ISI

BUPATI PALI BUKA FESTIVAL BUDAYA DAN KULINER KHAS PALI


29-December-2015, 17:02


PALI- Bertempat di Sanggar Pramuka Komplek Pertamina Pendopo (Komperta Pendopo) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) digelar acara pembukaan Festival kebudayaan dan kuliner khas bumi Serepat Serasan. Acara tersebut digelar dalam rangka menggali dan mengenalkan kebudayaan dan kuliner khas Kabupaten PALI.

Penjabat Bupati Kabupaten Pali Drs.H.Apriyadi,MSi didampingi Sekda Pali Drs.Amiruddin Tdjik Mat,MM membuka langsung acara pembukaan festival tersebut. Turut hadir Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Pali Aka Cholik Darlin,SPdi.MM, Ketua Pelaksana Habibi,SHut.MM, jajaran pengurus dewan kesenian Kabupaten Pali, seluruh Kepala SKPD, Kepala dinas, camat Talang Ubi Asrohi,SSos.MH dan camat lainnya diwilayah Kabupaten Pali, lurah, kepala desa, Tokoh masyarakat, Tokoh agama, Tokoh pemuda, para guru dan pelajar serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Habibie, Ketua Pelaksana kegiatan menyampaikan bahwa tema kegiatan festival ini adalah, ” melalui ragam budaya kita eratkan persatuan dan kesatuan”. Adapun maksud digelarnya kegiatan ini untuk menggali dan memperkenalkan budaya dan kuliner khas Pali, sekaligus bertujuan untuk melestarikannya.
Ketua Dewan Kesenian Kabupaten Pali Aka Cholik dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Penjabat Bupati Pali H.Apriyadi, seluruh kepala dinas dan kepala skpd, camat, lurah dan kepala desa sekabupaten pali atas dukungan dan bantuannya demi terselenggaranya kegiatan festival ini. Masih kata Aka Cholik, peserta yang mengikuti festival ini kurang lebih berjumlah 100 orang. “Potensi-potensi seni yang tinggi ada di Kabupaten Pali.

Oleh karena itu kami sebagai pengurus dewan kesenian Pali memohon kepada bapak bupati pali kiranya nanti bisa membantu mewujudkan pembangunan gedung kesenian di Pali, sebagai wadah tempat berkumpul dan berlatih para seniman di Kabupaten Pali,” harap Aka Chalik.
Sementara itu Bupati Pali dalam sambutannya mengapresiasi dengan baik atas terlaksananya kegiatan festival ini. Rencananya kegiatan ini akan dijadikan agenda tahunan bagi Pemkab Pali melalui Dewan Kesenian Pali. Karena melalui kegiatan ini akan tercipta bibit-bibit unggul seniman/wati yang unggul dan mumpuni dari Kabupaten Pali. Sehingga kedepan kita bisa mengikuti ajang festival ditingkatan yang lebih tinggi lagi.

” Terkait lagu mars kabupaten Pali atau lagu Serepat Serasan, saya ingin supaya diadakan lomba membuat atau menciptakan lagu mars tersebut, sehingga nanti kita pilih, mana yang terbaik, itulah yang akan dipakai sebagai lagu atau mars Kabupaten Pali. Insyaalah akan kita siapkan hadiahnya bagi peserta yang menang,” ujar Bupati.

“Sekali lagi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan ini,”. ” Terakhir, telah saya sampaikan tadi kepada Sekda, agar kiranya seluruh kepala dinas, kepala skpd, camat, lurah dan seluruh kepala desa, agar bisa mengikuti acara ini sampai selesai, yakni sampai pada acara puncaknya tanggal 31 Desember atau pas malam tahun baru nanti,” demikian pungkas Bupati. (VOLIS/SO/PALI)

Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on LinkedIn Pin on Pinterest

BERITA TERKINI

INVESTIGASI

BERITA SEBELUMNYA

LAHAT - 24-September-2023, 14:30

Muara Enim Juara Umum Cabor Drum Band Porprov 2023

MUARA ENIM - 24-September-2023, 12:42

Kunjungan Perdana Ahmad Rizali PJ Bupati Muara Enim di Sambut Antusias Warga Lubai

LUBUK LINGGAU - 24-September-2023, 11:08

Puncak Dies Natalis KAHMI ke 57 Tahun, Keluarga Besar HMI Jalan Santai dan Senam Bersama

MUBA - 24-September-2023, 10:31

Hindari Udara Tak Sehat, Dinkes Muba Imbau Warga Gunakan Masker 

MUBA - 24-September-2023, 10:30

 Peserta BPJS Ketenagakerjaan Dilayani Gratis di Semua Puskesmas Muba

LAHAT - 23-September-2023, 23:59

Bupati Lahat Lepas Cabor Balap Motor Dari 10 Kabupaten/Kota 

MUBA - 23-September-2023, 23:59

Peringati World Cleanup Day, Ramai-ramai Komunitas di Muba Gelar Bersih-bersih 

LAHAT - 23-September-2023, 23:11

Bupati Lahat Buka Muscab ke-VII PP Lahat Periode 2023 – 2027

MUARA ENIM - 23-September-2023, 20:37

Korwis PTBA Gelar Workshop dan Pelatihan Seni Tari Multikultural Reog & Pegon

MUBA - 23-September-2023, 18:35

Giliran Wagub Mawardi Yahya Dukung Apriyadi Jadi Bupati Muba 2024 

OKU TIMUR 23-September-2023, 16:29

Bupati Enos Buka Festival Sebiduk Sehaluan 2023 dan Resmikan Website Aksara Komering 

MUBA - 23-September-2023, 12:40

Hadiri Wisuda ke 14 Politeknik Sekayu, Pj Bupati Apriyadi Minta Lulusan Terus Upgrade Kemampuan 

LAHAT - 22-September-2023, 23:17

BESOK, TINJU PORPROV MASUKI BABAK FINAL

PALEMBANG - 22-September-2023, 21:06

Unsri meminta ke PWI Sumsel Goes to Campus Digelar Secara Series 

OKU TIMUR 22-September-2023, 20:28

Pemkab OKU Timur Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah 

LAHAT - 22-September-2023, 20:27

Cabor Esport Lahat Berhasil Gondol Mendali Emas 

MUARA ENIM 22-September-2023, 19:41

PJ Ketua TP PKK Muara Enim Yang Baru, Lakukan Kunjungan Perdana ke Kec Lawang Kidul

MUARA ENIM - 22-September-2023, 19:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Sambut Pesta Demokrasi dengan Tenang dan Gembira

LAHAT - 22-September-2023, 18:27

Lahat Berpeluang Juara Umum Porprov Sumsel 

MUBA - 22-September-2023, 18:26

Safari Jumat, Pj Bupati Muba Bantu Pembangunan Masjid An-Nur Desa Suka Damai 

LAHAT - 22-September-2023, 17:59

Anca Bantah Ada Intimidasi, Pj Kades dan Perangkat Tinggalkan Ruangan Sebelum Rapat Selesai 

LAHAT - 22-September-2023, 16:45

Atlet Cabor Taekwondo tambah Koleksi Medali Emas, Perak dan Perunggu untuk Muba 

JAKARTA - 22-September-2023, 16:43

Hore, Pendapatan Muba dari DBH Sawit Terbesar di Sumsel 

MUARA ENIM - 22-September-2023, 15:45

Kejari Muara Enim Sosialisasikan Program “Jaksa Garda Desa” Di Kec Lembak

LAHAT - 22-September-2023, 15:01

Danramil 405-12/Lahat Monitor Kegiatan Louncing Dapur Masuk Sekolah 

CATATAN SRIWIJAYA

APA dan SIAPA

FACEBOOKERS SRIWIJAYA ONLINE