ISI

PENDAM II/SWJ GELAR SYUKURAN HUT KE-66 PENERANGAN ANGKATAN DARAT


13-January-2017, 20:24


Palembang, (Pendam II/Swj) – Prestasi yang sangat membanggakan yang diraih Pendam II/Swj dalam ajang kejuaraan maupun perlombaan baik berupa Tulisan, Video dan Foto Jurnalistik yang diselenggarakan oleh Puspen TNI maupun Penerangan Angkatan Darat agar dapat dijadikan motivasi kit­a dalam melaksanakan tugas kita kedepan.­

“Untuk itu, kedepan prestasi yang kita raih tersebut dapat kita pertahankan, bila perlu kita tingkatkan menjadi lebih baik lagi”, ­ujar Kapendam II/Swj Kolonel Arh Syaepul Mukti Ginanjar, S.I.P., ketika memimpin Acara Syukuran dalam rangka HUT Ke-66 Penerangan TNI AD, bertempat di Ruang Media Center (MC) Pendam II/Swj Jln. Jend. Sudirman Km. 2,5 Palembang, Jum’at (13/01/2017).

Pada kesempatan tersebut Kapendam II/Swj Kolonel Arh Syaepul Mukti Ginanjar membacakan sambutan tertulis Kadispenad Brigjen TNI M.S. Fadhilah, mengatakan bahwa sebagai Insan penerangan harus terus memacu pengembangan diri dengan cara terus belajar dan belajar, agar semakin profesional dalam menjawab tantangan tugas sekaligus mengembangkan kreativitas dan inovasi demi semakin membesarkan Penerangan Angkatan Darat di masa yang akan datang.

Dikatakan juga, sebagai insan penerangan, harus mampu menjadi pelopor ketahanan informasi ditengah-tengah situasi darurat informasi yang saat ini sedang melanda kehidupan masyarakat, bangsa dan negara.

“Kita harus mampu menjadi contoh, sekaligus penggerak kesadaran masyarakat untuk menyikapi dan mengelola informasi secara benar untuk kepentingan yang positif,” ujarnya.

Kadispenad juga menghimbau kepada insan penerangan beserta keluarganya, agar tidak terpengaruh oleh perilaku-perilaku negatif dalam berkomunikasi atau menggunakan media informasi, khususnya media sosial.

“Hal itu sejalan dengan tema yang kita tetapkan pada hari ulang tahun kali ini, yaitu “Melalui Hari Jadi ke-66, Kita Mantapkan Peran Penerangan yang Semakin Profesional dalam Menjawab Tantangan Dinamika Informasi dan Teknologi Guna mendukung Tugas pokok TNI AD”, tandasnya.

Acara diakhiri dengan Do’a dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Kapendam II/Swj yang diberikan kepada salah satu personel yang akan mendekati masa pensiunnya a.n. Kapten Inf Mukhlis.

Acara syukuran yang berlangsung secara sederhana, namun khidmat dan penuh dengan kebersamaan ini dihadiri oleh Wakapendam II/Swj Letkol Inf Drs, Paiman, para Kasi, para Kaur/Katim dan seluruh prajurit dan ASN Pendam II/Swj. (BSD)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

OKU - 15-April-2024, 23:13

Kegiatan Problem Solving Bersama Bripka Afrizal Personel Bhabinkamtibmas Polsek SBR Polres OKU.

LAHAT - 15-April-2024, 20:53

Masyarakat Saling, Kikim Area, dan Trans Nyatakan Sikap Dukung YM 

MUARA ENIM - 15-April-2024, 18:12

Melalui Komsos Babinsa Desa Paduraksa Ajak Masyarakat Dukung Ketahanan Pangan 

MUBA - 15-April-2024, 18:11

Percepat Tangani Blankspot, 2 BTS Telkomsel di babat toman dan sugih waras telah On Air 

PALEMBANG - 15-April-2024, 18:10

DITLANTAS POLDA SUMSEL TUNDA PERJALANAN KENDARAAN OVERLOAD 

LAHAT - 15-April-2024, 18:08

Polres Lahat, Polda Sumsel Kawal Jalur Arus Balik Mudik Lebaran 1445 H 

MUARA ENIM - 14-April-2024, 20:54

Sambung Silaturahmi, Pj. Bupati Lebaran Ke Kediaman H. Nangali Solihin 

LUBUK LINGGAU - 14-April-2024, 20:21

Kak Suhada Serahkan Uang Pembinaan Pada Konten Kreator

MUBA - 14-April-2024, 20:20

Pj Bupati Apriyadi Warning Pegawai Jangan Tambah Libur 

LAHAT - 14-April-2024, 17:37

Pengunjung Argowisata Sindang Panjang Meningkat Signifikan

OKU - 14-April-2024, 15:19

Di teriaki dan di Sabet Pakai Parang Oleh Tetangga Satu Desa

MUBA - 14-April-2024, 13:43

Polsek Keluang Tangkap Akbar Pembobol Rumah Kosong 

PALEMBANG - 14-April-2024, 12:44

Guna memberikan kenyamanan Pemudik Kapolda Sumsel, monitoring Jalur arus mudik/balik Lebaran 1445 Hijriah . 

LAHAT - 14-April-2024, 12:43

Raja Saweran Cabup Lahat Yulius Maulana Disambut Hangat Warga Sumber Karya 

PALEMBANG - 13-April-2024, 19:03

Ditlantas Polda Sumsel Antisipasi Kemacetan Arus Balik Lebaran 

PALEMBANG - 13-April-2024, 19:02

Karo SDM Polda Sumsel :
Polri memberi Kesempatan Putra/Putri Terbaik Sumsel untuk menjadi Anggota Polri

PALEMBANG - 12-April-2024, 19:05

Pakai Batik Motif Ambung Dan Khaman, Pj. Bupati Muara Enim Bersama Jajaran Silaturahmi ke Griya Agung 

MUARA ENIM - 12-April-2024, 19:04

Himbauan Kaposyan Jembatan Enim Dua untuk Keselamatan di Masa Arus Balik 

MUARA ENIM - 12-April-2024, 19:03

Pantauan Situasi Arus Balik di Pos Pelayanan Cinta Kasih Kec. Belimbing mulai Padat 

LAHAT - 11-April-2024, 21:59

Muhammad Farid : “Tepian Sungai Lematang Akan Menjadi Atensi Pemkab Lahat”

PALEMBANG - 11-April-2024, 20:47

Kompak Pakai Gambo Muba, Pj Bupati Apriyadi Boyong Kepala OPD Halal Bihalal ke Forkopimda Sumsel 

LAHAT - 11-April-2024, 18:51

Waw.!!! Video Remaja Bermesraan di Tepian Sungai Lematang Viral Didunia Maya 

LAHAT - 11-April-2024, 17:49

Dua Warga Desa Setupe Digiring Kesel Tahanan Polsek Tanjung Sakti 

LAHAT - 10-April-2024, 16:22

Halal Bihalal Kapolres Lahat Dengan Forkopimda Lahat 

PALEMBANG - 10-April-2024, 16:20

Kapolda Sumsel Datangi Mapolsek Plaju Berikan Penghargaan Kepada Personel 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE