ISI

GELORAKAN JIWA NASIONALISME, KODIM 0418/PALEMBANG GELAR KOMSOS KREATIF


9-August-2018, 22:42


PALEMBANG (Penrem 044/Gapo) – Bertempat di Atrium lantai I OPI Mall Jalan Gubernur H.A.Bastari Sei. Kedukan Banyuasin pada Kamis siang (9/8) Dandim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana, M.MDS. membuka kegiatan Komuniasi Sosial (Komsos) Kreatif National Is Me Indonesia Indefendent Fest yang dihadiri lebih dari 300 orang dari anggota TNI diwilayah Kota Palembang, LVRI Prov. Sumsel, PPM Kota Palembang, dan perwakilan siswa siswi SLTP se-Kota Palembang.

Acara pembukaan kegiatan Komsos Kreatif yang mengambil tema “Melalui Kemanungalan TNI Rakyat kita wujudkan cegah tangkal radikalisme” ini dihadiri oleh Ketua LVRI Prov. Sumsel Laksma TNI (Purn) Ir. Robert Siagian,MM, Dandim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana, M.MDS., Kasdim dan para Pasi/Danramil jajaran Kodim 0418/Palembang, Kabid Orpol Ormas Kesbangpol Kota Palembang Dra. Hj. Radiostuti.MM, PPM Kota Palembang Bapak Alex dan GM OPI Mall Bpk Agus Ekowani.

Komandan Kodim 0418/Palembang Letkol Inf Honi Havana, M.MDS., dalam sambutannya mengatakan, para pejuang 45 para pendahulu kita adalah generasi terbaik bangsa Indonesia, mereka berhasil membebaskan Indonesia dari belenggu penjajah. Mereka telah merubah nasib bangsa Indonesia dari bangsa yang tertindas menjadi bangsa yang merdeka dan berhasil mempertahankan kemerdekaan dan keselamatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Moment hari Kemerdekaan RI tidak boleh lewat begitu saja. Kita semua memiliki tanggungjawab untuk menanamkan pentingnya makna hari bersejarah itu kepada para generasi penerus bangsa. Mari bangkitkan memori semangat perjuangan dan pengorbanan para Pejuang ’45, sang generasi terbaik bangsa, kepada kita semua khususnya generasi muda. Kobarkan terus semangat juang, persatuan dan pengorbanan tulus hanya untuk bangsa dan negara,” tegas Letkol Honi.

Lebih lanjut Dandim menyampaikan, kegiatan Komsos Kreatif ini akan diselenggarakan selama tiga hari dan berbagai perlombaan seperti Festival paduan suara tingkat SMP, Merah Putih Fashion Competition kategori usia 10 tahun ke atas, lomba melukis kejuangan dan lomba Nasionalisme Talent Fest kategori usia 4-9 tahun dan 10 tahun ke atas. “Saya berharap acara ini dapat menumbuhkan semangat persatuan dan pantang menyerah bagi para generasi muda seperti yang telah diwariskan oleh para Pejuang kemerdekaan dahulu,” pungkas Dandim.

Sementara itu, Ketua LVRI Prov. Sumsel Laksma TNI (Purn) Ir. Robert Siagian, M.M. mengatakan, bahwa maksud dan tujuan kegiatan ini disamping memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekan RI ke-73 tahun 2018, juga memeriahkan hari Veteran Nasional yang ditetapkan negara diperingati setiap tanggal 10 Agustus. “Jadi disamping memperingati hari Proklamasi kita juga memperingati hari Veteran Nasional yang telah didahului dengan kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) di pagi harinya,” ungkap Robert.(BSD)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

BANYU ASIN 21-April-2024, 10:43

Dr KONAR ZUBIR SH, MH SERAHKAN FORMULIR PENDAFTARAN BACALON BUPATI BANYUASIN 

LAHAT - 20-April-2024, 21:15

Tekan Jalur KA Maut, Pemkab Lahat Perketat Penjagaan 

LAHAT - 20-April-2024, 21:10

PJ Bupati Lahat Bersihkan Taman Ribang Kemambang

PAGAR ALAM - 20-April-2024, 12:55

MOBIL TERPEROSOK DI LIKUAN ENDIKAT, LALIN KENDARAAN MACET TOTAL

LAHAT - 19-April-2024, 20:37

Warga Kelurahan Sari Bungamas Sambangi Kediaman YM 

MUBA - 19-April-2024, 20:36

Kunjungi Kecamatan Sungai Keruh, Pj Bupati Muba Serahkan Berbagai Bantuan untuk Warga 

MUBA - 19-April-2024, 20:35

Tower Telkomsel On Air di Dua Desa Babat Supat, Warga Ucapkan Terima Kasih ke Pj Bupati Apriyadi Mahmud 

LAHAT - 19-April-2024, 17:48

Dukcapil Lahat, Warga Pseksu Keluhkan Pelayanan Pembuatan E-KTP 

OKU - 19-April-2024, 17:03

Kapolres OKU Pantau SiDokkes Polres OKU Yang Gelar Rikkes Berkala Tahun 2024

BANYU ASIN 19-April-2024, 13:31

PJ BUPATI BANYUASIN BUKA MUSRENBANG RPJPD 2024 

BANYU ASIN 19-April-2024, 13:15

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

PALEMBANG - 19-April-2024, 11:44

Kapolda Menerima Ka BNNP Sumsel Beserta Staff 

LAHAT - 18-April-2024, 21:50

Inginkan Perubahan, Masyarakat 7 Kecamatan Deklarasikan Dukung YM 

LAHAT - 18-April-2024, 21:33

Pj Bupati Lahat Gelar Silaturahmi dan Halal Bihalal Seluruh OPD dan ASN 

BANYU ASIN 18-April-2024, 21:17

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

MUBA - 18-April-2024, 20:40

Jalankan Instruksi Pj Bupati Apriyadi, Perusahaan di Jirak Jaya Gerak Cepat Perbaiki Jalan Rusak 

PALEMBANG - 18-April-2024, 18:10

Kapolda berikan Apresiasi dan PIN Emas Buat Polisi, Sukses Ungkap Pembunuhan Sadis Dalam Waktu 1 X 24 Jam 

BANYU ASIN 18-April-2024, 18:09

MENTERI PUPR RI TINJAU TOL TRANS SUMATERA 

PALEMBANG - 18-April-2024, 17:26

Kapolda Sumsel Bersama Pj Gubernur Sumsel Hadiri Rakor Isu-Isu Strategis Pilkada 

LAHAT - 18-April-2024, 17:06

PEMILU AMAN, POLRES LAHAT DI APRESIASI BADKO HMI SUMSEL

MUBA - 18-April-2024, 11:56

Pemkab Muba Siap Dukung Pelantikan Serentak Pengurus IPNU – IPPNU 

MUBA - 18-April-2024, 11:54

Pemkab Muba Rapat Pembahasan Pengelolaan BMN 

OKU - 17-April-2024, 23:19

Kapolres OKU Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

PALEMBANG - 17-April-2024, 21:21

Wakapolda Sumsel menerima Tim Wasops Itwasum Polri Dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2024 Polda Sumsel 

MUBA - 17-April-2024, 21:20

Tomas dan Tokoh Agama Hingga Pemerintah Pusat Apresiasi Peralihan Listrik di Muba 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE