ISI

2 BANDIT MOTOR DIBEKUK POLISI


19-May-2016, 18:05


//// Polisi Terus Kembangkan Kemungkinan Ada Sindikat

Akhirnya. Setelah sempat diburu beberapa waktu, 2 orang pria yang masih tergolong usia anak baru gede (ABG), dugaan spesialis pelaku tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di wilayah Lahat berhasil kembali dibekuk jajaran satuan reserse kriminal (reskrim) Polres Lahat. Adapaun kedua orang dimaksud yaitu ES (21), warga Desa Sungai Jernih, kecamatan Muara Payang, dan PG (17), warga Desa Talang Sawah, Kecamatan Pulau Pinang.

Adapun kronologis serta modus yang melibatkan kedua tersangka ini adalah, pada hari Selasa (17/5) sekira pukul 18.30 wib di kawasan RD PJKA Bandar Agung, telah terjadi aksi pencurian motor yang dalam kondisi terparkirkan, milik korbannya Yogi Pradana (18). Kemudian, korbanpun melaporkan kejadian ini ke Polres Lahat dengan nomor laporan LP/B-162/V/2016/SS/RES LHT, yang kemudian langsung ditindak lanjuti jajaran Polres Lahat.

Nah, sesaat setelah kejadian, disekitar lokasi kebetulan juga ada petugas operasional Polres tengah berpatroli, sehingga kemudian langsung pula mengadakan penelusuran dilapangan. Bermodalkan salah satu saksi mata, yang mengaku melihat ada motor seperti disebutkan kemudian mengarah ke kawasan kost-kostan tak jauh dari TKP. Lalu kemudian, petugas mendatangi lokasi kostan itu, dan langsung melakukan penggeledahan.

Saat petugas menggeledah, ada 2 orang pemuda kemudian berusaha melarikan diri dengan menggunakan motor dugaan hasil kejahatannya. Keduanya sempat bersenggolan dan jatuh, namun tetap berusaha lari, sehingga petugas yang mengejar terpaksa memberikan tembakan peringatan dan ke salah satu tersangka harus dilumpuhkan dibagian kakinya, atas nama tersangka ES, sementara PG masih sempat kabur.

“Petugas sempat kejar-kejaran dengan kedua pelaku, bahkan sampai satu tersangkanya mesti kita lumpuhkan dengan timah panas, karena tetap berupaya kabur,” ungkap Kapolres Lahat, AKBP Rantau Isnur Eka Sik, melalui Kasat Reskrim, AKP Arif Masyur Sik kemarin.

Nah, usai menangkap dan mengamankan ES, petugaspun terus memburu pelaku PG yang sudah diketahui keberadaannya. Lalu, keesokan harinya, PG pun berhasil diamankan ditempat persembunyiannya. Dari tangan pelaku sendiri, petugas selain menyita 1 unit sepeda motor Yamaha Vega R dengan kontak yang sudah dirusak, juga menyita 1 buah kunci leter T, Plat motor serta 1 buah STNK Yamaha Vega RR warna merah BG 6560 ET.

“Keduanya akhirnya mengakui semua kejahatannya. Untuk sementara, mereka mengaku tak hanya melakukan aksinya sekali saja, melainkan sudah berulang kali. Untuk itulah, kedepan kita mungkin akan terus melakukan pengembangan kasusnya, termasuk kemungkinan adanya jaringan atau sindikat kejahatannya,” beber Arif lagi. (CEPY – LAHAT)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 20-April-2024, 21:10

PJ Bupati Lahat Bersihkan Taman Ribang Kemambang

PAGAR ALAM - 20-April-2024, 12:55

MOBIL TERPEROSOK DI LIKUAN ENDIKAT, LALIN KENDARAAN MACET TOTAL

LAHAT - 19-April-2024, 20:37

Warga Kelurahan Sari Bungamas Sambangi Kediaman YM 

MUBA - 19-April-2024, 20:36

Kunjungi Kecamatan Sungai Keruh, Pj Bupati Muba Serahkan Berbagai Bantuan untuk Warga 

MUBA - 19-April-2024, 20:35

Tower Telkomsel On Air di Dua Desa Babat Supat, Warga Ucapkan Terima Kasih ke Pj Bupati Apriyadi Mahmud 

LAHAT - 19-April-2024, 17:48

Dukcapil Lahat, Warga Pseksu Keluhkan Pelayanan Pembuatan E-KTP 

OKU - 19-April-2024, 17:03

Kapolres OKU Pantau SiDokkes Polres OKU Yang Gelar Rikkes Berkala Tahun 2024

BANYU ASIN 19-April-2024, 13:31

PJ BUPATI BANYUASIN BUKA MUSRENBANG RPJPD 2024 

BANYU ASIN 19-April-2024, 13:15

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

PALEMBANG - 19-April-2024, 11:44

Kapolda Menerima Ka BNNP Sumsel Beserta Staff 

LAHAT - 18-April-2024, 21:50

Inginkan Perubahan, Masyarakat 7 Kecamatan Deklarasikan Dukung YM 

LAHAT - 18-April-2024, 21:33

Pj Bupati Lahat Gelar Silaturahmi dan Halal Bihalal Seluruh OPD dan ASN 

BANYU ASIN 18-April-2024, 21:17

RESES ANGGOTA DPRD BANYUASIN TAMPUNG USULAN MASYARAKAT 

MUBA - 18-April-2024, 20:40

Jalankan Instruksi Pj Bupati Apriyadi, Perusahaan di Jirak Jaya Gerak Cepat Perbaiki Jalan Rusak 

PALEMBANG - 18-April-2024, 18:10

Kapolda berikan Apresiasi dan PIN Emas Buat Polisi, Sukses Ungkap Pembunuhan Sadis Dalam Waktu 1 X 24 Jam 

BANYU ASIN 18-April-2024, 18:09

MENTERI PUPR RI TINJAU TOL TRANS SUMATERA 

PALEMBANG - 18-April-2024, 17:26

Kapolda Sumsel Bersama Pj Gubernur Sumsel Hadiri Rakor Isu-Isu Strategis Pilkada 

LAHAT - 18-April-2024, 17:06

PEMILU AMAN, POLRES LAHAT DI APRESIASI BADKO HMI SUMSEL

MUBA - 18-April-2024, 11:56

Pemkab Muba Siap Dukung Pelantikan Serentak Pengurus IPNU – IPPNU 

MUBA - 18-April-2024, 11:54

Pemkab Muba Rapat Pembahasan Pengelolaan BMN 

OKU - 17-April-2024, 23:19

Kapolres OKU Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

PALEMBANG - 17-April-2024, 21:21

Wakapolda Sumsel menerima Tim Wasops Itwasum Polri Dalam rangka Operasi Ketupat Musi 2024 Polda Sumsel 

MUBA - 17-April-2024, 21:20

Tomas dan Tokoh Agama Hingga Pemerintah Pusat Apresiasi Peralihan Listrik di Muba 

MUBA - 17-April-2024, 21:19

Pj Bupati H Apriyadi Mahmud Sambut Audiensi Jajaran BPR Sumsel Cabang Sekayu 

PAGAR ALAM - 17-April-2024, 20:48

HARI KEDUA PEMBUKAAN PENJARINGAN CAWAKO PAGARALAM MULAI RAMAI 

CATATAN SRIWIJAYA

  • Catatan Sriwijaya 26-November-2023, 22:50

    DETERMINASI POLITIK TERHADAP HUKUM

    Oleh Burmansyahtia Darma,S.H.

    Muara Enim - Pemilihan Calon Legislatif atau yang trend nya Calon Anggota D

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE