri untuk menjadi RS Pusat Jantung Terpadu di Sumsel.

“Dan di level Kabupaten, hanya Muba di Sumsel ini yang siap untuk membedah atau melaksanakan operasi jantung terbuka,” terangnya.

Makson menjelaskan, RSUD Sekayu telah berhasil mencatatkan sejarah dengan terobosan inovasi terbarunya dan sukses menjadi pelopor layanan operasi jantung terbuka.

“Tentu fasilitas RSUD Sekayu ini mendapat support penuh oleh Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin,” ulasnya.

Dikatakan, RSUD Sekayu mempunyai 5 visi pelayanan terbaik untuk masyarakat kabupaten Muba salah satunya yaitu Center of excellent integrated Heart Care.

“Ditengah pandemi ini, kita patut apresiasi segala upaya yang telah dilakukan oleh Bupati dan tim RSUD demi keselamatan dan kesehatan yang tidak hanya dirasakan masyarakat Muba tetapi kepada seluruh masyarakat Sumsel,” ucapnya.

Sementara itu, Tim Dokter Operasi Jantung RSUD Sekayu, dr Barmansyah SpB SpBTKV mengaku keberhasilan pelaksanaan operasi jantung terbuka di RSUD Sekayu ini tentu di support dengan maksimal oleh fasilitas yang lengkap serta Tim Dokter yang mumpuni.

“Pada pelaksanaan operasi jantung kali ini turut dibantu oleh dr. Gama Satria SpB, SpBTKV, dr. Ahmat Umar SpB, SpBTKV, dr Aswin Nugraha SpB SpBTKV, dan dr Heru SpAN KKV,” terangnya.

Bupati Muba Dr Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA mengucapkan selamat kepada tim dokter serta turut mendoakan kepada dua pasien agar bisa segera sembuh. “Semoga lekas diberikan kesembuhan dan berkumpul dengan keluarga,” harapnya.

Dodi menambahkan, dengan nantinya realisasi RSUD Sekayu menjadi RS Pusat Jantung Terpadu akan menjadi harapan baru bagi penderita jantung di Sumsel.

“Yang jelas masyarakat di Sumsel tidak perlu lagi ke luar Sumsel, dengan sarana prasarana serta tim medis yang dimiliki RSUD Sekayu, Insya Allah bisa mengakomodir kebutuhan untuk pelaksanaan operasi jantung terbuka,” ulasnya.

Maman Pramanda Subrata orangtua dari Akbar mengucapkan terima kasih kepada Tim Dokter dan RSUD Sekayu yang sangat maksimal dan profesional menangani operasi anaknya Akbar.

“Alhamdulillah dengan fasilitas yang dimiliki RSUD Sekayu saya bisa mengobati anak saya yang mengalami sakit jantung, kelengkapan fasilitas dan dokter yang profesional membuat kami sekeluarga sangat puas mendapatkan pelayanan di RSUD Sekayu,” pungkasnya.(bram)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 18-April-2024, 21:33

Pj Bupati Lahat Gelar Silaturahmi dan Halal Bihalal Seluruh OPD dan ASN 

BANYU ASIN 18-April-2024, 21:17

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

MUBA - 18-April-2024, 20:40

Jalankan Instruksi Pj Bupati Apriyadi, Perusahaan di Jirak Jaya Gerak Cepat Perbaiki Jalan Rusak 

PALEMBANG - 18-April-2024, 18:10

Kapolda berikan Apresiasi dan PIN Emas Buat Polisi, Sukses Ungkap Pembunuhan Sadis Dalam Waktu 1 X 24 Jam 

BANYU ASIN 18-April-2024, 18:09

MENTERI PUPR RI TINJAU TOL TRANS SUMATERA 

PALEMBANG - 18-April-2024, 17:26

Kapolda Sumsel Bersama Pj Gubernur Sumsel Hadiri Rakor Isu-Isu Strategis Pilkada 

LAHAT - 18-April-2024, 17:06

PEMILU AMAN, POLRES LAHAT DI APRESIASI BADKO HMI SUMSEL

MUBA - 18-April-2024, 11:56

Pemkab Muba Siap Dukung Pelantikan Serentak Pengurus IPNU – IPPNU 

MUBA - 18-April-2024, 11:54

Pemkab Muba Rapat Pembahasan Pengelolaan BMN 

OKU - 17-April-2024, 23:19

Kapolres OKU Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

PALEMBANG - 17-April-2024, 21:21

Wakapolda Sumsel menerima Tim Wasops Itwasum Polri Dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2024 Polda Sumsel 

MUBA - 17-April-2024, 21:20

Tomas dan Tokoh Agama Hingga Pemerintah Pusat Apresiasi Peralihan Listrik di Muba 

MUBA - 17-April-2024, 21:19

Pj Bupati H Apriyadi Mahmud Sambut Audiensi Jajaran BPR Sumsel Cabang Sekayu 

PAGAR ALAM - 17-April-2024, 20:48

HARI KEDUA PEMBUKAAN PENJARINGAN CAWAKO PAGARALAM MULAI RAMAI 

BANYU ASIN 17-April-2024, 14:20

HUT BANYUASIN KE 22 BERIKESAN KEMASYARAKAT 

MUBA - 16-April-2024, 20:34

Muba Siap Jadi Tuan Rumah Porseniwada Sumsel 2024 

LAHAT - 16-April-2024, 19:31

Pj Bupati Lahat Gelar Apel Sekaligus Halal Bihalal Bersama ASN 

LAHAT - 16-April-2024, 19:03

Polres Lahat, Polda Sumsel Gelar Halal Bihalal

BANYU ASIN 16-April-2024, 17:40

PJ BUPATI BANYUASIN SIDAK DI INSTANSI 

MUARA ENIM - 16-April-2024, 16:26

Babinsa Sugi Waras, Kebutkan Silaturrahmi Untuk Tingkatkan Keamanan 

MUARA ENIM - 16-April-2024, 13:54

Babinsa Koramil 404-05/TE, Komsos Sekaligus Silaturrahmi Dengan Ketua Adat 

MUBA - 16-April-2024, 12:10

Hari Pertama Kerja Bagikan Hadiah Menarik untuk Pemenang Pawai Takbiran 

MUBA - 16-April-2024, 12:07

Pj Bupati Apriyadi Pimpin Langsung Apel Bersama dan Halal Bihalal Setelah Libur Lebaran 

OKU - 15-April-2024, 23:13

Kegiatan Problem Solving Bersama Bripka Afrizal Personel Bhabinkamtibmas Polsek SBR Polres OKU.

LAHAT - 15-April-2024, 20:53

Masyarakat Saling, Kikim Area, dan Trans Nyatakan Sikap Dukung YM 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE